Cara Login Ke LTMPT dengan Mudah

Bacaan Umum
Universitas123 | 18 May 2022
Cara Login Ke LTMPT dengan Mudah

Rangkaian Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri atau SNMPTN telah dimulai tentu hal tersebut membuat calon mahasiswa bersemangat mendaftarkan diri di perguruan tinggi negeri favorit. Untuk bisa masuk perguruan tinggi negeri favorit, tentu ada berbagai macam tes yang harus dilakukan dan mengikuti seleksi.

Jadi calon mahasiswa ini tidak langsung mengikuti seluruh seleksi di kampus favorit ya, tetapi harus mengetahui cara login LTMPT atau Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi. Untuk mendapatkan informasi tentang LTMPT, maka kamu bisa mencari tahu melalui pihak sekolah dan meminta bantuan untuk segera mendaftarkan diri di di tempat tersebut. 

Cara Daftar dan Login ke LTMPT

Untuk melakukan proses pendaftaran, pelajar harus memiliki akun terlebih dahulu di LTMPT. Setelah itu kamu baru bisa login ke portal LTMPTuntuk melakukan pendaftaran dan mengikuti berbagai macam rangkaian seleksi untuk masuk perguruan tinggi negeri favorit. Ikut ini cara membuat akun dan login ke LTMPT yang harus kamu ketahui;

  • Pertama silahkan Membuka halaman portal.ltmpt.ac.id
  • Setelah itu pilih opsi “daftar di sini” dan gunakan menu “siswa”
  • Masukkan NISN, NPSN, dan tanggal lahir kamu. 
  • Setelah itu masukkan email dan password yang akan menjadi akun. 
  • Klik “Daftar” setelah itu kamu bisa mendapatkan notifikasi aktivasi akun.
  • Cobalah buka inbox atau spam di email kamu yang sudah didaftarkan untuk melakukan aktivasi akun 
  • Setelah akun berhasil diaktifkan, login ke portal.ltmpt.ac
  • Jika berhasil diaktifkan ke maka kamu akan mendapatkan notifikasi dari akun LTMPT.

Nah, dengan menggunakan beberapa langkah tersebut kamu sudah bisa mendapatkan kesempatan untuk mendaftarkan diri di LTMPT ya.

Cara Menyimpan Akun Siswa di Portal LTMPT

Tidak hanya membuat akun kemudian selesai, kamu masih memiliki tugas untuk menyimpan Akun tersebut di portal LTMPT. Nah, cara menyimpan juga harus hati-hati ya, apalagi ketika akan menyimpan data secara permanen dan tidak dapat diubah kembali. Berikut ini beberapa hal yang harus kamu lakukan;

  • Pertama silakan melakukan registrasi terlebih dahulu di akun LTMPT
  • Setelah itu catat email dan password akun agar tidak lupa
  • Unggah foto sesuai dengan ketentuan yang ada di portal LTMPT
  • Coba cermati data dalam akun siswa, Apabila ada kekeliruan kamu bisa cek di DAQ di HALO LTMPT atau halo.ltmpt.ac.id.

Sementara bagi para pelajar yang lulus di tahun 2020, 2021, dan 2022 yang belum melakukan registrasi akun LTMPT dapat mengikuti UTBK SBMPTN dengan melakukan registrasi akun LTMPT yang dimulai pada 14 Februari sampai 17 Maret 2022.

Penutup

Cara login LTMPT memang tidak sulit, sebab para siswa hanya perlu membuat akun dan memberikan semua persyaratan yang telah ditentukan. Namun ada beberapa calon mahasiswa yang merasa kebingungan untuk login ke LTMPT, sehingga harus meminta bantuan pada pihak sekolah agar bisa melakukan proses pendaftaran. 

Banner Konsultation
+62

Raih Beasiswa, Wujudkan Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Raih Beasiswa, Wujudkan
Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari
Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Profil

Universitas123
Logo
Please Wait