Berikut Perbedaan Kosmonot dan Astronot yang Harus Kamu Tahu!

Bacaan Umum
Universitas123 | 26 January 2022
Berikut Perbedaan Kosmonot dan Astronot yang Harus Kamu Tahu!

Perbedaan kosmonot dan astronot merupakan hal yang mungkin pernah terlintas dalam pikiranmu. Hal ini karena kedua istilah inilah yang sering muncul di pikiran saat membaca mengenai kegiatan astronomi yang dilakukan oleh seseorang bersama dengan badan penerbangan dan antariksa nasional di suatu negara. Jadi, apakah kamu penasaran apa sih bedanya kosmonot dan astronot?

Astronot vs Kosmonot

Perbedaan yang ada dalam diksi astronot dan kosmonot kerap kali membuat bingung, karena kedua istilah ini digunakan untuk mengarahkan pada hal yang sama yakni sang penjelajah ruang angkasa. Jika kedua kata tersebut mengarah pada hal yang sama kenapa harus ada dua istilah?

Perbedaan kosmonot dan astronot ini merupakan hal yang akan dijawab dalam pemaparan artikel ini. Jadi, astronot dan kosmonot ialah dua istilah yang memiliki arti sama. Benar sekali, keduanya memang merujuk pada para personel yang melalui proses pelatihan yang baik guna menjadi bagian dari misi program penerbangan menuju ke luar angkasa.

Meskipun mereka serupa, namun mereka menunjukkan beberapa perbedaan yang berhubungan dengan di mana kedua istilah ini akan digunakan. Selain itu juga bergantung pada siapa yang menggunakan kedua istilah yang berbeda ini.

Sejarah Munculnya Istilah Kosmonot dan Astronot

Perbedaan kosmonot dan astronot ini muncul saat perlombaan luar angkasa ketika perang dingin sedang berlangsung. Hal ini dikarenakan Rusia atau saat itu bernama Uni Soviet dan Amerika Serikat bersaing dengan sangat kompetitif. Mereka berlomba-lomba menciptakan nama yang berbeda untuk penjelajah luar angkasa.

Saat ini istilah astronot memiliki kegunaan untuk menyebut siapa saja yang bisa bepergian ke luar angkasa. Selain itu setiap orang yang merupakan bagian dari pariwisata luar angkasa disebut dengan istilah astronot.

Sedangkan di sisi lain kosmonot merupakan istilah yang dipakai oleh Badan Antariksa Federal Rusia guna mengarahkan para personel yang pergi menuju ke luar angkasa dalam rangka perjalanan luar angkasa.

Definisi Astronot

Perbedaan kosmonot dan astronot yang telah dijelaskan harus kita kupas satu persatu. Istilah kata astronot itu layaknya yang dikatakan oleh NASA (Badan Penerbangan dan Antariksa Amerika Serikat) adalah kata yang diambil dari bahasa Yunani yang memiliki arti pelaut luar angkasa. Seorang astronot memiliki tugas untuk mengemudikan pesawat ruang angkasa atau servisnya.

Jika dipersingkat, astronot harus memiliki kemahiran dalam memimpin sebuah pesawat luar angkasa. Selain itu juga harus bisa melayani seperti seorang awak kapal. Dengan begitu, astronot memiliki pemahaman yang cukup terkait dengan hubungan manusia dengan luar angkasa dan kehidupan di luar angkasa.

Astronot sendiri merupakan kata yang digunakan untuk mengarah pada penjelajah luar angkasa yang dilakukan oleh Amerika Serikat serta negara-negara lain yang berbahasa Inggris. Dalam hal perjalanan luar angkasa ini, astronot Amerika Serikat merupakan yang pertama yang mampu mendarat di bulan dengan memakai Apollo No. 11 pada 20 Juli 1969.

Definisi Kosmonot

Perbedaan kosmonot dan astronot yang telah kamu ketahui sebelumnya juga harus mengupas tentang kosmonot. Berdasarkan fakta kosmonot ini merupakan istilah Rusia "kosmos" yang berarti ruang angkasa. Lalu, kata "nautes" yang diambil dari bahasa Yunani yang memiliki arti pelaut. Banyak yang mengatakan kosmonot merupakan cara Rusia memanggil istilah astronot.

Hal ini benar karena ketika bersangkutan dengan uraian tugas dari astronot ataupun kosmonot itu sama. Tugasnya ialah mengemudikan pesawat ruang angkasa lengkap dengan servisnya. Hal tersebut sama persis dengan tugas dari astronot. Di mana kosmonot harus pintar memimpin sebuah pesawat ruang angkasa serta untuk melayani layaknya seperti seorang awak kapal.

Dengan begitu kosmonot ini akan memiliki sebuah pemahaman yang mumpuni soal kaitan manusia dengan ruang serta kehidupan yang ada di luar angkasa. Jadi dapat ditarik kesimpulan bahwa negara Rusia yang menggunakan kosmonot itu menyebut para penjelajah luar angkasa. Rusia memeroleh rekor yang bagus dalam hal perjalanan luar angkasa.

Seorang yang bernama Yurin Gagarin memeroleh kehormatan karena menjadi orang pertama yang mampu berdiri di luar angkasa. Lalu, ada kosmonot pertama yang berhasil melakukan perjalanan ke luar angkasa yakni Alexei Leonov. Selanjutnya ada kosmonot pertama yang menjalankan misi melakukan beberapa penelitian selama dua tahun yakni Valeri Polyakov.

Perbedaan Kosmonot dan Astronot

Perbedaan pertama yang dimiliki antara kosmonot dan astronot ialah bahwa astronot digunakan oleh beberapa negara di dunia yang menggunakan bahasa Inggris dengan dipimpin oleh USA (United States of America) atau Amerika Serikat. Sedangkan kosmonot sendiri digunakan oleh negara Rusia.

Kedua istilah yang muncul ini selama adanya perang dingin difungsikan untuk merujuk pada penjelajah luar angkasa, baik oleh USA maupun Rusia. Baik kosmonot ataupun astronot ini memiliki arti kata yang sama yakni pelaut luar angkasa.

 

Demikianlah perbedaan kosmonot dan astronot yang dapat kami hadirkan untuk kamu. Semoga pembahasan dalam artikel ini dapat menjadi info yang bermanfaat bagimu. Cek website universitas123.com untuk info menarik lainnya.

 

Banner Konsultation
+62

Raih Beasiswa, Wujudkan Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Raih Beasiswa, Wujudkan
Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari
Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Profil

Universitas123
Logo
Please Wait