Apa Itu Meet Up dan Contoh Penggunaannya pada Kalimat

Bacaan Umum
Universitas123 | 21 June 2022
Apa Itu Meet Up dan Contoh Penggunaannya pada Kalimat

Walaupun kata meet up sering digunakan sebagai bahasa gaul, sampai saat ini tidak banyak orang tahu apa itu meet up dan artinya. Bahasa gaul meet up sering digunakan oleh anak-anak milenial. Kata tersebut juga sering muncul di medsos sehingga disebut sebagai kata-kata kekinian.

Meet up adalah sebuah kata dari Bahasa Inggris yang kemudian digunakan oleh muda mudi di Indonesia untuk percakapan sehari-hari. Selain ramai dibicarakan di medsos, kata meet up juga seringkali digunakan untuk obrolan.

Definisi Meet Up

Meet up dibentuk dari dua suku kata bahasa inggris, yaitu meet dan up. Meet artinya bertemu, dan up artinya dekat. Dengan mengucapkan meet up, maka kamu bisa membuat kalimat ajakan untuk mengundang teman-teman atau sahabat agar bisa duduk bersama.

Untuk mengetahui apa itu meet up, sesuai dengan asal kata, meet up artinya yaitu bertemu. Meet up juga bisa diartikan pertemuan, perkumpulan, atau perjumpaan. Meet up sering digunakan saat ini karena menciptakan kesan bahasa kekinian.

Sebagai bahasa inggris, meet up termasuk kata populer karena dengan menggunakan kata tersebut, sama saja seperti menggunakan bahasa internasional.

Selain Indonesia, meet up adalah kata bahasa inggris yang populer digunakan oleh masyarakat dari negara lainnya yaitu Kanada, Wales, Amerika Serikat, dan Inggris.

Contoh Penggunaan Kata Meet Up

Agar kamu tidak sekedar tahu tentang apa kata meet up, maka kamu bisa memperhatikan beberapa contoh kalimat berikut:

  • Nanti malam kita meet up di tempat biasa, oke?
  • Aku pulang terlambat karena ada jadwal meet up bareng komunitas bahasa inggris sekolah.

Selain meet up, kamu juga bisa menggunakan bahasa inggris lainnya yang juga memiliki makna sama seperti meet up, sebagaimana berikut:

  • Meeting point
  • Meeting
  • Assignation
  • Meet and greet

Ketika menggunakan kata meet up dalam Bahasa Inggris, kamu harus mengetahui jika bahasa tersebut hanya bisa digunakan untuk orang-orang terdekat, atau orang-orang yang sudah akrab. Contohnya, ketika kamu bertemu teman lama dan ingin mengadakan reuni, kamu bisa menyebutnya sebagai meet up.

Atau, ketika kamu dan keluarga berencana untuk kumpul bersama, maka itu juga bisa disebut sebagai kegiatan meet up. Pada akhirnya, meet up adalah pertemuan yang sifatnya tidak resmi, informal, dan hanya dapat kamu lakukan untuk orang-orang terdekat saja.

Lain halnya jika kamu ingin bertemu orang asing atau orang yang tidak terlalu akrab untuk tujuan bisnis, maka kamu harus menggunakan kata meet, bukan meet up. Contoh ketika harus bertemu dosen, maka gunakan kata meet. Sedangkan jika kamu pergi ke kota A dan tak jauh dari sana adalah lokasi ibu kamu bekerja, kamu bisa mengundangnya untuk meet up, walaupun statusnya adalah orang yang lebih tua dan harus dihormati.

Reuni, buka bersama, kegiatan silaturrahmi dengan keluarga, atau nongkrong adalah contoh dari meet up. Apa itu meet up adalah istilah untuk pertemuan informal, hanya dengan orang-orang terdekat. Arti kata meet up adalah bertemu, berjumpa, atau pertemuan.

Banner Konsultation
+62

Raih Beasiswa, Wujudkan Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Raih Beasiswa, Wujudkan
Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari
Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Profil

Universitas123
Logo
Please Wait