Alasan Memilih Sekolah di Assyifa Boarding School Subang

Bacaan Umum
Universitas123 | 20 February 2022
Alasan Memilih Sekolah di Assyifa Boarding School Subang

Assyifa Boarding School Subang mengusung konsep Islamic Boarding School sekaligus merupakan institusi pendidikan yang menggunakan kurikulum nasional dari Kemenag ataupun Diknas. Apabila dilihat dari sistem pendidikan di Boarding School Subang Ini lebih memprioritaskan pendidikan umum.

Pada aspek keislaman, Boarding School ini memprioritaskan pendampingan karakter bagi para peserta didik selama tinggal di asrama. Suasana keislaman terasa karena Boarding School ini juga mendidik anak-anak supaya belajar tentang tahfidz Quran atau hafal Al-Quran.

Assyifa juga terkenal sebagai asrama bagi para pelajar dengan berbasis informasi teknologi menggunakan kurikulum nasional secara efektif untuk mendukung pencapaian pembelajaran. Ada beberapa keunggulan dari Assyifa Boarding School sebagaimana berikut:

1. Tahfidz Quran

Apabila kamu ingin mempelajari seperti apa karakter pendidikan Boarding School, maka bisa melihat langsung dari jadwal harian. Sekolah ini mempunyai jadwal kegiatan dengan agenda salat malam kemudian disusul acara Tahsin dan Tahfidz Al-Quran dari jam 5 sampai jam 6 pagi.

Kemudian Tahsin dan Tahfidz Al-Quran berlanjut kedua kalinya dari pukul 1 siang sampai 3 sore dan setelah ashar kegiatan ini berlanjut lagi sampai pukul jam 4.30 sore. Sehingga para siswa jenjang SMP pasti bisa menghafal sekitar 5 juz, sedangkan untuk jenjang SMA pasti bisa menghafal sekitar 7 juz.

2. Unggul Pendidikan Keislaman

Tidak hanya tahfiz Alquran, terdapat juga pendidikan keislaman yang menjadi pusat perhatian seperti pelafalan al-matsurat pada pagi dan sore hari yaitu saat subuh dan setelah maghrib. Pada saat dzuhur terdapat pembacaan hadis sebagai kajian rutin sekaligus merupakan identitas religius sekolah. Diharapkan para siswa bisa paham tentang berbagai aspek penting Islam.

Kegiatan berikutnya adalah ta'lim yang diselenggarakan setelah salat Maghrib sampai Isya dan kegiatan tersebut berbentuk dalam kajian tauhid, tafsir atau lainnya.

3. Keunggulan Bahasa

Assyifa Boarding School juga menawarkan keunggulan bahasa bagi para siswanya. Sekolah berasrama di Subang ini menyediakan program bahasa pada saat pagi hari yaitu pukul 7 dan kemudian dilanjutkan saat malam hari sesudah salat isya sampai pukul 8 malam.

Dengan kondisi siswa yang heterogen, sekolah Boarding School tersebut juga mendidik agar para siswa mampu berkomunikasi dan bersosialisasi karena dalam satu kamar terdiri sebanyak 10 orang. Mereka harus bergaul dan beradaptasi menghadapi karakter yang berbeda. Apalagi saat tinggal di asrama, para siswa akan melakukan kegiatan dengan tujuan untuk membangun rasa kebersamaan kekeluargaan dan juga kepemimpinan.

4. Fasilitas Islamic Boarding School Lengkap

Sekolah ini terletak di Kecamatan Subang, Kabupaten Subang dengan gedung yang berdiri kokoh di antara lahan luas dan terbuka. Cuaca di sekitar asrama juga nyaman yaitu dengan suhu sekitar 22 sampai 31 derajat Celcius. Kemudian, para siswa bisa menggunakan berbagai macam fasilitas tambahan seperti lapangan basket dan juga gedung olahraga untuk menunjang kemampuan akademik para siswa, Boarding School ini juga menyediakan laboratorium komputer dan laboratorium IPA lainnya untuk kebutuhan para siswa di asrama yaitu masjid, lahan parkir dan bangunan gedung lainnya. Untuk memudahkan para siswa, tersedia pula bangunan laundry.

Itulah informasi lengkap tentang apa saja keunggulan dari Assyifa Boarding School. Jika kamu penasaran berapa biaya pendidikan di Boarding School ini, maka kamu harus mengeluarkan biaya sekitar 25 jutaan untuk jenjang SMP, sedangkan untuk jenjang SMA yaitu 26 jutaan. Biaya tersebut dikenakan untuk para siswa yang mengambil jalur pendaftaran reguler dan prestasi. Biaya pendaftaran pada jalur mandiri pasti berbeda karena untuk jenjang SMP bisa mencapai hingga 70 jutaan sedangkan jenjang SMA bisa mencapai 71 jutaan.

Banner Konsultation
+62

Raih Beasiswa, Wujudkan Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Raih Beasiswa, Wujudkan
Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari
Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Profil

Universitas123
Logo
Please Wait