Ingin Sekolah Perbankan di Jakarta? Ini Pilihan Universitasnya!

Bacaan Umum
Universitas123 | 30 October 2021
Ingin Sekolah Perbankan di Jakarta? Ini Pilihan Universitasnya!

Sekolah keuangan dan perbankan di Jakarta mendidik agar kamu bisa belajar ilmu keuangan, terutama cara mengelola keuangan dan sektor perbankan. Pada sekolah tersebut, kamu juga bisa langsung belajar operasional perbankan termasuk bank syariah, bank konvensional, atau belajar tugas seorang teller, customer service, tugas back office, dan lainnya hingga administrasi, audit, dan akuntansi.

Sekolah perbankan juga mendidik para pelajar di Jakarta agar bisa menjadi tenaga profesional pada bidang tersebut. Hal ini menjawab kebutuhan dunia perbankan dan keuangan yang terus meningkat. Kamu akan belajar pada berbagai peluang agar mampu belajar bisnis bank secara total.

Pilihan Sekolah Perbankan Jakarta

Di Jakarta, kamu bisa memilih beberapa sekolah perbankan terbaik menurut versi EduRank. Dari pilihan ini, kamu bisa mempertimbangkan sendiri dengan informasi berikut:

1. Universitas Bina Nusantara

Berada pada ranking ke-7 Indonesia, BINUS University memperolah ranking ke-145 di Asia pada bidang perbankan. Selain itu, jika harus bersaing dengan lembaga perguruan tinggi lainnya di dunia, maka berhasil menyabet ranking ke-738.

Lembaga perguruan tinggi swasta tersebut menawarkan berbagai pilihan jenjang pendidikan, bahkan sampai S3. Pendanaan kampus didapat dari biaya pendidikan mahasiswa. Dengan total 32,500 calon mahasiswa baru setiap tahun, lembaga perguruan tinggi tersebut punya persentase penerimaan hingga 55%.

Kuliah di BINUS University artinya kamu harus menggunakan Bahasa Inggris sebagai bahasa pengantar. Perkuliahan yang ditawarkan paling tinggi adalah hingga S3. Pendaftaran dibuka setiap bulan September sampai Agustus dengan ujian tes masuk universitas.

2. Universitas Trisakti

Sekolah perbankan di Jakarta berikutnya adalah Universitas Trisakti. Pada jurusan tersebut, lembaga perguruan tinggi ini berada pada peringkat ke-14 di Indonesia, ke-237 di Asia, dan ke-1011 di dunia. Berdiri pada tahun 1965, persentase penerimaan mahasiswa baru mencapai 45% dengan total pendaftar setiap tahun mencapai 17,500.

Dengan menggunakan Bahasa Indonesia sebagai bahasa pengantar, Universitas Trisakti merupakan lembaga perguruan tinggi negeri dengan menyediakan S3 sebagai jenjang pendidikan tertinggi. Sebagai mahasiswa baru, syarat kuliah di Universitas Trisakti adalah ijazah SMA dengan perkuliahan dimulai dari September atau Agustus.

3. Universitas Mercu Buana

Dalam jurusan perbankan, Universitas Mercua Buana menduduki ranking ke-23 di Indonesia, ke-317 di Asia dan ke-1146 di dunia. Berdiri tahun 1985, terdapat 32,500 mahasiswa baru mendaftar setiap tahunnya dan hanya 25% jumlah mahasiswa diterima.

Menggunakan Bahasa Indonesia sebagai bahasa pengantar perkuliahan, lembaga perguruan tinggi negeri ini menyediakan program pendidikan hingga jenjangg S3. Syarat daftar kuliah di Universitas Mercu Buana adalah ijazah SMA, transkrip nilai, dan ujian masuk universitas.

4. Universitas Tarumanegara

Berdiri pada tahun 1959, Universitas Tarumanegara berada pada ranking ke-25 di Indonesia, ke-323 di Asia dan ke-1157 di dunia. Lembaga perguruan tinggi tersebut menjadi tujuan bagi 12,500 mahasiswa baru per tahunnya.

Menawarkan perkuliahan hingga pada jenjang pendidikan tertinggi yaitu S3, persentase penerimaan mahasiswa baru adalah 48%. Universitas Tarumanegara membuka pendaftaran dengan syarat ijazah SMA dan tes masuk universitas. Jadwal masuk perkuliahan dimulai pada bulan Juli-Juni.

Itulah informasi lengkap tentang apa saja sekolah perbankan di Jakarta yang layak kamu pertimbangkan. Seluruh informasi tersebut diambil langsung dari EduRank, khusus untuk sekolah-sekolah tinggi di Jakarta.

Selama kuliah, kamu akan belajar banyak hal tentang perbankan. Beberapa mata kuliahnya adalah Akuntansi Perbankan, Business English for Banking, Customer Service dan Etika Perbankan, dan lainnya.

Banner Konsultation
+62
Perguruan Tinggi Negeri Perguruan Tinggi Swasta

Raih Beasiswa, Wujudkan Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Raih Beasiswa, Wujudkan
Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari
Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Profil

Universitas123
Logo
Please Wait