Jurusan Ilmu Komputer, Apa Saja Pilihannya?

Bacaan Umum
Universitas123 | 13 December 2021
Jurusan Ilmu Komputer, Apa Saja Pilihannya?

Ketika kamu ingin mencari jurusan ilmu komputer, maka kadang dihadapkan dalam beberapa pilihan. Misalnya, Universitas A menyediakan Jurusan Ilmu Komputer dengan tiga fokus berbeda yaitu Teknik Informatika, Teknik Komputer, dan Sistem Informasi.

Nah, ketika masih bingung memilih mana sesuai pilihan karena ketiganya sama-sama jurusan yang berhubungan dengan komputer, maka sangat penting mengetahui apa perbedaannya.

Pilihan Jurusan Ilmu Komputer dan Perbedaannya

Agar lebih mudah menentukan antara memilih jurusan Teknik Informatika, Teknik Komputer, dan Sistem Informasi, maka sebaiknya pelajari dulu perbedaannya sebagaimana berikut:

1. Teknik Informatika

Sebagai mahasiswa Jurusan Teknik Informatika, maka kamu akan menjalani studi tentang ilmu dan teknik pengolahan data teknologi komputer dalam berbagai proses logika. Artinya, mata kuliah yang akan kamu pelajari Justru lebih menekankan pengetahuan yang berhubungan dengan pemrograman, pengembangan perangkat lunak, dan teknologi jaringan komputer.

Dalam beberapa kampus terkemuka, Teknik Informatika merupakan nama lain dari jurusan ilmu komputer atau juga terkenal dengan sebutan computer science. Sebelum mempertimbangkan masuk dalam jurusan tersebut maka kamu harus mempertimbangkan tentang apa tujuan dari kuliah jurusan tersebut. Hal ini karena jurusan tersebut merupakan pilihan yang tepat apabila kamu ingin bekerja sebagai seorang games engineer, database engineer, Network engineer, atau ahli IT. Jangan sampai mengambil program perkuliahan ini hanya untuk ikut tren atau ikut-ikut teman.

Ketika memilih jurusan pengolahan data ini, kamu juga harus menghadapi materi perkuliahan yang cukup berat seperti matematika termasuk tentang aljabar, statistik, ataupun kalkulus. Materi lainnya yaitu coding dan algoritma yang disuguhkan setiap hari. Jika kamu mengambil perkuliahan hanya ikut teman atau untuk gaya saja maka bisa membuat kamu stress berat atau lulus dengan nilai yang yang kurang mengesankan.

2. Teknik komputer

Teknik Informatika tidak sama dengan teknik komputer. Teknik informatika justru lebih menekankan programming sehingga kamu harus menghadapi berbagai perangkat keras ketika mengambil jurusan teknik komputer.

Akan tetapi, bukan berarti kamu harus merakit komputer. Hardware yang dimaksud adalah mempelajari tentang mikrokontroler dan juga prosesor komputer.

Sebagai mahasiswa teknik komputer maka kegiatan kuliah yang akan kamu pelajari yaitu tentang landasan teori informasi juga komputasi, serta teknik praktis yang akan diterapkan dalam sistem komputer. Program studi tersebut juga merupakan kombinasi antara ilmu komputer yang mempelajari teknik listrik.

Selama perkuliahan, kamu juga akan belajar desain perangkat keras juga perangkat lunak dalam sistem digital. Artinya, ketika kamu mengambil jurusan teknik komputer maka akan memperoleh banyak manfaat di masa mendatang seperti bekerja di perusahaan multinasional dengan gaji tinggi. Dari jurusan ilmu komputer ini, kamu bisa menjadi seorang computer and information scientist and researcher, professional hacker dan software engineers system software.

3. Sistem informasi

Jurusan ilmu komputer apa yang bisa membuat kamu bekerja menjadi seorang data Scientist, konsultan IT, Insinyur aplikasi, atau seorang programmer? Adalah pilihan tempat mengambil perkuliahan pada jurusan sistem informasi di mana kamu akan belajar tentang kombinasi ilmu komputer dan bisnis atau manajemen.

Ilmu yang kamu pelajari sebenarnya hampir mirip dengan jurusan Teknik Informatika. Hanya saja sistem informasi ditambahkan sebagai penghubung untuk kegiatan berbisnis dan aplikasi yang harus kamu rancang. Artinya, kamu tidak hanya belajar tentang bagaimana ilmu merancang aplikasi.

Tetapi, kamu juga belajar bagaimana berkomunikasi secara efektif setelah lulus nanti dengan klien bisnis. Lulusan sistem informasi juga punya peluang karir cukup besar karena jenis dan jenjang karirnya juga sangat bervariasi dan cukup menjanjikan.

Dengan menggunakan ilmu dan keterampilan yang kamu miliki saat di bangku kuliah, maka kamu bisa memperoleh modal berharga saat berada di pasar tenaga kerja. Tidak sedikit lulusan sistem informasi bisa bekerja pada berbagai perusahaan dengan peran mengembangkan sistem antara programmer dan user.

Bahkan, seorang lulusan sistem informasi bisa memperoleh gaji awal mencapai 5 jutaan sebagai staf pada bidang teknologi informasi perusahaan tertentu. Itulah informasi lengkap tentang apa saja pilihan jurusan ilmu komputer.

Sekarang kamu jadi lebih tahu perbedaan pada masing-masing pilihan jurusan yang berhubungan dengan komputer dengan prospek pekerjaan berbeda. Dengan informasi ini juga kamu bisa mempertimbangkan mana perkuliahan sesuai pekerjaan impian yang kamu rencanakan.

https://kampusyuk.com/artikel/mengenal-3-jurusan-seputar-komputer-dan-perbedaannya-59

Banner Konsultation
+62

Raih Beasiswa, Wujudkan Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Raih Beasiswa, Wujudkan
Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari
Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Profil

Universitas123
Logo
Please Wait