Daftar Beasiswa Psikologi S2 Luar Negeri di Universitas Ini, yuk!

Bacaan Umum
Universitas123 | 21 January 2022
Daftar Beasiswa Psikologi S2 Luar Negeri di Universitas Ini, yuk!

Menjalani kuliah dengan beasiswa luar negeri tentu akan membuat anda memiliki banyak pengalaman. Anda juga akan mendapatkan lebih banyak kenalan atau relasi di dunia professional. Hal tersebut akan sangat membantu dalam proses karir, baik di dalam ataupun luar negeri.

Untuk mencapai hal tersebut, berikut ini ada beberapa rekomendasi beasiswa psikologi pascasarjana luar negeri yang bisa anda coba lamar.

University of Leeds

University of Leeds adalah salah satu perguruan tinggi terbesar yang berada di Inggris Raya. Universitas ini merupakan bagian dari universitas penelitian intensif Russel Group. Tentu sudah dikenal secara global karena kualitas pengajaran dan penelitiannya yang tersedia di berbagai bidang studi.

Beasiswa psikologi S2 luar negeri dari University of Leeds bisa anda daftar secara bebas, selama belum pernah menjalani studi di universitas tersebut. Sebagaimana beasiswa lainnya, anda juga tidak boleh sedang menrima beasiswa lain selama menerima beasiswa ini. Syarat lainnya untuk pendaftaran ialah harus memiliki Ijazah S1 jurusan Psikologi dari univesitas manapun.

Stanford University

Kita semua sudah mengetahui bahwa Standford University merupakan salah satu perguruan tinggi ternama di dunia. Banyak orang yang bermimpi berkuliah di sini, namun hanya sedikit yang dapat mewujudkannya. Jangan khawatir, anda bisa mewujudkan mimpi tersebut melalui beasiswa yang tersedia, khususnya pada program studi psikologi. Persyaratan mendaftar beasiswa S2 psikologi di Stanford University ini pun tidak sulit.

Syarat beasiswa psikologi S2 luar negeri khususnya Stanford University ini ialah harus mendaftarkan diri ke Knight-Hennessy Scholars. Anda juga harus sudah diterima sebagai mahasiswa penuh waktu di program Pascasarjana Stanford University. Anda pun sudah harus menerima gelar Sarjana AS atau yang setara dari universitas dengan reputasi terakui.

Untuk bisa menerima beasiswanya, ada beberapa kriteria yang harus dimiliki oleh mahasiswa. Kriteria tersebut ialah kemerdekaan berfikir, kepemimpinan yang penuh tujuan, dan civic mindset. Jadi anda harus penuh rasa ingin tau dan ingin menjelajah, ambisius, dan juga sportif serta bertanggung jawab. Sedangkan dokumen yang dibutuhkan pun tidak terlalu sulit, hanya Ijazah dan transkip, resume, dan surat rekomendasi.

University College London

University College London membuka beasiswa psikologi S2 luar negeri dengan sasaran kepada mahasiswa internasional berdasarkan kategori ekonomi menengah ke bawah. Jenis beasiswa yang diberikan pun ialah Fully Funded atau terbayar penuh. Mulai dari biaya kuliah, biaya hidup, dan mungkin biaya pendamping bila dibutuhkan. Program pendidikan yang ditawarkannya pun tidak hanya Psikolgi namun juga banyak program lain.

Syarat mendapatkan beasiswa tersebut cukup mudah, setidaknya anda harus merupakan warga negara denga pengasilan rendah berdasarkan standar Bank Dunia. Anda pun harus sudah memperoleh tawaran masa studi penuh di jenjang Master UCL Institute of Education. Syarat lainnya yang harus anda perhatikan ialah berlum pernah menjalani studi atau menetap di wilayah Inggris sebelumnya.

Princeton University

Melamar beasiswa psikologi S2 luar negeri khususnya Princeton University termasuk sulit. Salah satu syaratnya ialah anda harus berasal dari universitas tersebut atau salah satu yang diakui di Amerika Serikat. Namun untuk bisa berkuliah di sini, anda bisa mencoba jalur lain, tidak hanya lewat jalur beasiswa langsung dari Princeton University. Misalnya anda bisa mendaftarkan diri lewat beasiswa LPDP Indonesia.

Dana beasiswa yang diberikan oleh penyelenggara ialah pendanaan penuh, namun hal tersebut tetap ditentukan beradasarkan ketersediaan dana. Untuk bisa mendapatkan peluang lolos seleksi lebih besar, anda harus memiliki surat rekomendasi yang cukup kuat dan juga prestasi akademik yang menjanjikan bagi Princeton University. Untuk informasi lebih lanjut tentang beasiswa ini bisa anda lihat langsung melalui situs resminya.

University of Chicago

Beasiswa psikologi S2 luar negeri University of Chicago juga diincar oleh banyak orang di dunia. University of Chicago sendiri merupakan universitas riset swasta yang telah berdiri sejak tahun 1890 di Chicago, Illinois. Universitas ini telah berafiliasi dengan AAU, URA, dan NAICU sehingga mengundang minat banyak mahasiswa yang terarik dengan dunia penelitian lebih dalam.

University of Chicago tidak lagi menerima pendatrana berdasarkan nilai SAT atau ACT sejak tahun 2018 lalu. Namun, anda tetap harus menghadapi persaingan yang ketat dengan ribuan pendaftar internasional lainnya. Tentu anda juga membutuhkan esai terbaik sebagai syarat pendaftaran dan juga dua surat rekomendasi.

Duke University

Beasiswa psikologi S2 luar negeri Duke University terbagi menjadi beberapa jenis yaitu Fullbright, Rhodes, Truman, dan Beasiswa Goldwater. Peluang untuk lolos seleksinya bisa terbilang besar, terbukti melalui data penerima beasiswa sebesar hampir 50% dari total mahasiswa Duke University. Jadi universitas swasta luar negeri yang satu ini mungkin bisa menjadi tujuan anda melanjutkan studi.

Namun, ada satu hal yang perlu anda perhatikan mengenai pendaftarannya yaitu nilai ujian masuk. Setidaknya anda harus memiliki nilai sebesar 6% lebih tinggi dari nilai tertinggi pendaftar di tahun lalu. Jadi untuk perihal nilai, Duke University tetap terbilang sulit. Tetapi, jangan jadikan hal ini sebagai penghilang semangat ya. Justru seharusnya ini bisa memotivasi dirimu.

Penutup

Demikian informasi tentang beasiswa psikologi S2 luar negeri yang bisa anda ketahui dari postingan kali ini. Semoga dapat menjadi manfaat dan bantuan opini baru perihal keputusan yang akan anda buat.

Kunjungilah universitas123.com untuk mendapatkan berbagai informasi tentang kuliah lainnya. Tidak hanya tersedia perihal universitas namun juga ada tentang jurusan dan biaya studi lebih jelas di setiap universitas yang ada.

Banner Konsultation
+62
Beasiswa Luar Negeri

Raih Beasiswa, Wujudkan Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Raih Beasiswa, Wujudkan
Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari
Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Profil

Universitas123
Logo
Please Wait