Apa itu Dies Natalis? Mungkin kamu sering mendengar istilah tersebut, namun tidak memahami artinya secara keseluruhan. Banyak instansi lembaga pendidikan yang menggunakan istilah tersebut untuk merayakan perjalanan pendidikan.
Sebagai mahasiswa, mungkin kamu akan terjun langsung untuk mengurus dies natalis kampus. Biasanya ada berbagai macam agenda yang akan dibuat oleh pihak kampus dan merayakan peristiwa penting dies natalis tersebut.
Apa itu Dies Natalis?
Jadi dies natalis merupakan sebuah peringatan hari lahir dari perguruan tinggi atau sebuah lembaga pendidikan yang dianggap menjadi Peristiwa penting untuk menandai awal perjalanan sejarah lembaga pendidikan tersebut ada.
Bagi sebuah perguruan tinggi, Dies Natalis ini memiliki makna yang sangat penting sebab tidak hanya menjadi penanda pertamanya usia tetapi juga menandakan tingkat kedewasaan dalam berkarya. Dengan adanya dies natalis tentu menjadi kesempatan yang kuat untuk membuat komitmen terhadap perubahan demi kemajuan perguruan tinggi tersebut.
Dalam perayaan Dies Natalis, beberapa perguruan tinggi bahkan mengadakan acara dengan serangkaian tema perlombaan, penghijauan lingkungan, bahkan kegiatan sosial masyarakat yang bisa bermanfaat.
Dalam acara Dies Natalis kampus, sudah pasti akan melibatkan mahasiswa untuk menyusun dan merangkai kegiatan agar berjalan dengan lancar. Tentu saja, pihak kampus berharap dengan keikutsertaan mahasiswa dalam agenda tersebut dapat membantu meningkatkan kemampuan berorganisasi yang baik dari para mahasiswa.
Asal Usul Kata Dies Natalis
Pernahkah kamu merasa penasaran dari mana asal-usul istilah Dies Natalis? Setelah memahami apa itu Dies Natalis, biasanya mahasiswa akan mencari informasi lebih lanjut tentang perayaan hari jadi kampus tersebut. Salah satu yang tidak boleh dilewatkan adalah istilah dies natalis yang berasal dari Romawi jaman dulu.
Jadi menurut orang Portugis, istilah Natal tersebut berasal dari bahasa latin yaitu “Natalis” dan lengkapnya adalah “Dies Natalis”. Istilah tersebut memiliki arti hari lahir.
Masyarakat pra Kristiani dalam kekaisaran Romawi zaman dulu sudah menggunakan istilah tersebut untuk memperingati kelahiran Dewa Surya. Sampai sekarang istilah tersebut semakin berkembang dan banyak digunakan untuk lembaga pendidikan ketika merayakan hari jadi.
Jadi dies natalis merupakan sebuah peringatan atas Bahari lahir dari sejumlah besar budaya dan dianggap sebagai peristiwa penting untuk menandai perjalanan kehidupan. Tidak heran jika secara turun-temurun peringatan tersebut dirayakan dengan rasa syukur dan kebahagiaan.
Peristiwa dies natalis tersebut juga disambut dengan pengharapan akan semakin bertambahnya kedewasaan. Peristiwa tersebut juga dikenal di kalangan organisasi maupun perguruan tinggi termasuk kampus kamu.
Penutup
Jadi dies natalis merupakan peringatan atas hari lahir lembaga pendidikan atau pengingat peristiwa penting awal mulanya lembaga pendidikan tersebut ada sampai akhirnya berkembang sangat pesat. Dies Natalis juga bisa diartikan sebagai bertambahnya kedewasaan dengan berbagai macam Pengharapan yang menjadi lebih baik.