Ingin Belajar di Fakultas Kedokteran UNS? Yuk Simak Ulasan Lengkapnya!

Bacaan Umum
Universitas123 | 18 August 2021
Ingin Belajar di Fakultas Kedokteran UNS? Yuk Simak Ulasan Lengkapnya!

Kalau kamu bercita-cita jadi dokter, belajar di Fakultas Kedokteran UNS bisa jadi salah satu langkah untuk meraihnya. Fakultas kedokteran di Universitas Sebelas Maret atau yang lebih dikenal dengan UNS menjadi salah satu kampus negeri yang juga banyak meluluskan dokter kenamaan.

Nah, untuk mengenal lebih jauh tentang fakultas kedokteran di UNS, kamu bisa membaca ulasan lengkapnya di bawah ini.

Visi dan Misi Fakultas Kedokteran Universitas Sebelas Maret

Visi dari Fakultas Kedokteran di UNS adalah menjadi sebuah institusi pendidikan kedokteran dan kesehatan yang unggulan. Tak hanya itu, visi lainnya yang ingin diusung yakni menyajikan pembelajaran yang bereputasi internasional, sehingga lulusannya menjadi salah satu kebanggaan dan berorientasi pada komunitas.

Untuk mewujudkan visi tersebut, Misi dari Fakultas Kedokteran UNS adalah sebagai berikut:

  1. Memberikan pendidikan kedokteran yang terbaik untuk para mahasiswa dengan metode pembelajaran kekinian
  2. Mengembangkan pengetahuan, teknologi kedokteran, dan kesehatan internasional dengan menggunakan beragam penelitian ilmu dasar (biomedik), klinik, pendidikan kedokteran, hingga translational research yang mumpuni.
  3. Melakukan pengabdian masyarakat agar ilmu yang diberikan bisa bermanfaat
  4. Menjalin kerja sama yang baik dalam skala regional, global, dan internasional dengan berbagai pihak.

Program Studi

Berlokasi di Jalan Ir. Sutami 36A, Fakultas Kedokteran UNS memiliki beberapa program studi di dalamnya. Di antaranya adalah sebagai berikut.

1. Program Studi Kedokteran S1

Program studi Kedokteran pada S1 akan memberikan pengetahuan dasar tentang ilmu kedokteran secara luas dan global. Kamu akan banyak belajar tentang teori dasar dan tokoh-tokoh yang berperan penting dalam dunia medis dari seluruh penjuru.

2. Program Studi Profesi Dokter

Program studi Profesi Dokter akan lebih lengkap dalam membahas segala hal terkait medis. Prodi Profesi Dokter adalah pembelajaran lanjutan yang harus kamu tempuh untuk bisa menjabat sebagai Dokter dengan janji tersumpah yang berkekuatan hukum.

3. Program Pendidikan Dokter Spesialis

PPDS di Fakultas Kedokteran UNS masih terbagi dalam beberapa sub pendidikan yang lebih rinci. Di antaranya adalah sebagai berikut.

  • PPDS Ilmu Penyakit Dalam
  • PPDS Anestesiologi
  • PPDS Orthopedi dan Traumatologi
  • PPDS Ilmu Bedah
  • PPDS Obstetri dan Ginekologi
  • PPDS Ilmu Kesehatan Anak
  • PPDS Ilmu Penyakit Jantung
  • PPDS Pulmonologi dan Ilmu Kedokteran Respirasi
  • PPDS Ilmu Penyakit Saraf
  • PPDS Ilmu Kesehatan THT
  • PPDS Patologi Klinik
  • PPDS Ilmu Kulit dan Kelamin
  • PPDS Ilmu Kedokteran Jiwa
  • PPDS Radiologi

Beragam pilihan cakupan pembelajaran di Program Pendidikan Dokter Spesialis akan lebih mematangkan langkahmu untuk profesi dokter yang ingin diraih. Dengan demikian, pembelajarannya pun akan lebih mengerucut dan terarah.

4. Program Studi Psikologi S1

Salah satu program studi di Fakultas Kedokteran UNS yang tak kalah keren adalah Psikologi. Dengan jumlah mata kuliah pembelajaran sebanyak 150 SKS, kamu akan banyak belajar tentang Psikologi Klinis, Psikologi Industri dan Organisasi, Psikologi Perkembangan, hingga Psikologi Eksperimen. Jika kamu ingin menjadi Psikolog, maka kamu wajib melanjutkan pembelajaran di S2 Profesi Psikolog.

Kompetensi Utama yang diharapkan bisa dimiliki oleh lulusan Psikologi FK Universitas Sebelas Maret adalah sebagai berikut.

  • Menguasai Konsep Dasar Teori Psikologi

Dengan memahami Konsep Dasar Teori Psikologi, diharapkan bahwa mahasiswa dapat mengerti ruang lingkup psikologi jika disandingkan dengan cabang ilmu lainnya. Dengan demikian, kamu dapat menempatkan peran psikologis di ranah yang tepat.

  • Mampu Melakukan Riset Tingkat Dasar

Mahasiswa lulusan Psikologi FK UNS yang baik harus bisa memahami konsep dan proses penelitian ilmiah, kemudian fokus pada hasil penelitian kualitatif dan kuantitatif dengan benar. Dengan demikian, data faktualnya bisa dipertanggungjawabkan.

  • Mampu Memanfaatkan Prinsip

Dengan memahami kaidah dan proses psikologi yang mendasari perilaku manusia, para mahasiswa harus paham dampak baik dan buruknya. Setelahnya, menggunakan ilmu Psikologi untuk menjadi solusi permasalahan adalah langkah yang ingin dicapai dari pembelajaran di dunia Psikologi.

5. Program Studi Doktor Ilmu Kedokteran

Di sini kamu akan memperkuat ilmu pendidikan S3, sehingga kamu pun bisa memiliki kapasitas sebagai pengajar di jurusan ilmu kedokteran untuk mahasiswa S1 atau S3. Dengan gelar yang dimiliki, kesempatanmu untuk menyalurkan lebih banyak ilmu dan pun juga pengalaman pun akan semakin besar.

Fasilitas Penunjang Pendidikan di UNS

Di antara beberapa fasilitas yang tersedia, UNS memberikan kemudahan mahasiswa dengan aneka laboratorium, rumah sakit pendidikan, student center, gedung olahraga, hingga asrama mahasiswa.

Penutup

Nah, sekarang kamu sudah tahu seluk beluk kampus di fakultas Kedokteran UNS, bukan? Jika memang ingin masuk ke PTN satu ini, maka kamu harus mempersiapkan diri sejak di bangku SMA, lho! Perkuat ilmu di bidang sains agar kamu bisa mengikuti pembelajaran di kampus dengan lebih baik. Kalau kamu butuh informasi perkuliahan dan kampus lainnya, jangan lupa klik Universitas123 ya!

Banner Konsultation
+62

Raih Beasiswa, Wujudkan Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Raih Beasiswa, Wujudkan
Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari
Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Profil

Universitas123
Logo
Please Wait