yuk Cari Tahu Peluang Masuk Universitas Negeri di Yogyakarta

Bacaan Umum
Universitas123 | 05 September 2021
yuk Cari Tahu Peluang Masuk Universitas Negeri di Yogyakarta

Salah satu taktik ampuh supaya bisa lolos masuk Perguruan Tinggi Negeri (PTN), adalah dengan mengetahui seberapa besar peluang masuknya. Dengan mengetahui peluang masuk, maka kamu telah berada 1 langkah di depan teman-temanmu.

Sebenarnya, cara mengetahui peluang masukmu di kampus itu besar atau kecil, bisa dilihat dari jumlah peminat dan daya tampung. 

Peluang Masuk Universitas Negeri di Yogyakarta

Untuk memudahkanmu mengetahui berapa besar peluang masukmu di universitas negeri di Yogyakarta seperti UGM, UNY, ISI Yogyakarta, dan UPN Veteran Yogyakarta, berikut ini telah dirangkumkan untukmu. Semoga bermanfaat!

1. Universitas Gadjah Mada (UGM) – 4%

UGM adalah kampus di Indonesia yang sangat difavoritkan oleh para pelajar peserta SBMPTN. Setelah UGM, kemudian disusul oleh UB, UNPAD, UI, UNS, UNDIP, UPI, UNY, USU, dan UNJ. Jumlah peserta SBMPTN yang mendaftarkan diri di UGM mencapai 62.507, sementara daya tampung yang disediakan hanya 2.518 calon mahasiswa. Rasionya sekitar 1:0.04. 

Untuk memperebutkan 1 kursi di UGM, kamu harus bersaing dengan 25 orang lainnya. Apabila kamu nekat masuk UGM, maka peluang masukmu hanyalah 4%. Masih berani mencoba?

2. Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) – 6%

Kalau kamu minder masuk UGM, coba beralih ke Universitas Negeri Yogyakarta (UNY). Pada tahun 2020 kemarin, terdapat 27.241 peserta SNMPTN yang membidik UNY. Adapun jumlah daya tampung yang disediakan yaitu 1.816 kursi. Rasionya yaitu 1:0,06. Artinya, 1 kursi diperebutkan oleh 16 orang. Tidak terlalu ketat seperti UGM. Jadi, bagaimana? Mulai tertarik untuk memilih UNY?

Tenang saja, UNY sama bagusnya dengan UGM. Kampus UNY ini fokus pada pengembangan di bidang pendidikan. Salah satu fakultas ternama di UGM adalah Fakultas Ilmu Keolahragaan. 

Apakah kau tahu? bahwa timnas U-19 seperti Evan Dimas dkk, berkuliah di sini. Asyik banget lah ya, kalau sore-sore bisa nonton mereka latihan sepak bola.

3. ISI Yogyakarta – 9%

ISI Yogyakarta (Institut Seni Indonesia) adalah tempat berkumpulnya orang-orang berjiwa seni se-Indonesia. Di sinilah tempat mereka menimba ilmu kesenian secara formal. 

Jumlah pendaftar di SNMPTN tahun 2020 adalah 4.752 orang, sedangkan daya tampung untuk tahun 2021 yaitu 473 yang tersebar di 18 program studi. Rasionya adalah 1:0.09. Jadi, 1 orang harus bersaing dengan 11 orang lainnya untuk memperebutkan 1 kursi di ISI Yogyakarta.

Untuk meminimalkan jumlah saingan, bagaimana kalau kamu masuk ke jurusan yang baru dibuka? Ada 2 jurusan baru di ISI Yogyakarta, yaitu D4 Penyajian Musik. Ini cocok banget buat kamu yang ingin bekerja di belakang panggung menemani para penyanyi, band, atau orkestra.

4. UPN Veteran Yogyakarta – 10%

UPN Veteran Yogyakarta adalah salah satu universitas negeri di Yogyakarta yang murah. Terdapat 21 program studi di sini yang bisa kamu pilih.

Jumlah peserta SNMPTN 2020 yang tertarik mendaftar di UPN Veteran Yogyakarta yaitu 18.306 orang. Adapun jumlah daya tampung yang tersedia yaitu 1.846. Rasionya yaitu 1:0.1. Jadi, 1 orang harus bersaing dengan 10 orang lainnya untuk bisa menjadi mahasiswa UPN Veteran Yogyakarta.

Kalau kamu ingin berkuliah di Jogja, maka peluang terbesarmu untuk masuk di universitas di Jogja dan jurusannya adalah lebih banyak di UPN Veteran Yogyakarta.

Kamu bisa menjadi mahasiwa berprestasi di sini karena ada banyak dosen yang siap membinamu dengan baik. Bahkan, kamu bisa mendapatkan beasiswa di UPN Veteran Yogyakarta. Coba cari tahu lebih lanjut informasi ini di universitas123.

Banner Konsultation
+62
Perguruan Tinggi Negeri

Raih Beasiswa, Wujudkan Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Raih Beasiswa, Wujudkan
Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari
Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Profil

Universitas123
Logo
Please Wait