Apa Itu LPDP? Berikut Syarat, Cakupan Beasiswa, dan Prioritas Bidang Keilmuannya

Bacaan Umum
Universitas123 | 27 August 2021
Apa Itu LPDP? Berikut Syarat, Cakupan Beasiswa, dan Prioritas Bidang Keilmuannya

Pengetahuan perihal apa itu LPDP terkadang tidak dimiliki oleh sebagian pelajar atau mahasiswa. Apalagi bagi mereka yang nyatanya benar – benar membutuhkan bantuan dana pendidikan dan hidup. Hal ini sangatlah disayangkan, terlebih lagi sosialisasi tentang berbagai jenis beasiswa yang ada jarang dilakukan oleh pihak pemerintah ataupun swasta. Maka dari itu, mari kita belajar bersama mengenai beasiswa fully funded ini.

Apa Itu LPDP?

LPDP merupakan singkatan dari Lembaga Pengelola Dana Pendidikan yang berada di bawah satuan kerja Kementerian Keuangan. Lembaga ini mengelola dana pendidikan sesuai dengan amanat PMK No 252 tahun 2010. Topik yang sering terdengar di masyarakat ialah tentang beasiswa LPDP. Indonesia sudah banyak mencetak generasi bangsa terbaiknya melalui beasiswa ini.

Salah satu penerima beasiswa LPDP yang terkenal ialah Tasya Kamila, artis cilik yang kini sudah berhasil meraih gelar MPA (Master of Public Administration) di Columbia University, Amerika Serikat. Setelah lulus dan kembali ke Indonesia, ia langsung merealisasikan rencana kontribusinya dengan mengembangkan program untuk mengatasi masalah energi di Sumba, NTT.

Satu hal yang harus anda ketahui dari apa itu LPDP ialah tujuan jenjang studi yang dimaksud. Beasiswa LPDP 2021 hanya memberikan beasiswa bagi alumni sarjana yang ingin melanjutkan studi magister, baik di dalam ataupun luar negeri. Jadi, jika anda tertarik dengan beasiswa ini maka pastikan bahwa anda sudah menyelesaikan studi S1 dan tidak sedang menjalani studi magister di universitas manapun.

Syarat Penerima Beasiswa LPDP

Setelah mengerti tentang apa itu LPDP dan tertarik untuk mendaftar maka harus memperhatikan beberapa syaratnya. Syarat pertama ialah pastinya harus berstatus WNI dan memiliki KTP serta Ijazah S1 atau SKL. Anda juga harus menyiapkan sertifikat bahasa asing dari lembaga penyedia yang ada pada daftar LPDP. Jangan lupa untuk menyiapkan LoA dari perguruan tinggi yang dituju.

Anda juga harus mengisi surat pernyataan bermaterai yang bisa didapatkan langsung melalui situs resminya. Siapkan pula surat rekomendasi dari akademisi bila belum bekerja di berbagai instansi. Namun, jika anda sudah bekerja maka bisa mendapatkannya dari atasan sekaligus dengan surat izin mengikuti seleksi beasiswa ini.

Cakupan Biaya Beasiswa LPDP

Mengetahui apa itu LPDP dan cakupan biaya juga penting. Seperti yang diketahui bersama, beasiswa terbagi dalam berbagai jenis sehingga mengetahui cakupan biayanya termasuk penting. Beasiswa dari LPDP akan memberikan bantuan dana penuh, baik itu dalam bidang pendidikan ataupun biaya hidup. Rincian cakupan biaya beasiswa LPDP yang akan anda terima ialah sebagai berikut.

