Film Tentang Introvert yang Direkomendasikan

Bacaan Umum
Universitas123 | 28 April 2022
Film Tentang Introvert yang Direkomendasikan

Kepribadian introvert memang sangat menarik untuk diketahui lebih dalam. Untuk bisa mengetahui tentang kepribadian introvert, kamu tidak harus membaca buku buku psikologi tetapi juga bisa melihat film tentang introvert. Melihat film bertemakan introvert mungkin bisa membantu kamu lebih memahami tentang kepribadian tersebut dengan mudah.

Ada banyak film luar negeri yang memiliki tema tentang seseorang yang introvert dan bisa dijadikan pelajaran untuk mengetahui kepribadian tersebut lebih dalam. Tidak hanya digunakan untuk mempelajari keberadaan introvert tetapi juga bisa membantu para introvert menemukan film yang sesuai dengan dirinya sendiri.

Rekomendasi Film Tentang Introvert

Jika kamu merasa tertarik untuk melihat film tentang kepribadian introvert, berikut ini beberapa rekomendasi yang bisa diberikan;

X + Y

Film pertama yang bisa kamu lihat adalah X+Y  yang merupakan karya ya di tahun 2014. Film tersebut merupakan drama yang Ryan Piers William dan menceritakan tentang Laki-laki dengan kepribadian introvert namun jenius dalam bidang matematika. Tokoh yang bernama Nathan Ellis selalu menghindari hubungan antara manusia, namun pada suatu hari toko tersebut diceritakan di usia 9 tahun dipercaya oleh negaranya untuk mengikuti Olimpiade internasional. 

Nathan mengikuti ajang tersebut ketika usia  16 tahun dan di ajang Olimpiade tersebut dia justru bertemu dengan peserta asal Tiongkok yaitu Zhang Mei. Gadis asal Tiongkok itu bisa mengajari Nathan untuk menjalani hubungan sosial dengan orang-orang disekitarnya. 

The Edge of Seventeen

Rekomendasi film selanjutnya adalah The Edge of Seventeen. Film tersebut dirilis pada tahun 2016 dengan genre Comedy drama yang disutradarai oleh Kelly Fremon Craig. Jika kamu pertama kali melihat tokoh utama di film ini pasti menyangka bahwa tokoh tersebut adalah seorang yang ekstrovert. Namun semakin mendalami film, ternyata kamu bisa mengetahui bahwa si tokoh juga seorang introvert.

Sifat introvert pada tokoh film bisa terlihat dari lingkaran pertemanan yang tidak terlalu luas. Sekalipun begitu, toko bernama Nadine tetap bisa menemukan teman-teman yang tulus menyayanginya. Dalam film tersebut bisa membantu mengajarkan kamu bahwa tidak semua stereotip pada orang introvert adalah benar.

The Way, Way Back

Selanjutnya film tentang introvert yang bisa kamu lihat adalah The Way Way Back. Film ini dirilis pada tahun 2013 dan berkisah tentang seorang lelaki introvert yang libur bersama ibu kandung maupun Ayah tirinya. Awalnya, liburan yang dijalani oleh lelaki bernama Duncan tersebut biasa saja tetapi ia bertemu dengan seorang gadis yang membuat liburannya menjadi lebih bermakna.

Tidak hanya membuat liburannya menjadi bermakna, tetapi pertemuan dengan gadis bernama Susanna tersebut membuat kepribadiannya menjadi lebih ekstrovert. Film ini merupakan perpaduan antara drama dan komedi yang sangat menarik, sehingga kamu tidak akan jemu untuk menontonnya. 

The Women in The Window

Rekomendasi selanjutnya adalah film The Woman in The Window. Film tersebut dirilis pada 2021 dan menceritakan tentang tokoh Anna Fox yang diperankan oleh Amy Adams menderita Agoraphobia atau kondisi dimana ia merasa ketakutan dan tidak nyaman dengan keadaan sekelilingnya.

Phobia yang dimiliki semakin parah ketika bercerai dengan suaminya dan tidak memiliki anak juga membuat hidupnya Semakin Sendiri mengakibatkan menutup diri bagi orang lain. Namun Anna bisa berkomunikasi banyak dengan seseorang tetangganya yang baru saja ia temui bernama Jane Russell, diperankan oleh Julianne Moore. 

Anna berusaha memecahkan kasus aneh yang menimpa temannya tersebut. Anna melihat bahwa Jane disiksa dan dibunuh di kediamannya sendiri, tetapi saat melakukan investigasi justru tidak ada korban atau orang yang bernama Jane ditempat yang disebutkan Anna tersebut. Apa yang sebenarnya terjadi?

Penutup

Film tentang introvert untuk dipelajari, ada berbagai macam film yang direkomendasikan dan hampir semuanya memiliki kualitas yang sangat bagus. Melalui film-film tersebut kamu bisa memahami kepribadian introvert lebih dalam dan melihat sisi yang dimiliki oleh seseorang dengan kepribadian introvert.

Banner Konsultation
+62

Raih Beasiswa, Wujudkan Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Raih Beasiswa, Wujudkan
Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari
Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Profil

Universitas123
Logo
Please Wait