Banyak dari kita yang sedang atau pernah menjalani masa pembelajaran di tingkat SD sampai Perguruan Tinggi, pastinya pernah melewati mata pelajaran Bahasa Inggris. Dimana, disebutkan bahwa Bahasa Inggris itu sangat penting dan digunakan sebagai bahasa internasional.
Namun, tidak sedikit juga dari kita yang memiliki rasa ingin tahu untuk mempelajari bahasa lain selain Bahasa Inggris. Contohnya banyak juga dari kita yang ingin belajar Bahasa Rusia. Meski Bahasa Rusia bukan bahasa yang diakui sebagai bahasa internasional. Namun, Bahasa Rusia juga penting apabila kita ingin bepergian atau menuntut studi di benua Eropa.
Nah, buat teman-teman yang bingung mengenai cara belajar bahasa rusia di Indonesia, tenang aja! Karena banyak cara untuk kita mempelajari bahasa tersebut. Karena banyak aplikasi yang menyediakan bermacam-macam metode pembelajaran dan materi-materi yang dapat kita pelajari, baik untuk keperluan sehari-hari, maupun keperluan akademis.
Berikut adalah lima aplikasi terbaik untuk mempelajari Bahasa Rusia
1. Memrise
Selain dikenal dengan aplikasi yang mengajarkan Bahasa Inggris, Memrise juga menyediakan pelajaran bahasa Rusia. Materi yang diberikan cocok banget buat kamu yang masih baru dalam mempelajari Bahasa Rusia.
Karena terdapat tingkatan dari pemula hingga tingkat menengah. Salah satu fitur yang membuat aktivitas belajar makin seru adalah Memrise memungkinkan kita untuk menjelajahi lingkungan di sekitar kita, sampai bahkan kita dapat mengambil foto untuk diterjemahkan. Wah, udah kayak main game ya!
2. Busuu
Aplikasi satu ini sangat berguna buat kamu yang masih pemula atau sudah tingkat menengah. Dengan dilengkapi fitur kuis serta praktik percakapan, aplikasi ini membuat belajar Bahasa Rusia menjadi lebih seru dan mengasyikkan.
3. Duolingo
Sudah lebih dari 6 juta pengguna yang sudah menggunakan aplikasi ini untuk mempelajari Bahasa Rusia lho. Selain itu, kamu juga tidak perlu ribet-ribet membuat akun untuk mendalami diri kamu untuk mempelajari Bahasa Rusia dalam aplikasi ini.
Duolingo juga menyediakan materi mengenai alfabet Kiril, kosakata, tata bahasa dasar, dan ungkapan, semua materi tersebut dibagi menjadi beberapa topik, yang tentunya membuat aktifitas belajar bahasa Rusia kamu menjadi lebih seru dan menantang.
4. Clozemaster
Pelajaran pada aplikasi ini cocok untuk kamu yang sudah tingkat menengah, karena materi yang disediakan sedikit lebih sulit daripada aplikasi-aplikasi sebelumnya. Dalam aplikasi ini terdapat berbagai materi lengkap serta tes yang bisa membuat skill bahasa Rusia kamu dijamin makin berkembang.
5. HelloTalk
Dalam aplikasi ini, kamu akan belajar dengan orang lain yang ingin belajar bahasa Rusia juga lho! Kamu bisa saling bertukar pesan bahkan melakukan panggilan video dengan orang-orang dari belahan dunia lain. Dengan begitu, skill berbahasa Rusia kamu dijamin semakin berkembang! Kapan lagi belajar sambil berteman dengan orang-orang baru dari negara lain.
Bagaimana? Tidak susah kan mencari akses untuk belajar bahasa Rusia, karena sekarang sudah tersedia berbagai aplikasi untuk kamu menemukan cara belajar bahasa Rusia dengan baik, dan yang pastinya praktis!