Kalimat Pembuka Seminar Proposal, Tips Agar Sempro Sukses dan Lancar

Tips & Trick
Universitas123 | 30 March 2023
Kalimat Pembuka Seminar Proposal, Tips Agar Sempro Sukses dan Lancar

Kalimat pembuka seminar proposal merupakan salah satu hal yang kamu butuhkan ketika sudah menyelesaikan proposal yang sudah kamu susun terkait rencana penelitian yang akan kamu lakukan untuk skripsi. Kamu tentu perlu menyiapkan kalimat pembuka yang akan kamu gunakan nantinya saat seminar proposal karena pada saat seminar proposal tentu kamu dapat merasakan perasaan gugup, sehingga dengan mempersiapkan sebelumnya akan lebih baik.

Tentang Seminar Proposal

Kalimat pembuka seminar proposal adalah kalimat pembuka yang kamu gunakan saat kamu akan melaksanakan seminar proposal. Seminar proposal adalah bagian di mana kamu akan memaparkan / mempresentasikan rencana penelitian untuk skripsi yang akan kamu lakukan. Sehingga pada bagian ini kamu akan memaparkan hasil proposal yang sudah kamu susun hingga BAB III, mulai dari pendahuluan, tinjauan pustaka hingga ke metodologi penelitian.

Tujuan dilaksanakannya seminar proposal ini adalah agar membantu mahasiswa dalam mengidentifikasi topik penelitian yang akan dilaksanakan, menemukan mentor yang akan mendampingi selama penelitian, merumuskan hipotesis penelitian, memahami latar belakang dari penelitian, menyesuaikan metode hingga meringkas keadaan penelitian menjadi sebuah proposal. Kamu akan diberikan banyak saran dan masukan dari penguji dan dosen pembimbing.

Bagian yang Harus Ada dalam Proposal

Kalimat pembuka seminar proposal merupakan kalimat yang akan kamu gunakan sebagai pembuka di seminar proposal. Pada seminar ini, proposal kamu haruslah memiliki bagian-bagian penting ini sebagai rencana skripsi yang akan kamu paparkan.

  • Pertama adalah adanya rumusan masalah untuk penelitian yang menjadi tujuan dari penelitian yang akan kamu laksanakan. Sehingga pertanyaan inilah yang akan dicari jawabannya dengan metode sesuai.
  • Kemudian ada tinjauan pustaka yang merupakan teori-teori yang kamu gunakan untuk mengetahui tentang topik penelitian yang kamu angkat sehingga penelitian kamu memiliki dasar yang kuat.
  • Kemudian ada kerangka teori untuk mengetahui pendekatan yang kamu gunakan.
  • Lalu ada metodologi penelitian yang merupakan bahasan terkait metodologi yang digunakan pada proposal kamu.
  • Serta, kamu perlu menyertakan referensi atau sumber teori di proposal.

Berikut adalah beberapa bagian yang perlu ada di kalimat pembuka di seminar proposal :

Salam pembukaan

Dalam seminar proposal penting sekali untuk memuat salam pembuka di sana. Kamu dapat menggunakan salam pembuka sesuai dengan agama atau kepercayaan yang kamu miliki atau menggunakan salam pembuka yang bersifat universal. Kemudian setelah mengucap salam pembuka, kamu dapat mengucapkan ucapan terima kasih kepada para penguji dan dosen serta rekan-rekan kamu yang sudah hadir pada seminar proposal yang kamu laksanakan.

Contoh salam pembuka di kalimat pembuka pada seminar proposal kamu adalah ucapan salam yaitu “Assalamualaikum / Salam Sejahtera / lainnya”. Kemudian dapat dilanjutkan dengan kalimat “Selamat pagi, terima kasih sebelumnya saya ucapkan kepada para dosen penguji (dapat disebutkan namanya masing-masing) yang sudah berkenan hadir. Terima kasih kepada kawan-kawan saya yang sudah hadir untuk menyaksikan serta mendukung saya pada seminar ini”.

Tanggal seminar proposal

Kalimat pembuka seminar proposal yang perlu ada selanjutnya adalah kamu perlu untuk menjelaskan atau menyebutkan tanggal seminar proposal yang kamu laksanakan serta judul dari penelitian atau proposal yang sudah kamu siapkan. Penting untuk menjelaskan detail kecil ini sebagai salah satu bukti bahwa kamu mempersiapkan seminar ini dengan baik dan mendetail. Sehingga akan memberikan kesan bahwa kamu terstruktur serta siap untuk diuji.

Judul penelitian pada proposal

Kalimat pembuka seminar proposal yang juga perlu yakni menyebutkan poin-poin penting yang ada dalam proposal yang sudah kamu susun. Misal “Pada pagi ini, saya akan membahas mengenai tujuan dan manfaat dari penelitian yang akan saya laksanakan. Saya juga akan melaksanakan metodologi penelitian yang akan saya lakukan”. Pada kalimat pembuka di seminar proposal, penting untuk membuat dosen penguji dan hadirin untuk menyimak.

Anda juga perlu untuk menjelaskan secara jelas apa maksud dari judul yang kamu pilih disertai dengan alasan-alasan yang mendasari. Kamu juga bisa menceritakan latar belakang dari judul yang dipilih dengan cara yang menarik, jelas dan singkat. Maka dalam waktu yang singkat, judul kamu dapat mengambil perhatian para dosen penguji, dosen pembimbing dan juga para audiens yang hadir pada seminar proposal kamu.

Perkenalkan diri

Kalimat pembuka seminar proposal yang tak kalah penting adalah kamu perlu untuk mengenalkan diri kamu kepada dosen penguji, dosen pembimbing dan juga para audiens. Kamu perlu untuk menjelaskan siapa diri kamu, berasal dari fakultas apa, program studi apa dan juga nomor induk mahasiswa (NIM) sesuai dengan data diri yang kamu miliki. Sehingga kamu akan memberikan kesan bahwa kamu tidak gugup dan kesan baik dengan mengenalkan diri kamu .

Tips Sukses Sejak Kalimat Pembuka Sempro

Selain beberapa poin di atas yang perlu diperhatikan di kalimat pembukaan saat seminar proposal, kamu juga perlu untuk memerhatikan hal lain seperti cara berdiri yang akan memberikan kesan bahwa kamu siap dan tidak gugup dengan seminar ini. Kamu juga perlu memberikan kesan bahwa kamu percaya diri dengan judul yang kamu bawakan. Pada penyampaian kalimat pembuka, kamu juga perlu memastikan bahwa kamu paham seluruhnya.

 

Kalimat pembuka seminar proposal sudah disampaikan pada beberapa informasi di atas. Penting untuk menyiapkan segalanya mulai dari materi hingga gesture dan sikap selama seminar proposal dengan baik dan matang agar proses seminar proposal kamu berjalan dengan lancar dan sukses.

Untuk informasi seputar dunia kuliah, kunjungi laman Universitas123.com.

Banner Konsultation
+62

Raih Beasiswa, Wujudkan Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Raih Beasiswa, Wujudkan
Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari
Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Profil

Universitas123
Logo
Please Wait