Jurusan di
University of Amsterdam bermacam-macam. Banyak pelajar dari seluruh
dunia mengincar jurusan atau fakultas dari universitas ini karena kualitas
pendidikan yang sangat baik serta tersedianya beragam jurusan yang dapat
dipilih oleh camaba sesuai dengan skill atau keterampilan yang ia miliki.
Sebelum mendaftarkan diri ke universitas ini tentunya kalian harus mencari
informasinya terlebih dahulu.
Jika kalian tertarik
dengan universitas ini dan ingin mencari seputar informasi mengenai hal
tersebut maka kalian berada pada artikel yang tepat. Karena artikel ini akan
memberikan informasi menarik yang dapat kalian baca sebelum melakukan
pendaftaran pada University of Amsterdam. Penasaran? Simak artikel berikut
yang menjelaskan mengenai seputar jurusan di
University of Amsterdam.
Business Administration
Jika kalian tertarik untuk
mempelajari serta ingin bekerja di lingkungan bisnis internasional maka jurusan
yang ada di University of Amsterdam ini sangat cocok untuk kalian. Karena
jursan bisnis yang adal di sini sudah terjamin kualitasnya daik dalam bidang
pendidikan riset, bisnis maupun manajemen. prospek kerja yang ditawarkan juga
sangat menarik sehingga kalian perlu daftar di jurusan ini.
Business Analytics
Selanjutnya adalah
business analytics. Jika kalian tertarik dengan subjek artificial intelligence
(AI) serta ilmu komputer maka jurusan ini menjadi salah satu jurusan yang tepat
untuk kalian. Saat ini sebuah organisasi harus berhadapan dengan tantangan
akses bebas dan data yang terkoneksi. Disini kalian akan belajar membantu
menggunakan big data untuk meningkatkan performa para organisasi.
Finance
Rekomendasi jurusan di University of Amsterdam yang
selanjutnya yaitu Finance. Jika kalian tertarik dengan dunia finansial serta
ingin berkarir dalam dunia tersebut maka kalian dapat meningkatkan pemahaman
dalam bidang finansial. Para pengajar yang berpengalaman di sini melatih serta
mengembangkan kemampuan yang kalian miliki agar memiliki kesempatan kerja yang
jauh lebih besar.
Accountancy and Control
Tahun pertama berada
kalian di jurusan ini kalian akan diberikan persiapan atau bekal untuk meniti
karir di bidang akuntansi. Program ini memberikan kamu tawaran untuk
mengkombinasi tantangan dari pelatihan akademik serta aplikasi keuangan
internasional. Di sini kalian akan meningkatkan kemampuan intelektual dan
pengetahuan professional untuk menuju karir yang kalian impikan.
Psychology
Universitas ini juga menyediakan
jurusan psikologi. Di sini kalian akan belajar mengenai segala hal yang
berhubungan dengan ilmu psikologi. Selain itu, nantinya mahasiswa juga akan
diminta untuk mengaplikasikan beberapa pengetahuan yang ada serta metode untuk
meningkatkan pemahaman mengenai apa yang orang lain pikirkan, rasakan serta
lakukan. Bagaimana tertarik kuliah di jurusan ini?
Media and Information
Jurusan di
University of Amsterdam yang selanjutnya yaitu media and information.
Dalam jurusan ini kalian belajar mengenai tata cara eksplorisasi budaya digital
pada masa kini. Pogram ini memberikan kemampuan dalam bidang seperti big data,
digital archiving serta citizen. Di sini kalian akan di bimbing oleh beberapa
dosen berkualitas serta berpengalaman di bidangnya.
Political Science
Dalam jurusan ini kalian
akan belajar mengenai masalah-masalah mendesak yang harus dihadapi dunia di era
ini. termasuk masalah migrasi dan krisis ekonomi, kenaikan populasi serta
beberapa masalah lainnya. Tidak hanya itu, kalian juga akan dilatih agar dapat
menemukan solusi yang paling memungkinkan terkait setiap permasalahan yang
sudah ada sehingga permasalahan tersebut menjadi berkurang.
Communication Science
Jurusan yang tidak kalah
menarik dari beberapa jurusan di University of
Amsterdam yang lainnya adalah communication science. Di sini kalian akan
belajar penggunaan serta efek komunikasi dari berbagai media. Selain itu kalian
juga akan belajar mengenai pengaruh, peran, dampak serta berbagai pemecahan
solusi terkait dengan permasalahan yang ada di dunia komunikasi.
Daftar beberapa jurusan di
atas belum mencakup semua jurusan yang terdapat di Universitas Amsterdam.
Kalian dapat menemukannya dalam website resmi miliki universitas tersebut lalu pilih salah satu jurusan yang kalian rasa sesuai dengan
keterampilan serta bakat yang kalian miliki. Setelah menentukan jurusan yang
tepat kalian bisa langsung mendaftarkan diri di Universitas tersebut.
Penutup
Demikian beberapa rekomendasi jurusan di University of Amsterdam yang bisa kalian jadikan referensi untuk memilih jurusan mana yang nantinya akan kalian jadikan rumah untuk menuntut ilmu. Kenali potensi akademik serta skill atau bakat yang kamu miliki. Latih dan asah terus guna mempersiapkan diri agar nantinya kalian diterima menjadi bagian dari universitas bergengsi tersebut.