Daftar perguruan tinggi negeri di Yogyakarta membantu kamu untuk menyelesaikan pendidikan tinggi dengan kualitas terbaik. Yogyakarta adalah salah satu daerah yang sering dijadikan calon mahasiswa tujuan untuk melanjutkan pendidikan tinggi.
Yogyakarta memiliki nama lain yaitu kota pelajar, karena banyaknya kampus yang berdiri di daerah tersebut. Sebutan tersebut rasanya sangat pantas karena Yogyakarta memiliki sekitar 136 kampus yang tersebar di seluruh penjuru kota. Dari 136 kampus 11 diantaranya adalah perguruan tinggi negeri.
Daftar Perguruan Tinggi Negeri Di Yogyakarta
Ada sekitar 11 perguruan tinggi negeri di Yogyakarta yang bisa kamu pilih. Beberapa di antaranya sudah memiliki kualitas terbaik bahkan secara internasional. Berikut ini rekomendasi kampus Negeri berkualitas bagus di Yogyakarta untuk kamu calon mahasiswa.
1. Universitas Gadjah Mada
Universitas Gadjah Mada adalah perguruan tinggi negeri pertama di Yogyakarta yang bisa kamu jadikan pilihan. UGM adalah kampus yang memiliki ratusan program studi, sehingga sangat mungkin bahwa jurusan yang kamu inginkan ada di kampus ini.
Bukan hanya memiliki ratusan program studi tetapi berbagai macam fasilitas juga disediakan untuk setiap mahasiswa sehingga mereka lebih nyaman melakukan proses pembelajaran. Universitas Gadjah Mada memberikan kesempatan bagi pelajar yang ingin mengambil pendidikan S1, S2, dan S3.
2. Universitas Negeri Yogyakarta
Pilihan selanjutnya kamu juga bisa masuk di Universitas Negeri Yogyakarta. Lembaga perguruan tinggi ini fokus pada keguruan dan ilmu pendidikan. Dulunya kampus ini memiliki nama IKIP Yogyakarta, kemudian tahun 1999 berubah nama menjadi Universitas Negeri Yogyakarta.
Ada 7 fakultas yang bisa kamu pilih sesuai dengan jurusan yang diinginkan. Selain memberikan program sarjana ternyata kampus ini juga menyediakan pascasarjana untuk beberapa program studi yang ditawarkan. Jumlah mahasiswa di kampus ini juga cukup banyak.
3. Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga
Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga berada di daerah Yogyakarta. Kampus islam negeri surabaya adalah perguruan tinggi agama islam pertama di Indonesia. Nama Kalijaga diambil karena tokoh Walisongo yang menyebarkan agama Islam di tanah Jawa.
Kampus ini memiliki 8 fakultas dan hampir semua memiliki basic agama islam. Jika kamu ingin mendapatkan perguruan tinggi negeri dengan dasar agama Islam maka bisa mendaftarkan diri di UIN Sunan Kalijaga.
4. Universitas Pembangunan Nasional Veteran Yogyakarta
Daftar perguruan tinggi negeri di Yogyakarta selanjutnya adalah Universitas Pembangunan Nasional Veteran Yogyakarta. Kampus ini memiliki 5 fakultas, beberapa di antaranya adalah Fakultas Ilmu Sosial dan Politik, Fakultas Pertanian, Fakultas Ekonomi, Fakultas Teknologi Mineral, Fakultas Teknologi Industri, dan program pascasarjana.
Ada berbagai macam fasilitas yang dapat dinikmati oleh siswa sehingga proses pembelajaran bisa lebih nyaman. Kamu bisa langsung daftarkan diri melalui beberapa jalur seleksi di Universitas Pembangunan Nasional Veteran Yogyakarta.
5. Sekolah Tinggi Pertahanan Nasional Yogyakarta
Perguruan tinggi negeri Yogyakarta yang lainnya adalah Sekolah Tinggi Pertahanan Nasional Yogyakarta. Perguruan tinggi negeri ini berdiri sejak tahun 1963 dan menawarkan beberapa program studi Diploma dan Sarjana dengan masing-masing jurusan. Lokasinya ada di Jalan Tata Bhumi Nomor 5, Kecamatan Gamping, Sleman Yogyakarta
Ada banyak sekali fasilitas yang menunjang proses pembelajaran. Untuk daftar di sekolah tinggi Pertahanan Nasional Yogyakarta kamu lihat di website resmi kampus agar lebih jelas.
Kesimpulan
Masih banyak perguruan tinggi negeri yang bisa kamu pilih di daerah Yogyakarta. Agar bisa diterima di kampus favorit kamu harus mempersiapkan diri dengan baik. Pahami berbagai macam jalur seleksi yang telah ditentukan oleh pihak PTN.
Persiapkan diri dengan berbagai macam strategi. Dengan begitu kesempatan kamu untuk lolos di salah satu daftar perguruan tinggi negeri di Yogyakarta lebih tinggi