Lengkap! Biaya Kuliah di Asia Pacific University, (APU) Malaysia

Bacaan Umum
Universitas123 | 27 February 2023
Lengkap! Biaya Kuliah di Asia Pacific University, (APU) Malaysia

Biaya kuliah di Asia Pacific University Malaysia (APU Malaysia) merupakan informasi penting apabila kamu punya rencana ingin kuliah di perguruan tinggi swasta tersebut. APU Malaysia berdiri tahun 1993, berawal dari Asia Pacific Institute of Information Technology (APIIT), yang kemudian akhirnya berhasil memperoleh status College University tahun 2004 dan berubah nama menjadi Asia Pacific University College of Technology and Innovation.

Isu tenaga ahli TI di negara Malaysia menjadikan pemerintah Malaysia bergerak cepat untuk membuka universitas tersebut. APU Malaysia adalah salah satu lembaga perguruan tinggi swsata dengan kombinasi unik terkait bidang teknologi, kreativitas, dan inovasi. Sehingga, berhasil mencetak lulusa profesional dalam bidang bisnis dan masyarakat taraf internasional.

Mengenal Asia Pacific University Malaysia

APU Malaysia juga berhasil mendapatkan reputasinya sebagai universitas karena pencapaian luar biasa, berhasil memperoleh banyak penghargaan penting pada tingkat internasional. Berikut adalah daftar ranking APU Malaysia:

  • Lembaga perguruan tinggi No.1 di Asia dan Malaysia kategori pengalaman belajar multikultural menurut Student Barometer Wave tahun 2017.
  • Memperoleh bintang 5 rating menurut QS Stars Rating tahun 2017.
  • Memperoleh bintang 5 rating menurut Excellent Rating SETARA tahun 2017.
  • Pemenang Premier Digital Tech University dari MDEC
  • 100% Employed by Graduation menurut Graduate Tracer Study tahun 2018
  • Memenuhi ISO9001:2008 Standards dengan SIRIM QAS International
  • Premier Digital Institute of Higher Learning (IHL), Malaysia Digital Economy Corporation (MDEC)

Selain itu Asia Pacific University Malaysia juga terkenal sebagai anggota dari The Association of Commonwealth Universities, jaringan universitas internasional pertama dunia dengan total 500 lembaga anggota dari 50 negara, bahkan lebih.

APU Malaysia juga terkenal sebagai universitas multikultural, kamu masuk dalam 12.000 siswa dengan 130 perwakilan negara. Lingkungan belajar kosmopolitan menjadi bagian pengalaman kuliah selama di APU Malaysia.

Memenuhi biaya kuliah di Asia Pacific University Malaysia, artinya kamu juga bisa menggunakan kampus ultra modern berlokasi di Technology Park Malaysia, Kuala Lumpur. Kampus tersebut adalah tempat jika kamu mengambil salah satu dari pilihan studi berikut:

  • Business and Management
  • Faculty of Computing, Engineering and Technology
  • School of Postgraduate Studies
  • School of Foundation
  • APU Diploma

Lokasi kampus sangat ideal, karena berada pada pusat Malaysia terkait pengembangan dan teknologi pada sektor bioteknologi, teknologi informasi dan komunikasi, teknik dan penyiaran, juga mikroelektronika. TPM berada pada kawasan paling penting di Kuala Lumpur (KL).

KL merupakan ibu kota Malaysia sekaligus kota terbesar, sebagai kota global, kawasan metropolitan dengan pertumbuhan tercepat di Asia Tenggara dalam hal populasi atau sektor ekonomi. KL juga pusat sektor keuangan, budaya, juga parlemen malaysia sekaligus kediaman resmi bagi Raja Malaysia.

Estimasi Biaya Kuliah di Asia Pacific University Malaysia

Berikut adalah informasi lengkap terkait berapa biaya kuliah di Asia Pacific University Malaysia:

  • Biaya kuliah Degree Foundation dengan durasi perkuliahan 12 bulan dan biaya mulai dari RM 25,000.
  • Biaya Kuliah Diploma durasi perkuliahan 24 bulan dengan biaya kuliah mulai RM 45,000-RM 46,000
  • Biaya program Sertifikasi selama 16 bulan mulai RM 17,600
  • Biaya kuliah di Asia Pacific University Malaysia S1 dan gelar Honors durasi perkuliahan 3 tahun mulai dari RM 87,100 – RM 115,800
  • Biaya kuliah program Masters (S2) durasi kuliah satu tahun mulai dari RM 36,800
  • Biaya kuliah PhD selama 3 tahun mulai dari RM 45,000.

Biaya akomodasi kuliah di Asia Pacific University Malaysia bisa mencapai RM850 hingga RM1.490 setiap bulan, tergantung jenis kamar. Terdapat pula biaya tambahan yaitu RM400 sebagai pembayaran satu kali untuk perlengkapan akomodasi. Kamu juga perlu menyiapkan biaya lainnya sebesar RM100.

Jika lebih memilih tinggal di akomodasi luar kampus, bisa lebih mahal yaitu hingga RM1700 setiap bulan, belum termasuk biaya tambahan. Itulah informasi lengkap tentang apa saja biaya kuliah di APU Malaysia, kamu bisa mempertimbangkan pilihan tersebut untuk rencana studi.

 

Banner Konsultation
+62

Raih Beasiswa, Wujudkan Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Raih Beasiswa, Wujudkan
Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari
Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Profil

Universitas123
Logo
Please Wait