Punya bakat menggambar? Kamu bisa mengembangkan potensi bakat dengan kuliah animasi di luar negeri. Cara ini membuat langkah kamu menjadi seorang animator semakin dekat, karena bisa bekerja di berbagai industri karya seni visual.
Research and Markets, sebuah situs memprediksi industri pasar animasi global akan terus tumbuh hingga mencapai 10% sampai tahun 2025. Sehingga, jurusan ini bisa menjadi pilihan tepat jika ingin punya prospek karir baik di masa depan.
Universitas Terbaik Jurusan Animasi Luar Negeri
Ada banyak universitas menyediakan jurusan animasi terbaik. Untuk memudahkan pencarian, berikut adalah destinasi studi yang dapat kamu pilih. Seluru peringkat berikut berdasarkan situs web Animation Career Review. Penilaian sesuai reputasi akademis, sistem seleksi calon mahasiswa, lingkup program studi, dan uang kuliah dibandingkan fasilitas pendidikan yang kamu peroleh.
1. University of West of England
Berada di Bristol, kamu bisa melanjutkan perkuliahan pada bidang Film dan Jurnalisme dengan menyediakan jenjang pendidikan sarjana Animation BA (Hons) dengan masa studi 3 tahun. Foundation Year selama 1 tahun juga merupakan waktu tambahan bagi mahasiswa internasional, sehingga harus kuliah 4 tahun. Ruang dan fasilitas lengkap di University of West of England layak kamu pertimbangkan. Contohnya adalah studio media digital, bengkel fabrikasi, studio produksi, dan alat tradisional ataupun teknologi terbaru.
Program studi tersebut berbasis praktik, sehingga kamu bisa langsung memanfaatkan peluang jaringan internasional kampus dengan perusahaan-perusahaan animasi terbaik di Inggris termasuk Aardman Animation. Sedangkan hasil karya para mahasiswanya bisa dipamerkan di media online UWE atau Creative Industries Degree Show.
2. University of Melbourne
Menyediakan Bachelor of Fine Arts atau jurusan animasi, University of Melbourne menawarkan perkuliahan selama 3 tahun. Mahasiswa bisa eksplor praktik, inovasi, juga pengembangan produksi pada layar animasi.
Kamu juga bisa meneliti ataupun mengembangkan gagasan dengan menggunakan penulisan skenario, desain karakter, juga pengembangan storyboard. Tentang fasilitas kuliah, kamu bisa mengakses fasilitas studio animasi, fasilitas pasca produk audio ataupun HD digital vision.
3. University of Hertfordshire
Universitas ini berada di Inggris, dengan total dua program studi animasi yaitu 2D Digital Animation dan 3D Animation Visual Effects. Program animasi tersebut tersedia dengan teknologi baru, sehingga mahasiswa bisa mengembangkan kreativitas, termasuk ruang pasca produksi, motion capture, dan printer 3D.
Kamu juga bisa mengambil mata kuliah dari para dosen profesional yang masih bekerja pada bidang tersebut sebagai animator. Kamu juga punya kesempatan kuliah animasi di luar negeri dengan praktik kerja, ikut proyek kolaborasi dan memperoleh kesempatan bergabung pada jaringan alumni ataupun kontak industri ekstensif.
Prospek kerja jurusan ini terbilang baik. Para alumninya bahkan bisa memperoleh pekerjaan setelah 6 bulan lulus dengan persentase sebesar 96,5%.
4. Teeside University
Kuliah animasi di luar negeri berikutnya adalah dengan memilih Universitas Teeside. Terdapat fakultas komputasi, teknologi, juga teknik di Inggris dengan menyediakan program studi S1 bidang animasi. Kamu tidak hanya memperoleh fasilitas top, tapi kamu juga bisa bertemu dengan para agen yang siap merekrut kamu bekerja pada industri animasi.
Bahkan terdapat peluang besar menyimak informasi dari pembicara Disney, Industrial Light & Magic, Pixar, atau lainnya. Teeside University juga punya kegiatan festival animasi paling besar di Inggris dengan dihadiri tamu penting dari berbagai perusahaan.
5. University of Technology Sydney
University of Technology Sydney juga menyediakan program jurusan S1 yaitu Bachelor of Design in Animation. Atau, kamu juga bisa melanjutkan studi jenjang S2 dengan mengambil jurusan Master of Animation and Visualization.
University of Technology Sydney mempunyai program dengan mata kuliah studio animasi. Dengan menjadi mahasiswa dan menjalani kukliah animasi di luar negeri, khususnya di kampus ini, kamu punya peluang magang.
Itulah informasi lengkap tentang mana saja universitas terbaik menyediakan program pendidikan kuliah jurusan animasi untuk jenjang pendidikan S1 maupun S2. Dengan informasi ini, kamu bisa memanfaatkan waktu untuk mempelajari jurusan pada universitas pilihan.