Kamu ingin melanjutkan studi di luar negeri tapi dengan biaya yang terjangkau? Kamu dapat mengajukan beasiswa. Beasiswa memberikan bantuan dana kepada para siswa yang semangat mengejar pendidikan namun memiliki hambatan finansial. Sebagian besar universitas biasanya memiliki beasiswa yang ditawarkan kepada siswa, salah satunya adalah Trinity College Dublin.
Trinity College Dublin menawarkan sejumlah peluang beasiswa bagi calon mahasiswa internasional dan mahasiswa internasional saat ini yang tertarik untuk belajar atau meneliti di universitas terkemuka di Irlandia. Sejak didirikan pada tahun 1592, Trinity telah berusaha untuk membantu siswa internasional yang memiliki keterbatasan dana dan menghargai prestasi akademik. Siswa internasional selalu didorong untuk mengeksplorasi opsi pendanaan eksternal di negara asal mereka.
Mari kita cari tahu lebih lanjut mengenai beasiswa Trinity College Dublin untuk mahasiswa internasional:
Beasiswa Undergraduate Student
Trinity menawarkan sejumlah beasiswa sarjana untuk mahasiswa internasional. Informasi beasiswa lengkap tersedia di bawah ini:
1. Bachelor in Business Studies Scholarship
Beasiswa ini diberikan kepada siswa di luar Uni Eropa, mendapatkan beasiswa € 3000 hingga € 500, diterapkan sebagai pengurangan biaya kuliah untuk Bisnis Global (Sarjana Studi Bisnis) untuk tahun pertama saja.
2. China Undergraduate Scholarship (Claddagh)
Beasiswa ini diberikan kepada siswa China, mendapatkan hingga €5000 yang diterapkan sebagai pengurangan biaya kuliah program sarjana penuh waktu hanya untuk tahun pertama studi.
3. E3 Balanced Solutions for a Better World Scholarship
Beasiswa ini diberikan kepada siswa di luar Uni Eropa, mendapat beasiswa €2,000 hingga €4,000 selama satu tahun dan beasiswa 30 senilai €4,000 untuk semua 4 tahun studi. Beasiswa ini dapat diikuti oleh mahasiswa tergabung dalam program akademik BAI Engineering, BSc (Ing) Engineering with Management, B.A. Biological and Biomedical Science, B.A. Geography and Geoscience, B.A. Chemical Sciences, B.A. Physical Sciences, B.A. Computer Science, B.A. Computer Science and Business, serta B.A. Computer Science.
4. Foundation Scholarship (Continuing Students Only)
Beasiswa ini diberikan pada mahasiswa tahun kedua berupa bantuan dana yang akan didapat di tahun ketiga studi. Tersedia hingga 90 beasiswa setiap tahunnya yang dipilih berdasarkan kinerja dalam ujian beasiswa.
5. Government of Ireland International Education Scholarships Programme
Beasiswa ini diberikan kepada siswa Irlandia, mendapat dana sebesar €10,000 untuk satu tahun studi untuk mendukung biaya kuliah dan biaya hidup. Beasiswa ini memberikan kebebasan biaya kuliah penuh (biaya kuliah dan biaya pendaftaran) kepada 60 siswa yang berhasil meraihnya.
6. Global Excellence Undergraduate Scholarships
Beasiswa ini diberikan kepada siswa di luar Uni Eropa, mendapatkan beasiswa €5,000 yang diterapkan sebagai pengurangan biaya kuliah program sarjana penuh waktu hanya untuk tahun pertama studi. Beasiswa akan dinilai berdasarkan prestasi akademik, dan evaluasi potensi pelamar untuk berkontribusi pada komunitas Trinity secara keseluruhan.
7. India Undergraduate Scholarship
Beasiswa ini diberikan kepada siswa India, mendapatkan beasiswa €3000 hingga €5000 yang diterapkan sebagai pengurangan biaya kuliah program sarjana penuh waktu hanya untuk tahun pertama studi.
8. Scholarships for Japanese Students
Beasiswa ini diberikan kepada siswa Jepang yang berkuliah di luar negeri. Beasiswa ini diberikan oleh The Japanese Students Service Association (JASSO).
