Memberikan motivasi kepada bawahan paling pas dilakukan ketika sedang melakukan briefing. Sesi motivasi bisa diselipkan pada briefing pagi sebelum memulai pekerjaan. Dengan memberikan materi motivasi diharapkan semangat kerja dan etos kerja yang dimiliki oleh pekerja bisa meningkat secara signifikan.
Ada banyak materi yang bisa dipilih untuk meningkatkan motivasi dalam bekerja. Akan lebih baik jika motivasi yang diberikan sesuai dengan kondisi riil yang ada di dalam kantor saat ini. Dengan begitu maka para pekerja akan tersentuh dan menjadi kembali bersemangat dalam mengerjakan tanggung jawabnya.
Cara Memimpin Briefing Kerja
Memimpin briefing, baik briefing pagi atau sore adalah hal yang harus dilakukan setiap pemimpin tim atau team leader. Sebagai pemimpin yang baik kamu harus tahu bagaimana cara memimpin briefing kerja dengan baik. Berikut cara memimpin briefing kerja dengan baik:
1. Pembukaan
Awali dengan pembukaan yang penuh semangat dan kehangatan. Hindari pembukaan yang membuat situasi menjadi tegang. Agar lebih akrab dengan satu sama lain, maka tanyakan kabar tiap rekan kerja pada saat melakukan pembukaan briefing.
2. Evaluasi dan Pemaparan Informasi
Setelah pembukaan, lakukan evaluasi terhadap hasil kerja kemarin yang telah dilakukan. Hal ini penting agar hari ini kinerja bisa lebih baik dari kemarin. Paparkan juga informasi-informasi penting yang perlu diketahui oleh seluruh rekan tim.
3. Target dan Pencapaian
Pemimpin juga harus menanyakan progres yang telah dicapai oleh setiap orang. Pastikan semua pekerjaan terkontrol dengan baik. Minta tiap-tiap bagian untuk memaparkan target yang ingin mereka capai dalam waktu dekat ini.
4. Motivasi
Bila briefing dirasa terlalu singkat, maka pemimpin yang baik dapat memberikan materi motivasi. Memberikan materi motivasi penting dilakukan untuk meningkatkan serta menjaga semangat anak buah, agar target yang diinginkan bisa tercapai.
Materi Briefing Motivasi Kerja
Tak perlu bingung jika kamu kehabisan bahan materi motivasi untuk briefing kerja. Kami sudah menyediakan materi motivasi yang bisa kami sampaikan saat briefing kerja. Pilih materi yang beragam agar rekan kerjamu tidak bosan memperhatikan saat briefing berlangsung. Berikut ini merupakan contoh materi motivasi kerja untuk briefing di kantor:
1. Berhenti Menyalahkan Kondisi
Terkadang ada banyak hal-hal yang terjadi di luar kemauan kita. Bila suatu masalah terjadi kita memang cenderung menyalahkan kondisi atau bahkan menyalahkan orang lain. Tindakan menyalahkan kondisi dan menyalahkan orang lain inti tentu bukan tindakan yang bijak.
Karena menyalahkan kondisi dan orang lain tidak akan pernah memperbaiki masalah. Ketika suatu masalah terjadi maka kita harus menganalisis apa penyebabnya. Setelah itu segera cari jalan keluar. Menyalahkan kondisi dan orang lain hanya akan memperkeruh suasana.
2. Terus Bermimpi Besar
Siapa saja bisa bermimpi. Tapi tidak semua orang berani bermimpi besar. Hidup tak akan lengkap bila kita tidak memiliki mimpi-mimpi yang besar. Seperti bermain game tanpa ada misi utama yang menantang dan harus diselesaikan.
Jadikan menganggap remeh mimpi besar yang kita miliki. Justru itu, jadikan mimpi tersebut goal yang harus dicapai. Jadikan mimpi tersebut sebagai misi rahasia yang harus kamu selesaikan. Mimpi besar tak akan pernah terwujud jika kita menyepelekannya dan menganggapnya mustahil.
3. Jangan Pernah Menyerah
Hidup memang penuh dengan cobaan dan kesulitan. Adakalanya kita punya masalah pekerjaan yang begitu rumit, membuat kita ingin menyerah saja. Daripada berfokus untuk menyerah, sebaiknya berfokus untuk menyelesaikan pekerjaan tersebut.
Asalkan jangan menyerah, jalan untuk menyelesaikan masalah pasti akan selalu muncul. Jika kita menyerah, maka kita otomatis akan gagal. Jika tidak ingin gagal, maka jangan pernah menyerah dalam meraih apa yang kamu kerjakan dan inginkan.
4. Challenge Your Limits
Kita sering sekali meremehkan kemampuan diri sendiri. Seringkali kita mengatakan ‘ah, pekerjaan ini terlalu sulit’, ‘sepertinya posisinya terlalu tinggi untukku’, ‘pekerjaan ini sama sekali bukan untuk orang-orang sepertiku’. Kata-kata yang demikian seringkali membuat kita urung untuk melakukan sesuatu.
Padahal, kita harus terus menerus menantang diri sendiri untuk melakukan hal yang lebih besar dari sebelumnya. Jika kita menantang diri sendiri untuk melakukan hal diluar zona nyaman, maka kita akan berkembang dengan sangat pesat. Tanpa keberanian keluar dari zona nyaman, maka kita tidak akan berkembang.
5. Perubahan dan Adaptasi
Dunia kerja yang kita alami saat ini berubah dengan sangat cepat. Bagaimana respon terbaik untuk menanggapi perubahan tersebut? Respon terbaik menanggapi perubahan di dalam kantor adalah dengan melakukan adaptasi dengan sebaik-baiknya.
Orang-orang baru, pekerjaan baru, jam kerja baru, dan hal-hal baru lainnya akan terus menerus berdatangan. Anggaplah perubahan ini sebagai tantangan untuk terus tumbuh. Jadikan langkah beradaptasi sebagai langkahmu untuk bisa terus tumbuh dan berkembang.
Penutup
Materi briefing motivasi kerja yang baik disampaikan pada briefing adalah motivasi yang bisa meningkatkan kinerja. Jangan pernah menggap sepele peran motivasi yang kamu sampaikan disaat briefing. Dengan motivasi yang tepat maka kinerja tim juga bisa meningkat secara signifikan.