Dana Pendidikan:

  • Pendaftaran
  • SPP
  • Tunjangan buku
  • Bantuan penleitian
  • Bantuan seminar internasional
  • Bantuan publikasi jurnal internasional

Dana Kehidupan:

  • Transportasi
  • Aplikasi visa
  • Biaya hidup bulanan
  • Asuransi kesehatan
  • Biaya kedatangan
  • Tunjangan keluarga (khusus doktoral)
  • Biaya keadaan darurat

Jenjang dan Bidang Ilmu yang Mendapat Beasiswa LPDP

Ketika mengetahui tentang apa itu LPDP pastikan juga bila anda paham dengan bidang keilmuan yang menjadi prioritasnya. LPDP tidak melayani beasiswa di semua bidang keilmuan, hanya beberapa yang ada dalam daftarnya prioritas tersebut. Jenjang studinya pun juga diperhatikan yaitu hanya untuk S2 dan S3. Berikut beberapa bidang keilmuan atau jurusan yang menjadi prioritas LPDP:

  • Bidang teknik
  • Bidang sains
  • Bidang pertanian
  • Bidang kedokteran dan kesehatan
  • Bidang akuntansi dan keuangan
  • Bidang hukum
  • Bidang agama
  • Bidang pendidikan
  • Bidang sosial
  • Bidang ekonomi
  • Bidang budaya, seni dan bahasa

Selain jurusan atau bidang keilmuan, anda juga perlu memperhatikan tema essay yang menjadi syarat pendaftaran beasiswa. Berikut ini merupakan beberapa tema yang telah menjadi prioritas LPDP dalam seleksi beasiswa:

  • Kemaritiman
  • Perikanan
  • Pertanian
  • Ketahanan energi
  • Ketahanan pangan
  • Industri kreatif
  • Manajeman pendidikan
  • Teknologi
  • Transportasi
  • Pertahanan dan keamanan
  • Informasi dan komunikasi
  • Kedokteran dan kesehatan
  • Lingkungan hidup
  • Keagamaan
  • Keterampilan (vokasional)
  • Ekonomi atau keuangan syariah
  • Budaya atau bahasa
  • Hukum bisnis internasional

Dengan mengetahui daftar tema essay tersebut anda bisa lebih mantap dan terencana dalam pembuatan essay. Jadi tidak lagi kehilangan arah atau bingung ingin berkontribusi untuk Indonesia dalam bidang apa ya.

Keunggulan Menjadi Penerima Beasiswa LPDP

Pengetahuan tentang apa itu LPDP yang anda miliki sudah baik, termasuk juga syarat dan berbagai bidang keilmuan yang ada. Pembahasan akan lebih menarik ketika membicarakan tentang keuntungan yang didapatkan selain pembiayaan studi. Beasiswa ini tidak dikhususkan kepada satu golongan saja melainkan untuk umum. Dengan begitu siapa saja bisa daftar bila sudah memenuhi kriteria dan syaratnya.

Anda juga memiliki kesempatan besar untuk merasakan pendidikan di luar negeri secara gratis. Melalui hal tersebut pun pastinya anda akan mendapatkan lebih banyak teman dan pengalaman dari luar negeri. Selain itu, anda juga mendapatkan prospek pekerjaan yang lebih luas melalui berbagai pengalaman dan pendidikan yang sudah anda dapatkan.

Beasiswa LPDP juga tidak menuntut ikatan dinas sehingga anda tidak harus bekerja di ranah pemerintahan. Namun, tetap kembali pada tujuan dari beasiswa itu sendiri yaitu berkontribusi dan berkarir di Indonesia guna memajukan bangsa dan tanah air.  

Penutup

Demikian informasi mengenai apa itu LPDP dan syarat serta prioritas bidang keilmuan yang ada. Semoga dapat membantu anda dalam mempersipakan diri menjemput masa depan yang cerah dengan perantara beasiswa ini. Untuk mendapatkan tips membuat essay atau seleksi beasiswa lainnya, anda bisa mengunjungi universitas123.com.

Banner Konsultation
+62
Beasiswa Luar Negeri Beasiswa Dalam Negeri

Raih Beasiswa, Wujudkan Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Raih Beasiswa, Wujudkan
Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari
Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Profil

Universitas123
Logo
Please Wait