Mengenal Siakad Universitas Merdeka Malang Lebih Jauh!

Bacaan Umum
Universitas123 | 25 November 2021
Mengenal Siakad Universitas Merdeka Malang Lebih Jauh!

Setelah kamu dinyatakan lolos menjadi mahasiswa baru di Universitas Merdeka Malang, maka kamu akan sering menggunakan Siakad. Hal ini mungkin masih terdengar asing bagi kamu mahasiswa baru, tapi nantinya Siakad ini akan sering kamu gunakan untuk menunjang proses pembelajaran kamu selama kamu kuliah di Universitas Merdeka Malang.

Pengertian

Siakad merupakan kepanjangan dari sistem informasi akademik. Namun, di Universitas Merdeka Malang lebih dikenal dengan Sistem Informasi Manajemen. Namun meskipun begitu, keduanya tetap saja memiliki makna yang sama. Di mana sistem ini merupakan sebuah sistem yang khusus dirancang untuk kepentingan pengelolaan berbagai data akademik.

Dan dalam penerapannya menggunakan teknologi, baik hardware maupun softwarenya. Sehingga, apabila kamu ingin mengaksesnya dibutuhkan jaringan internet yang stabil dan hardware yang memadai pula. Dengan begitu, kamu bisa melakukan berbagai hal seperti mengambil sks, info beasiswa, mengetahui nilai dan lain sebagainya.

Kelebihan Siakad Universitas Merdeka Malang

Siakad atau sistem informasi manajemen yang digunakan oleh Universitas Merdeka Malang ini memiliki beberapa kelebihan, yang mana kelebihan tersebut di antaranya :

Gratis

Kamu dapat menggunakan layanan ini secara gratis. Sehingga, tidak perlu membayar sepeserpun. Selain itu, kamu pun dapat mengakses berbagai informasi yang ada di dalam sistem ini. Hanya perlu log in satu kali saja dan kamu bisa menikmati semua layanan.

Mudah Digunakan

Siakad pun sangat mudah untuk kamu gunakan. Kamu hanya perlu masuk ke halaman Siakad Universitas Merdeka Malang, setelah itu memasukan username dan password yang telah kamu buat sebelumnya. Baru setelah itu kamu dapat mengakses semua informasi yang tersedia di Siakad. Tidak hanya itu, kamu juga dapat mengakses laman ini di mana pun dan kapan pun kamu berada selama ada perangkat yang terhubung dengan internet. Mudah bukan?

Keamanan

Sistem ini dilengkapi dengan keamanan yang tetap terjaga. Sehingga semua data yang ada di dalam sistem ini akan tetap aman.

Manfaat Siakad Bagi Mahasiswa

Dengan adanya Siakad, kamu akan lebih mudah mengetahui jadwal mata kuliah maupun berbagai informasi penting lainnya. Sehingga tidak akan ketinggalan informasi. Adapun manfaat Siakad untuk lebih rincinya adalah sebagai berikut :

Mengambil SKS

Biasanya saat pertama kali masuk kuliah, kamu akan diberitahukan mengenai Siakad. Termasuk dalam mengakses Siakad ini sendiri.  Pasalnya, namamu tidak akan tercatat di absen apabila tidak mengambil mata kuliah di sistem informasi manajemen kampus ini. Dengan begitu, kamu tidak akan bisa mengikuti mata kuliah. Biasanya, pengisian SKS itu ada waktunya. Jadi, usahakan mengisi SKS tidak lebih dari waktunya. Pasalnya hal tersebut akan mengganggu proses belajarmu.

Nilai

Nah ini ada kaitannya dengan alasan mengambil mata kuliah di sistem ini. Jadi, ketika kamu mengambil mata kuliah di setiap SKSnya itu akan otomatis terekam di sistem informasi ini. Begitu pula dengan nilai pada setiap mata kuliah selama satu semester.

Para dosen akan menginput datanya ke Siakad. Dengan begitu, kamu bisa langsung mengetahui informasi nilai kamu dari sistem tersebut. Apabila nilai kamu kurang dari KKM, sebaiknya segera mengajukan perbaikan nilai pada dosen yang bersangkutan agar tidak ada masalah di kemudian hari.

Informasi lain

Selain untuk informasi nilai dan informasi mata kuliah, sistem ini pun memiliki informasi penting lainnya. Seperti informasi beasiswa, berita kampus dan lain sebagainya. Dengan begitu kamu bisa tetap up to date apabila sering mengecek sistem ini.

Siakad Universitas Merdeka Malang dapat membantu proses pembelajaran kamu selama menempuh program studi di kampus tersebut dengan mudah. Manfaatkan juga setiap pelayanan yang ditawarkan di dalam sistem ini sehingga kamu tidak akan ketinggalan informasi.

Untuk mendapatkan informasi lain seputar universitas, dunia perkuliahan, beasiswa dan lain sebagainya, kamu dapat kunjungi website Universitas123.

Banner Konsultation
+62

Raih Beasiswa, Wujudkan Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Raih Beasiswa, Wujudkan
Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari
Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Profil

Universitas123
Logo
Please Wait