Ingin Membuat Kutipan? Begini Penulisan Kutipan yang Benar

Bacaan Umum
Universitas123 | 10 January 2022
Ingin Membuat Kutipan? Begini Penulisan Kutipan yang Benar

Jika kamu sedang membuat suatu karya tulis ilmiah, kamu tentu tidak asing lagi mendengar istilah kutipan. Kutipan hampir selalu ada di setiap karya tulis. Kutipan dipakai ketika penulis mengambil kalimat ataupun pendapat dari orang lain dan dimasukkan pada karya tulisnya. Hal ini berguna untuk memperkuat argumentasi penulis.

Tetapi, masih banyak orang yang salah dalam menuliskan kutipan. Berikut cara penulisan kutipan yang benar.

Jenis Kutipan

Sebelum mencari tahu mengenai bagaimana cara penulisan kutipan yang benar, kamu perlu tahu dulu bahwa kutipan itu memiliki 2 jenis, yaitu kutipan langsung dan kutipan tidak langsung.

Kutipan Langsung

Kutipan ini mengambil kalimat sama persis dari sumbernya.

Jika kutipannya kurang dari 4 baris, maka kalimat harus diintegrasikan dengan teks, jarak antar barisnya 2 spasi, diapit dengan tanda kutip, dan menulis nama sumber. Jika penulisannya di akhir kalimat, maka sumber dituliskan di dalam kurung, seperti ini: (nama, tahun: halaman). Jika di awal kalimat, maka seperti ini: nama (tahun:halaman) menegaskan... .

Jika kutipan lebih dari 4 baris, maka kutipan dipisahkan sebesar 3 spasi dari teks, jarak antar barisnya 1 spasi, boleh diapit tanda kutip ataupun tidak, dan memberikan sumber di akhir kalimat. Formatnya adalah sebagai berikut: (nama, tahun: halaman).

Kutipan Tidak Langsung

Kutipan tidak langsung adalah kutipan yang mengambil intinya atau dapat juga merupakan hasil kesimpulan dari suatu pendapat tanpa mengurangi maknanya. Pada kutipan tidak langsung, kutipan diintegrasikan dengan teks, jarak antar barisnya 2 spasi, tidak diapit tanda kutip, dan menuliskan sumber kutipannya. Format cara penulisan sumber kutipannya sama seperti kutipan langsung.

Cara Menulis Kutipan dari Berbagai Referensi

Referensi yang berbeda membutuhkan cara pengutipan yang berbeda-beda pula. Berikut cara penulisan kutipan berdasarkan sumbernya.

Kutipan dari Internet

Internet memiliki berbagai macam informasi. Untuk menuliskan kutipan dari internet, kamu hanya perlu menuliskan di dalam kurung. Diawali dengan nama belakang, lalu nama depan, dan tahun diterbitkan.

Kutipan dari Jurnal dan Skripsi

Kutipan dari jurnal dan skripsi bisa kamu tulis di bagian terakhir kutipan. Format penulisannya adalah nama belakang penulis, tanda koma, tahun penerbitan, titik dua, dan nomor halaman.

Kutipan dari Jurnal Internasional

Kutipan ini diambil secara utuh dari sumbernya dan kutipan dituliskan pada bagian akhir. Kutipan dituliskan dalam kurung yang berisi nama penulis, tahun penerbitan, dan juga halaman kutipan diambil.

Itu dia cara pengutipan yang perlu kamu ketahui. Penulisan kutipan sangatlah penting bagi kamu yang sedang menyelesaikan skripsi atau tugas akhir.

Jika kamu menyukai informasi di atas, kunjungi juga situs universitas123. Di sana, kamu dapat menemukan informasi terkait ilmu pengetahuan, beasiswa, universitas, dan masih banyak lagi.

Banner Konsultation
+62

Raih Beasiswa, Wujudkan Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Raih Beasiswa, Wujudkan
Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari
Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Profil

Universitas123
Logo
Please Wait