Informasi Akreditasi Universitas Kristen Maranatha dan Akreditasi Jurusan

Bacaan Umum
Universitas123 | 24 February 2023
Informasi Akreditasi Universitas Kristen Maranatha dan Akreditasi Jurusan

Akreditasi Universitas Kristen Maranatha merupakan salah satu hal penting yang patut dipertimbangkan. Hal ini karena akreditasi adalah sistem penilaian yang menunjukkan kualitas dan mutu pendidikan yang ada dalam sebuah institusi pendidikan. Yuk kita cari tahu akreditasi institusi dan jurusan di kampus UKM ini.

Gambaran Singkat Universitas Kristen Maranatha

Universitas Kristen Maranatha adalah perguruan tinggi swasta yang berlokasi di Kota Bandung, Jawa Barat. Kampus ini berada di bawah naungan Yayasan Perguruan Tinggi Kristen Maranatha. Universitas ini telah resmi berdiri sejak tanggal 11 September 1965 dengan Fakultas Kedokteran yang menjadi fakultas pertama sekaligus tonggak awal dalam pendirian kampus saat itu.

Seiring dengan berjalannya waktu, saat ini kampus telah memiliki 9 fakultas dengan berbagai jenjang status pendidikan dan program studi. Program studi tersebut antara lain 3 program diploma, 2 program profesi, 18 program sarjana, dan 4 program pasca sarjana yang tersedia di Universitas Kristen Maranatha. Kampus ini tercatat telah berhasil meluluskan lebih dari 30.000 alumni yang sukses.

Para alumni tersebut bekerja di industri dalam negeri hingga luar negeri. Hampir semua program studi telah mendapat Akreditasi Universitas Kristen Maranatha. Jadi, anda tak perlu lagi risau dan ragu untuk memilih kuliah di perguruan tinggi ini.

Akreditasi Universitas Kristen Maranatha

Universitas Kristen Maranatha juga telah mendapat akreditasi dari BAN PT yang merupakan salah satu badan akreditasi yang mendapat wewenang dari pemerintah Kemenristek Dikti. Badan ini menjalankan tugas untuk tujuan meningkatkan mutu pendidikan tinggi. Selain itu, untuk meningkatkan atmosfer akademik, relevansi, pengelolaan institusi, keberlanjutan dan efisensi sebuah perguruan tinggi.

Akreditasi Universitas Kristen Maranatha mendapat predikat Baik Sekali berdasarkan hasil SK dengan No. 304/SK/BAN-PT/Ak-ISK/PT/IV/2021. SK tersebut berlaku mulai tanggal 13 April 2021 hingga 13 Maret 2023. Selain itu, seluruh program studi yang ditawarkan oleh Universitas Kristen Maranatha juga telah memiliki akreditasi oleh BAN PT.

Dalam proses penilaian yang dilakukan, BAN PT menguji kelayakan dan pemeringkatan program studi yang digunakan sebaga pengakuan badan yang lain. Nah, banyak diantara calon mahasiswa yang ingin mendaftar kuliah namun belum mengetahui akreditasi dari program studi yang akan ia ambil. Maka dari itu, kita akan membahas akreditasi program studi yang ada di Universitas Kristen Maranatha.

Akreditasi Program Diploma di UKM

Program diploma yang disediakan oleh kampus Universitas Kristen Maranatha terdiri atas 4 prodi. Pertama, ada D3 Bahasa Inggris dengan akreditasi B berdasarkan SK No. 2813/SK/BAN-PT/Akred/Dipl-III/VIII/2017 yang berlaku mulai tanggal 15 Agustus 2017 sampai 15 Agustus 2022.

Kedua, ada D3 Bahasa Mandarin dengan akreditasi Baik Sekali berdasarkan SK No. 3236/SK/BAN-PT/Akred/Dipl-III/V/2021 yang berlaku mulai tanggal 25 Mei 2021 sampai 11 Juli 2025. Ketiga, D3 Teknik Informatika dengan predikat Baik Sekali berdasarkan SK No. 190/SK/BAN-PT/Akred/Dipl-III/IX/2013 yang berlaku mulai tanggal 21 September 2013 sampai 21 September 2018.

Nah, prodi keempat adalah D3 Seni Rupa dan Desain dengan predikat Unggul berdasarkan SK No. 689/SK/BAN-PT/Ak-ISK/Dipl-III/II/2022 yang berlaku mulai tanggal 02 Februari 2022 sampai 17 November 2025.

Akreditasi Program Profesi di UKM

Pada program ini terdapat 4 program profesi yang ditawarkan. Akreditasi Universitas Kristen Maranatha yang pertama, Pendidikan Profesi Akuntansi dengan akreditasi B. Kedua, Psikologi Profesi dengan peringkat B. Ketiga Profesi Dokter dengan peringkat A. Keempat, Profesi Dokter Gigi dengan akreditasi B.

Akreditasi Program Sarjana di UKM

Pada program sarjana ada 18 program studi yang bisa anda pilih. Pertama, ada prodi Kedokteran dengan akreditasi A. Lalu, Teknik Sipil dengan akreditasi Unggul. Kemudian, Teknik Elektro dengan akreditasi Unggul. Selain itu, Teknik Industri dengan akreditasi B. Selanjutnya, Teknik Komputer dan Sastra Inggris dengan akreditasi Baik Sekali.

Program studi lain yaitu Psikologi dengan akreditasi Baik Sekali. Selain itu, ada prodi Sastra Jepang dengan akreditasi Baik Sekali. Lalu, prodi Sastra China dengan akreditasi Baik Sekali. Kemudian, prodi Akuntansi dengan akreditasi A. Selanjutnya prodi Manajemen dengan akreditasi Unggul. Berikutnya Seni Rupa Murni dengan akreditasi Baik Sekali. Lalu, prodi Desain Interior dengan akreditasi A.

Selanjutnya program studi DKV dengan akreditasi Baik Sekali. Lalu, prodi Arsitektur dengan akreditasi Baik. Selanjutnya Sistem Informasi dengan akreditasi Baik Sekali. Berikutnya Teknik Informatika dengan akreditasi Baik Sekali. Nah, prodi yang terakhir adalah Hukum dengan akreditasi Baik Sekali.

Akreditasi Program Pascasarjana di UKM

Akreditasi Universitas Kristen Maranatha juga berlaku untuk program pasca sarjana. Ada magister psikologi sains  dan magister ilmu computer yang memiliki akreditasi B. Lalu, ada Magister Manajemen dan Magister Akuntasi dengan akreditasi Baik Sekali.  

Itulah penjelasan tentang Akreditasi Universitas Kristen Maranatha dan silahkan cek universitas123.com untuk info serupa yang lain.

Banner Konsultation
+62

Raih Beasiswa, Wujudkan Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Raih Beasiswa, Wujudkan
Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari
Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Profil

Universitas123
Logo
Please Wait