Mau Mendaftar di Universitas YARSI? Berikut Syarat dan Biaya Pendaftarannya

Bacaan Umum
Universitas123 | 18 December 2021
Mau Mendaftar di Universitas YARSI? Berikut Syarat dan Biaya Pendaftarannya

Pendaftaran Yarsi adalah hal yang perlu untuk dipersiapkan bagi anda calon mahasiswa baru yang ingin mendaftar kuliah di Universitas Yarsi. Mulai dari persiapan administrasi dan berkas untuk pendaftaran, persiapan finansial, persiapan tes masuk, sampai persiapan merantau bagi anda yang berasal dari luar kota. Di artikel ini akan membahas persiapan pendaftarannya.

Informasi Umum Universitas YARSI

Universitas Yarsi merupakan sebuah perguruan tinggi yang ada di Menara Yarsi Kavling 13 yang lokasinya ada di Jalan Let. Jendral Suprapto, Cempaka Putih, Jakarta Pusat. Dengan berkuliah di sini anda tidak hanya dibekali oleh imu untuk menjalani kehdiupan semata, namun juga ilmu Islam yang berguna untuk kehidupan di akhirat nanti.

Perguruan tinggi ini memiliki visi yakni ingin menjadi perguruan tinggi Islam yang terpandang, memiliki wibawa, serta mutu yang tinggi dan bisa bersaing dalam tingkat nasional hingga internasional. Motto yang dimiliki oleh kampus yaitu Smart Campus That You Can Rely On.

Fakultas dan Program Studi 

Pendaftaran Yarsi terbuka bagi anda para calon mahasiswa baru. Sebelum mendaftar maka anda harus tahu terlebih dahulu fakultas dan program studi apa saja yang ada di kampus ini. Universitas Yarsi membuka perkuliahan untuk program sarjana yang didalamnya ada enam fakultas dan program pascasarjana.

Nah, fakultas yang pertama ada Fakultas Kedokteran Gigi yang didalamnya terdapat program studi yaitu Pendidikan Dokter Gigi dan Profesi Dokter Gigi. Selanjutnya Fakultas Teknologi Informasi dengan program studi yaitu Teknik Informatika dan Perpustakaan dan Sains Informasi. Lalu, Fakultas Ekonomi dan Bisnis didalmnya terdapat Akuntansi dan Manajemen.

Setelah itu, ada Fakultas Hukum dengan program studi Ilmu Hukum dan Fakultas Psikologi dengan program studi Psikologi. Nah, pada program pascasarjana terdapat tiga program studi Manajemen, Kenotariatan dan Sains Biomedis.

Prosedur Pendaftaran Mahasiswa Baru Fakultas Kedokteran dan Kedokteran Gigi

Pendaftaran Yarsi memberlakukan prosedur bagi calon mahasiswa baru untuk mengisi formulir pendaftaran di laman website resmi terkait yakni  https://www.yarsi.ac.id/pendaftaran-mahasiswa-baru. Setelah itu anda harus melengkapi syarat berkas registrasi. Lalu, mengikuti pemeriksaan kesehatan di Klinik Yarsi.

Kemudian anda bisa melakukan pembayaran biaya registrasi sebesar 750.000. Setelah itu, anda bisa mencetak kartu ujian. Selanjutnya anda bisa mengikuti ujian Seleksi Penerimaan Tahap 1 berupa tes kemampuan dasar akademik.

Lalu, setelah dinyatakan lolos anda bisa mengikuti Seleksi Tahap 2 berupa tes bakat dan kemampuan serta tes kesehatan lanjutan. Setelah dinyatakan lolos dan semua selesai maka anda bisa melakukan registrasi ulang.

Prosedur Pendaftaran Mahasiswa Baru FTI, FEB, FH, Fakultas Psikologi

Pendaftaran Yarsi yang berikutnya bagi calon mahasiswa baru yang memilih fakultas diluar Fakultas Kesehatan harus melalui proses berikut ini. Pertama, anda harus mengisi formulir pendaftaran melalui website yarsi.ac.id dengan mengklik Pendaftaran Mahasiswa Baru. Setelah itu anda bisa klik pendaftaran online.

Namun bagi anda yang ingin mendaftar secara langsung dapat menghadiri kantor PMB Universitas Yarsi. Setelah itu, calon mahasiswa diharuskan melengkapi syarat berkas pendaftaran menuju petugas Penerimaan Mahasiswa Baru. Lalu, anda diharuskan memeriksa kesehatan melalui klinik Yarsi.

Pendaftaran Yarsi setelah lolos pemberkasan maka anda bisa melanjutkan ke Seleksi Tahap 1. Setelah selesai maka anda menunggu pengumuman kelulusannya keluar. Setelah dinyatakan lolos maka anda harus mengikuti Seleksi Tahap 2 untuk menguji bakat dan kemampuan serta kesehatan lanjutan. Kemudian akan diumumkan apakah anda lolos tahap 2 atau tidak.

Jadwal Pendaftaran

Penerimaan Calon Mhaasiswa baru dibuka melalu sistem pendaftaran yang dibuka menjadi lima gelombang yang dimulai dari Oktober tahun sebelumnya hingga Agustus pada tahun ajaran ini.

Pendaftaran Yarsi yang terbaru jadwalnya dapat anda lihat dan akses melalui laman website penerimaan mahasiswa baru resmi dari kampus Universitas Yarsi di https://www.yarsi.ac.id/pendaftaran-mahasiswa-baru. Dari situ anda bisa memantau dan mempersiapkan jauh-jauh hari segala persyaratan berkas yang harus dilengkapi.

Persyaratan Pendaftaran Calon Mahasiswa Baru

Syarat yang anda harus persiapkan terdiri atas pas foto dengan ukuran 3 x 4 berwarna sebanyak empat lembar. Lalu, menyerahkan surat keterangan dari Kepala Sekolah. Setelah itu, menyerahkan bukti tanda pemeriksaan kesehatan di Klinik Yarsi.

Pendaftaran Yarsi juga memeberikan syarat untuk calon mahasiswa baru di Fakultas Kedokteran berasal dari jurusan IPA di SMA. Kemudian, selain calon mahasiswa baru yang mendaftar di Fakultas Kesehtaan diperkenakan dari Jurusan IPA/IPS di SMA/MA atau dari SMK.

Kemudian bagi calon mahasiswa baru yang merupakan lulusan dari luar negeri  atau kelas akselerasi atau sekolah berbasis program internasional maka menyerahkan dokumen ayng menyetarakan dengan Ujian Nasional atau UN yang diserahkan ke Panitia Mahasiswa Baru supaya dapat diproses lebih lanjut.

Sekretariat Panitia Penerimaan Mahasiswa Baru

Bagi anda yang ingin bertanya seluk beluk informasi mengenai pendaftaran universitas yarsi maka bisa menuju ke gedung baru Universitas Yarsi lantai dasar yang berada di Jalan Letjen Suprapto, Cempaka Putih, Jakarta. Selain itu, anda juga bisa menghubungi email [email protected] atau laman website resmi yakni www.yarsi.ac.id.

Pendaftaran Yarsi yang telah dijelaskan di atas semoga menjadi artikel yang bermanfaat bagi anda. Yuk cek universitas123.com untuk artikel yang menambah wawasan untuk anda.

Banner Konsultation
+62
Perguruan Tinggi Negeri Perguruan Tinggi Swasta

Raih Beasiswa, Wujudkan Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Raih Beasiswa, Wujudkan
Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari
Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Profil

Universitas123
Logo
Please Wait