Mengenal Sistem Koordinat Kartesius!

Bacaan Umum
Universitas123 | 07 February 2023
Mengenal Sistem Koordinat Kartesius!

Bagi kamu yang sedang belajar sistem koordinat kartesius pasti ingin memahami materi ini, bukan? Namun, sebelum tahu cara membuatnya seperti apa. Kita kenali terlebih dahulu pengertian dari sistem koordinat ini.

Sistem Koordinat Kartesius

Sistem ini dikembangkan oleh seorang filsuf abad ke-17 dari Prancis. Ia bernama Rene Descartes. Pada masanya ia telah membuat sebuah sistem koordinat. Dimana sistem tersebut diberi nama cart. Kemudian dikenal hingga sekarang sebagai koordinat Kartesius. Adapun untuk memahami lebih jauh yuk simak informasi berikut ini!

Pengertian

Sistem ini merupakan sebuah cara dalam menentukan posisi suatu titik atau unsur atau benda geometri.  Dimana hal ini menggunakan satu bilangan bahkan lebih yang memiliki sumbu tetap. Selain itu, diagram dari kartesius ini sendiri memiliki dua sumbu. Yakni sumbu Y sebagai koordinat dan X sebagai absis.

Dalam sistem ini menggunakan suatu titik untuk mengetahui posisi berdasarkan jarak pada kedua sumbu. Baik terhadap sumbu Y sebagai koordinat maupun sumbu X sebagai absis. Selain itu, untuk mengetahui acuan.

Maka  sistem ini dapat membantu untuk menentukan posisi suatu titik dengan titik lainnya. Dari penjelasan tersebut diketahui, bahwa sistem ini digunakan untuk menentukan titik koordinat.

Cara membuat Koordinat Kartesius

Untuk membuat koordinat kartesius ada beberapa tahapan yang perlu kamu lakukan. Sehingga, kamu dapat menentukan titik koordinat yang ingin kamu cari. Untuk lebih jelasnya, yuk simak tahapan membuat koordinat kartesius di bawah ini!

Buatlah Garis Bilangan

Hal yang perlu kamu lakukan untuk pertama kali adalah dengan membuat garis bilangan terlebih dahulu. Cobalah untuk pertama kamu membuat garis horizontal untuk sumbu x (kanan dan kiri). Kemudian gambarlah garis bilangan yang vertikal untuk sumbu y (bawah dan atas). Setelah itu, tandai titik potong garis tersebut dengan huruf O atau angka 0.

Untuk konsepnya sendiri sebenarnya sama dengan garis bilangan pada umumnya. Dimana arah atas dan kanan menunjukan positif. Sementara arah bawah dan kiri menunjukan negative. Sedangkan untuk titik potong yang diberikan symbol 0 atau O disebut dengan titik koordinat atau acuan.

Tentukan Kuadran

Nah dalam menentukan posisi titik pada koordinat sebenarnya dibagi menjadi beberapa bagian. Dinataranya kuadran IV, Kuadran III, Kuadran II, dan Kuadran I. Selain itu, kamu pun perlu memperhatikan aturan dari tanda masing-masing kuadran. Ketika membuat suatu titik.

Dimana kuadran I menempati posisi wilayah sumbu x dan y yang bernilai positif. Adapun kuadran II, menempati wilayah sumbu y positif dan sumbu x positif. Sementara Kuadran III menempati posisi daerah Y dan X yang bernilai negatif. Terakhir untuk Kuadran IV berada di posisi Y negatif dan X berada di posisi positif.

Tulis Titik Koordinat Dengan Tepat

Kamu perlu menulis titik koordinat sesuai dengan aturan yang berlaku. Adapun aturan yang berlaku diantaranya adalah jarak titik dari sumbu X atau garis horizontal ditentukan lebih dulu. Kemudian setelah itu, tulis jarak titik dari sumbu Y atau garis vertikal di bagian belakang koma.

Adapun contoh dari titik koordinat adalah (7,5). Hal ini menunjukan angka tujuh itu ditulis di wilayah garis X atau tujuh langkah ke kanan. Sementara angka 5 menunjukan lima langkah ke atas (berada di wilayah garis Y).

Sistem koordinat kartesius secara sederhana merupakan sebuah cara dalam menentukan titik koordinat (X dan Y). Selain itu, untuk membuat koordinat sendiri, dibutuhkan beberapa tahapan.

Banner Konsultation
+62

Raih Beasiswa, Wujudkan Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Raih Beasiswa, Wujudkan
Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari
Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Profil

Universitas123
Logo
Please Wait