Materi Geografi Kelas 12 Semester 2

Bacaan Umum
Universitas123 | 29 March 2022
Materi Geografi Kelas 12 Semester 2

Geografi adalah salah satu mata pelajaran yang akan kamu dapatkan setelah masuk jurusan IPS di tingkat Sekolah Menengah Atas. Materi geografi kelas 12 semester 2 dapat membantu proses belajar menjadi menyenangkan dan mudah loh. 

Jadi geografi merupakan ilmu yang akan mempelajari sebuah wilayah dan interaksinya terhadap makhluk hidup yang tinggal di daerah tersebut. Secara garis besar geografi ini dibagi menjadi dua bagian yaitu sudut pandang geografi fisik dan geografi manusia. Geografi fisik ini akan mempelajari tentang objek alamiah di alam dan geografi manusia yang mempelajari tentang interaksi manusia terhadap alam. 

Tentu  saja pelajaran geografi menjadi bagian penting bagi kehidupan, sebab memperkenalkan kamu untuk menjelajah ke mana saja. Geografi juga bisa menjelaskan apa dan kenapa sesuatu tersebut bisa terjadi di sebuah tempat. Geografi akan membantu mengetahui banyak tempat dan kondisi suatu daerah. 

Materi Geografi Kelas 12 Semester 2

Melanjutkan pendidikan di sekolah menengah atas, pada kelas 12 semester 2 pelajaran geografi ini akan membahas tentang pertumbuhan wilayah dan interaksi manusia. Berikut ini materi geografi untuk kelas 12 yang bisa kamu pelajari Di semester kedua;

Percepatan Pertumbuhan Wilayah

Pada bab pertama Di semester kedua kamu akan mempelajari tentang percepatan pertumbuhan wilayah. Dalam pelajaran geografi, wilayah ini diartikan sebagai bagian daerah tertentu di permukaan bumi yang memiliki sifat khas sebagai akibat dari adanya hubungan khusus antara Kompleks lahan, air, flora-fauna, udara, dan manusia. 

Dalam pembelajaran percepatan pertumbuhan wilayah di pelajaran geografi, kamu akan mempelajari beberapa sub bab seperti berikut;

  • Wilayah dan perwilayahan
  • Kutub dan pusat dari pertumbuhan wilayah
  • Adanya pertumbuhan wilayah berkelanjutan
  • Kajian daya dukung untuk membantu pertumbuhan wilayah 
  • Sistem perencanaan wilayah nasional 

Jadi kamu harus memahami dengan baik apa penyebab dari kecepatan pertumbuhan wilayah dan bagaimana upaya untuk membuat sistem perencanaan wilayah nasional yang baik. 

Kajian Regional Dan Interaksi Antara Negara Berkembang Dan Negara Maju

Selanjutnya kamu akan mempelajari tentang kajian regional dan interaksi antara negara berkembang dan negara maju. Dalam bab ini kamu harus memahami dengan baik apa perbedaan antara negara berkembang dan negara maju ya. Pembagian antara negara maju dan negara berkembang ini terbentuk dari garis khayal yang sudah dibuat oleh kanselir Jerman Willy Brandt di tahun 1980. 

Dalam pembelajaran kajian regional dan interaksi antara negara berkembang dan negara maju ini, kamu bisa memahami beberapa sub bab seperti berikut;

  • Sebaran negara-negara berkembang dan negara maju 
  • Karakteristik dari negara berkembang dan negara maju 
  • Pola pertumbuhan ekonomi di negara berkembang maupun maju 
  • Jalinan kerjasama ekonomi yang saling menguntungkan antara Indonesia dengan negara sahabat 

Jadi kamu harus mengetahui perbedaan antara negara berkembang dan negara maju pada bab ini. Bahkan, kamu juga bisa mempelajari karakteristik dari negara-negara tersebut.

Penutup

Materi geografi kelas 12 semester 2 bisa membantu kamu untuk memahami tentang percepatan pertumbuhan wilayah dan kajian regional dan interaksi antara negara berkembang maupun negara maju. Nah, sebaiknya kamu mempelajari dengan baik semua materi tersebut, sehingga lebih mudah menyelesaikan ujian nantinya ya.

Banner Konsultation
+62

Raih Beasiswa, Wujudkan Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Raih Beasiswa, Wujudkan
Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari
Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Profil

Universitas123
Logo
Please Wait