Apa itu oseanografi? Mungkin tidak banyak orang yang mengetahui tentang oseanografi. Jadi oseanografi ini termasuk salah satu jurusan yang tersedia di beberapa perguruan tinggi berkualitas bagus di Indonesia. Setiap tahunnya banyak calon mahasiswa yang tertarik untuk mempelajari tentang oseanografi.
Apalagi prospek pekerjaan lulusan oseanografi di Indonesia juga cukup luas. Hal ini juga dikarenakan kekayaan alam laut yang sangat melimpah di Indonesia loh. Jika kamu tertarik untuk bergabung dengan jurusan oseanografi, maka pastikan memahami tentang jurusan tersebut lebih dulu ya.
Apa itu Oseanografi?
Jadi sebenarnya oseanografi ini merupakan ilmu yang mempelajari tentang semua aspek mulai dari kelautan dunia hingga samudra. Oseanografi ini juga meliputi sifat fisik dan kimia, asal mula kerangka geologi, serta bentuk kehidupan yang memiliki kaitannya dengan laut loh.
Oseanografi juga dibagi menjadi 4 cabang tetapi terpisah. Cabang tersebut masih memiliki hubungan seperti oseanografi fisik, oseanografi kimia, ekologi laut dan geologi laut, berikut penjelasannya;
- Oseanografi fisik ini akan mempelajari tentang berbagai macam sifat-sifat laut, gerakan serta interaksi antara atmosfer dan air laut.
- Oseanografi kimia akan mempelajari tentang komposisi air laut dan biogeokimia yang berpengaruh terhadap hal tersebut.
- Kemudian geologi laut akan mengarah pada feature, struktur serta evolusi cekungan laut.
- Untuk ekologi laut akan mempelajari tentang oseanografi biologi yang merupakan ilmu yang mempelajari tentang hewan dan tanaman laut termasuk dalam produksi pangan dan siklus hidup.
Jadi intinya bergabung dengan program studi oseanografi akan membantu kamu untuk mempelajari berbagai macam fenomena tentang laut yah.
Manfaat Belajar Oseanografi
Ada berbagai macam manfaat yang bisa kamu rasakan ketika belajar oseanografi, seperti berikut.
- Mahasiswa bisa memenuhi rasa ingin tahu dan penasaran tentang ilmu laut. Ada berbagai macam fenomena di laut yang mungkin belum terungkap, dengan adanya ilmu oseanografi tentu bisa mengatasi rasa penasaran dan ingin tahu yang tinggi bagi para ilmuwan maupun mahasiswa yang akan melakukan penelitian dengan objek laut.
- Dengan adanya ilmu oseanografi tentu bisa mengetahui kemajuan ilmu pengetahuan. Jadi oseanografi yang termasuk ilmu yang menjadi contoh kemajuan pada bidang ilmu kelautan. Dalam mempelajari ilmu tersebut bisa dilakukan dengan cara sistematis maupun ilmiah. Penelitian bisa berdasarkan hasil dari penelitian sebelumnya atau meneliti fenomena-fenomena baru di laut.
- Manfaat lain yang bisa dirasakan adalah adanya sumber daya hayati laut yang bisa dipelajari. Ada berbagai macam jenis ikan maupun biota laut yang bisa dijadikan sumber pangan dan obat-obatan. Ilmu tersebut memiliki fungsi untuk mengetahui adanya sumber daya tersebut dan memahami potensi, sehingga bisa mendapatkan dan memanfaatkannya.
- Manfaat lainnya tentu saja bisa memanfaatkan sumber daya non hayati. Jadi jurusan oseanografi ini bisa digunakan untuk mencari sumber daya non hayati dengan mengetahui karakter dan potensi dari sumber daya tersebut.
- Jurusan oseanografi juga bisa dijadikan sebagai sarana komunikasi untuk menentukan tata letak yang tepat dan meletakkan maupun memasang posisi kabel, agar kabel yang berada di dalam laut dapat digunakan semaksimal mungkin.
Banyak sekali manfaat yang bisa kamu dapatkan Setelah mempelajari oseanografi. Jadi tidak akan sia-sia ketika kamu memutuskan untuk mengambil program studi oseanografi di perguruan tinggi terbaik Indonesia.
Penutup
Memahami apa itu oseanografi bisa membantu kamu untuk mengetahui program studi yang ingin di dipilih dan apa saja yang akan dipelajari pada bidang tersebut. Oseanografi ini merupakan ilmu yang akan mempelajari tentang fenomena-fenomena ada di dalam laut. Banyak manfaat yang bisa kamu rasakan setelah mempelajari tentang oseanografi.