Ini Rekomendasi Buku Rekayasa Perangkat Lunak

Bacaan Umum
Universitas123 | 20 April 2022
Ini Rekomendasi Buku Rekayasa Perangkat Lunak

Buku rekayasa perangkat lunak adalah salah satu bahan belajar yang sangat dibutuhkan bagi mahasiswa jurusan RPL. Jika kamu tertarik untuk mendalami dunia rekayasa perangkat lunak atau software engineering, maka perlu meluangkan waktu untuk banyak-banyak membaca ya. 

Dengan membaca buku bisa membantu kamu untuk memahami berbagai macam materi rekayasa perangkat lunak selama duduk di bangku perkuliahan. Selain itu, dengan membaca juga bisa membantu kamu untuk memperluas wawasan terhadap dunia software engineering loh. 

Rekomendasi Buku untuk Rekayasa Perangkat Lunak

Mungkin beberapa orang yang kurang tertarik membaca buku akan kesulitan memahami berbagai macam materi yang ditulis dalam buku rekayasa perangkat lunak. Tetapi membaca bisa membantu kamu untuk memahami jurusan tersebut lebih mudah loh. Nah, berikut rekomendasi buku yang bisa kamu gunakan untuk belajar ya.

Software Design X - Rays (Adam Tornhill)

Buku Software Design X -Rays dari Adam Tornhill menjadi salah satu buku tentang rekayasa perangkat lunak yang wajib kamu baca nih. Jadi buku ini lebih spesifik atau mengarah ke analisis coding dan menciptakan code health.

Cara sederhana kode tersebut tentang pengaturan, pemeliharaan, stabilitas, hingga kesederhanaan dari sebuah coding. Melalui buku tersebut sang penulis ingin memberitahukan ada beberapa teknik yang dapat digunakan untuk mengidentifikasi tren kompleksitas hotspot, dan peluang refactoring..

Bahkan setiap pembahasan dalam buku tersebut didukung dengan berbagai macam referensi, contoh kasus sederhana, dan visual yang sangat menarik untuk dipahami. Jadi bagi kamu yang belum pernah membaca buku rekayasa perangkat lunak, maka dengan buku yang satu ini bisa memahami materi-materi tersebut dengan sederhana. 

Clean Code ( Robert Martin)

Selanjutnya kamu juga bisa mencoba untuk membaca buku dari Robert Martin yaitu Clean Code. Jadi buku ini bisa membantu kamu untuk mengetahui berbagai macam informasi terhadap perbedaan coding yang baik dan tidak. Bahkan kamu juga bisa mengetahui coding yang fungsional tetapi bermasalah.

Dalam buku ini bisa disebut sebagai salah satu rekayasa perangkat lunak dan pemrograman terbaik bagi para pemula. Sang penulis juga ingin memberikan penjelasan yang detail terhadap cara membuat coding yang ekspresif dan berkualitas. Tidak hanya itu tetapi Robert Martin juga ingin membahas bagaimana cara menguji unit dengan tepat dan mengapa hal tersebut sangat penting dilakukan. 

Melalui buku Clean Code, Robert Martin ingin memberikan informasi bahwa struktur data saling berkaitan dengan berbagai macam contoh nyata. Jadi buku yang satu ini memang sangat cocok bagi programer dengan orientasi objek ya.

Design Patterns - Elements of Reusable Object Oriented Software (Eric Gamma)

Selanjutnya ada buku rekayasa perangkat lunak yang bisa kamu pilih yaitu Design Patterns - Elements of Reusable Object Oriented Software dari Eric Gamma. Buku software engineering klasik yang satu ini akan menjelaskan kepada kamu tentang pembuatan coding dan dapat diterapkan pada sejumlah pola. 

Kamu juga harus mengetahui aspek desain pemrograman perangkat lunak maupun setidaknya mengetahui cara terbaik untuk menciptakan coding dan membantu kamu menjadi software engineering yang hebat loh. 

Ketika kamu akan merancang proyek baru maka tidak perlu lagi mencari pola baru. Kamu dapat melihat berbagai macam pola desain yang telah dibuat sebelumnya dan memilih sesuai dengan rencanamu. 

Patterns of Enterprise Application Architecture (Martin Fowler)

Patterns of Enterprise Application Architecture sangat direkomendasikan sebagai salah satu buku dalam rekayasa perangkat lunak. Setelah kamu memahami Bagaimana cara membuat coding dan mendesain coding, maka saatnya membaca buku untuk mengetahui struktur komplikasi pada tingkat organisasi.

Saat ini aplikasi terus bertumbuh Seiring dengan berjalannya waktu dan pertumbuhan tersebut tidak dapat diprediksi. Mungkin akan muncul pertanyaan “apakah kamu bisa memasang aplikasi dengan benar”.

 Jadi buku ini akan memberikan semua jawaban terhadap berbagai macam kebutuhan aplikasi dan cara menangani konkurensi dalam aplikasi, serta apel apa saja yang digunakan untuk menghindari terjadinya stuck atau jalan buntu.

Philosophy of Software Design (John Ousterhout)

Selanjutnya kamu juga bisa membaca buku dari John Ousterhout dengan judul Philosophy of Software Design. Inti dari buku yang satu ini adalah konsep sederhana dan mudah dipahami. Buku yang satu ini sangat direkomendasikan jika kamu ingin mengetahui bagaimana cara meningkatkan keterampilan coding dan desain. 

Kamu juga akan mempelajari bagaimana cara membuat coding yang tepat dan mudah dipahami. 

Penutup

Ada banyak sekali rekomendasi buku rekayasa perangkat lunak bagi para pemula. Dengan membaca beberapa buku tentang software engineering tersebut bisa membantu kamu memahami proses dalam rekayasa perangkat lunak. Bahkan peluangnya besar jika kamu mampu membuat aplikasi sendiri loh.

Banner Konsultation
+62

Raih Beasiswa, Wujudkan Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Raih Beasiswa, Wujudkan
Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari
Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Profil

Universitas123
Logo
Please Wait