9. Sport Scholarships
Beasiswa ini diberikan kepada siswa-atlet yang mengikuti pertandingan olahraga dan membawa nama Trinity. Mendapat bantuan dana sebesar €750 dan €1500 selama satu hingga empat tahun.
10. Trinity – Intake Taiwan Joint Scholarship
Beasiswa ini diberikan kepada siswa Taiwan, mendapat beasiswa €3,500 sebagai potongan biaya kuliah tahun pertama. Beasiswa ini merupakan kerjasama antara Trinity College Dublin, University of Dublin dengan Intake International Education Group (Taiwan).
11. USA Undergraduate Scholarship
Beasiswa ini diberikan kepada siswa luar Uni Eropa namun pernah tinggal dan menyelesaikan sekolah menengah di Amerika. Mendapatkan beasiswa €5,000 sebagai pengurangan biaya kuliah program sarjana penuh waktu untuk tahun pertama studi.
Beasiswa Postgraduate Student
Trinity menawarkan berbagai beasiswa untuk mahasiswa internasional, yaitu:
1. Haddad Foundation Brazilian Postgraduate Scholarship
Beasiswa ini diberikan kepada siswa Brazil yang tergabung dalam program akademik Playwriting (School of Creative Arts) (M.F.A.), Stage Design (School of Creative Arts) (M.F.A.), Theatre Directing (School of Creative Arts) (M.F.A.), Theatre and Performance (School of Creative Arts) (M.Phil.), Comparative Literature (School of Languages) (M.Phil.), dan Creative Writing (School of English) (M.Phil.). Mendapat beasiswa biaya kuliah selama satu tahun dan dana tunjangan sebesar €15,000 setiap bulan.
2. Brazilian Scholarship for Irish Studies - ABEI/HADDAD Fellowship 2021-22
Beasiswa ini diberikan kepada siswa Irlandia yang tergabung dalam program akademik M. Phil in Literary Translation, M. Phil in Modern Irish History, dan M. Phil in Irish Writing. Mendapat beasiswa berupa biaya kuliah selama satu tahun dan dana tunjangan sebesar €15,000 setiap bulan.
3. China Scholarship Council
Beasiswa ini diberikan kepada siswa Cina yang menempuh program PhD di Trinitu.
4. Claddagh Scholarship Programme
Beasiswa ini diberikan kepada siswa Cina , mendapat beasiswa €5000 sebagai pengurangan biaya kuliah program pascasarjana penuh waktu.
5. Comparative Social Change MSc Scholarships 2021-22
Beasiswa ini diberikan kepada siswa luar Uni Eropa yang mengikuti program Master of Science di Department of Sociology at Trinity College Dublin and the School of Sociology at University College Dublin. Mendapat bantuan dana sebesar €5,000.
6. E3 Balanced Solutions for a Better World Postgraduate Scholarship
Beasiswa ini diberikan kepada siswa di luar Uni Eropa, mendapat beasiswa €2,000 hingga €4,000 selama satu tahun dan beasiswa 30 senilai €4,000 untuk semua 4 tahun studi. Beasiswa ini dapat diikuti oleh mahasiswa tergabung dalam program akademik BAI Engineering, BSc (Ing) Engineering with Management, B.A. Biological and Biomedical Science, B.A. Geography and Geoscience, B.A. Chemical Sciences, B.A. Physical Sciences, B.A. Computer Science, B.A. Computer Science and Business, serta B.A. Computer Science.
7. Energy Science MSc Scholarship
Beasiswa ini diberikan kepada siswa yang mengikuti program di School of Physics tahun akademik 2022/2023.Beasiswa ini ditujukan untuk mendukung dan mengembangkan mahasiswa pascasarjana yang berprestasi di bidang akademik, ekstrakurikuler, atau kontribusi tingkat tinggi kepada masyarakat.
8. Global Excellence Postgraduate Scholarship
Beasiswa ini diberikan kepada siswa luar Uni-Eropa, mendapat beasiswa €2000 hingga €5000 sebagai pengurangan biaya kuliah program pascasarjana penuh waktu untuk tahun pertama studi.
Penutup
Beasiswa ini diberikan untuk mengakui siswa berprestasi tertinggi dan untuk membantu siswa internasional dengan kemampuan terbatas. Apakah kamu tertarik melamar salah satu beasiswa tersebut?