Kuliah di Cornell Nanyang Institute Jurusan Manajemen Perhotelan (Hospitality Management)

Bacaan Umum
Universitas123 | 28 February 2023
Kuliah di Cornell Nanyang Institute Jurusan Manajemen Perhotelan (Hospitality Management)

Cornell Nanyang Institute of Hospitality Management menjawab kebutuhan pariwisata sebagai sektor penting. Banyak negara mulai melirik destinasi pariwisata sebagai sektor untuk meningkatkan ekonomi.

Ekonomi berdampak besar terkait pembangunan negara. Daya tarik yang ditawarkan destinasi wisata dan efisiensi industri menjadi bagian penting yang menarik wisatawan asing singgah di sebuah negara.

Berdiri pada tahun 2001, Nanyang Institute of Management adalah penyedia pendidikan dengan sistem pembelajaran berbasis mahasiswa dengan memprioritaskan kebutuhan belajarnya. Universitas ini mempunyai kemampuan menyediakan lingkungan dengan kualitas akademik dan pengajaran.

Tentang Program Hospitality Management Cornell Nanyang Institute

Singapura adalah salah satu negara yang memilih sektor pariwisata sebagai sumber pendapatan penting negara. Selain itu, juga baik untuk meningkatkan lapangan kerja.

Dengan ambil kuliah jurusan perhotelan di Cornell Nanyang Institute of Hospitality Management, maka kamu dapat memperoleh sejumlah manfaat dari:

  1. Program akademik relevan dengan industri bermutu ditawarkan, bekerja sama dengan organisasi afiliasi terkemuka
  2. Interaksi masyarakat multi-budaya yang dinamis menggunakan bahasa inggris secara luas
  3. Mendapatkan pengalaman langsung tinggal di Singapura, dengan semangat profesionalisme industri jasa yang berperan untuk pusat regional pelancong bisnis maupun rekreasi.

Mengapa Harus School of Tourism and Hospitality di Nanyang?

Terdapat beberapa alasan mengapa kamu harus menjadi mahasiswa di Cornell Nanyang Institute of Hospitality Management, sebagaimana berikut:

  1. Sekolah tersebut menyediakan program studi perhotelan yang sudah relevan dengan industri serta menawarkan kualitas tinggi dari jenjang perkuliahan Diploma, Diploma Lanjutan, Gelar, dan Diploma Pascasarjana yang diartikulasikan dengan Universitas di Inggris dan Australia.
  2. Terdapat tim SOTH yang dapat menyediakan program seimbang. Mahasiswa tidak hanya belajar bersama, tapi juga bekerja keras, dan berpartisipasi dalam berbagai kegiatan selama di sekolah. Seluruh kegiatan mahasiswa didukung dengan adanya dosen berpengalaman pada industri dan berdedikasi.
  3. Setelah menuntaskan studi Tahun 1 dan Tahun 2, mahasiswa mempunyai kesempatan magang selama enam bulan di organisasi perhotelan dan terkenal sebagai bagian pengalaman magang.
  4. Perkuliahan berfokus pada industri, sesuai dengan permintaan pasar, dan diajarkan oleh para praktisi industri profesional.

Pilihan Jurusan

Berikut adalah pilihan jurusan jika kamu ingin mengambil perkuliahan Cornell Nanyang Institute of Hospitality Management:

  1. Diploma – Tourism and Hospitality Management
  2. Advanced Diploma – Tourism and Hospitality Management
  3. Postgraduate Diploma – Tourism and Hospitality Management
  4. Bachelor of Arts (Honours) – International Tourism and Hospitality Management (Top-Up) – Memperoleh gelar dari York St John University

Program Hospitality Management yang ditawarkan oleh Cornell Nanyang Institute dirancang khusus guna membekali mahasiswa dengan adanya pemahaman kuat secara teori dan praktik. Sehingga mahasiswa mempunyai keterampilan yang membantu untuk bekerja di industri yang terus berubah.

Banner Konsultation
+62

Raih Beasiswa, Wujudkan Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Raih Beasiswa, Wujudkan
Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari
Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Profil

Universitas123
Logo
Please Wait