Contoh Slang Bahasa Inggris

Bacaan Umum
Universitas123 | 04 June 2022
Contoh Slang Bahasa Inggris

Jika kamu ingin memperlancar gaya bicara bahasa Inggris maka perlu mengetahui contoh slang bahasa Inggris yang sedang hits saat ini. Remaja hingga dewasa dalam berkomunikasi sesama teman selalu menggunakan bahasa non formal. Sebab dengan begitu mereka akan terlihat akrab dan santai. Slang merupakan kalimat gaul, humoris yang digunakan kalangan muda untuk berkomunikasi. 

Merupakan fenomena linguistik yang terjadi, bahkan ahli bahasa juga tidak bisa menjelaskan secara rinci slang itu sendiri. Slang sendiri memiliki gaya bahasa yang berbeda dengan artinya, seperti makna kiasan namun sering digunakan dalam komunikasi khususnya anak - anak muda. Orang dewasa juga bebas menggunakan bahasa gaul tersebut. Jadi bahasa slang berlaku bagi semua umur. 

Contoh Slang Bahasa Inggris Sering Digunakan Remaja

Sejarah datangnya pengucapan kalimat slang dalam bahasa Inggris bermula pada 1756 dimana bahasa tersebut muncul dan mulai digunakan oleh beberapa orang. Hingga saat ini bahasa gaul tersebut masih digunakan untuk komunikasi sehari hari.

Dinamika bahasa slang semakin hari semakin bertambah. Ungkapan – ungkapan untuk berbagai jenis suasana digunakan oleh banyak kalangan.

Bahasa Gaul dalam Bahasa Inggris

Berikut beberapa contoh bahasa gaul dalam bahasa Inggris :

  1. Ass out = bokek
  2. Airhead = orang bodoh
  3. Ace = waw
  4. As usual = seperti biasa
  5. Arm in arm = bergandengan
  6. Above all = yang terpenting
  7. Blow me = buat saya terkesan
  8. Blinding = keren banget
  9. Balls up = berantakan, tidak sesuai rencana
  10. Ants in your pants = grogi
  11. Blow off = kentut
  12. Baps = gila
  13. Bogey = upil
  14. Behind = pantat
  15. Burnt out = capek banget
  16. Bounce = berangkat
  17. Brass monkey = dingin parah
  18. B.O = bau badan
  19. Chicken = pengecut
  20. Cold feet = takut
  21. Don’t have kitten = jangan gugup
  22. Don’t gimme shit = jangan banyak ngoceh
  23. Easy peasy = mudah banget
  24. Dull = basi, membosankan
  25. Fore = awas
  26. Egghead = orang pintar
  27. Get off my back = jangan ganggu aku
  28. Gimme five = tos
  29. Get my drift? = paham maksudnya?

Itu merupakan beberapa contoh slang bahasa Inggris yang kini banyak digunakan oleh remaja, dimana kata dan artinya berbeda. Jadi untuk menggunakannya lebih baik memahami dulu kalimatnya. Dengan begitu kamu akan lancar dalam berkomunikasi, agar lancar maka harus dipraktikkan setiap hari dengan teman sebaya.

Bahasa Gaul untuk Ragam Situasi

Kemudian ada juga beberapa contoh bahasa gaul yang bisa kamu gunakan untuk berbagai situasi seperti berikut;

  1. I’m not a chicken! = aku bukan penakut
  2. I’m scared shitless = aku takut banget
  3. I’m sucked = aku kacau banget
  4. I’m sweating like a pig = aku keringetan parah
  5. Get on my case = benar – benar menjengkelkan
  6. It’s piece of cake = gampang sekali
  7. Jam sandwich = mobil polisi
  8. Grub = makanan
  9. Kip = tidur singkat
  10. Last year = kuno
  11. Make your own sandwich = masa bodoh
  12. Nice one = pinter banget (ungkapan sinis)
  13. Out like a light = cepat sekali tidurnya.

Beberapa slang bahasa Inggris ini berfungsi untuk membalas atau menjawab pertanyaan dan pernyataan seseorang terhadap dirinya. kamu bisa menggunakannya dengan benar, namun jangan disalahgunakan untuk kegiatan yang negatif misalnya membully dan lain – lain. contoh slang bahasa Inggris untuk berbahasa gaul.

Banner Konsultation
+62

Raih Beasiswa, Wujudkan Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Raih Beasiswa, Wujudkan
Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari
Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Profil

Universitas123
Logo
Please Wait