Metode dan Fungsi Analisis Sistem Informasi Geografis

Bacaan Umum
Universitas123 | 19 April 2022
Metode dan Fungsi Analisis Sistem Informasi Geografis

Pernahkah kamu menemukan berita tentang informasi data sebaran kejadian bencana alam dan infografis yang biasanya digambarkan oleh Badan Nasional Penanggulangan Bencana? Ketika melihat infografis seperti itu, mungkin ada beberapa orang yang merasa penasaran dari mana BNPB Mendapatkan data-data tersebut. 

Jadi BNPB mendapatkan informasi tersebut dari sistem analis geografis. Sistem analis geografis ini merupakan sistem informasi dengan basis komputer yang bisa mengolah data spasial dengan ruang atau tempat baru untuk bisa mendapatkan gambaran pola maupun perubahan fenomena dari sebuah wilayah. Kamu akan mempelajari tentang sistem analis geografis di Pendidikan Sekolah Menengah Atas.

Analisis Sistem Informasi Geografis

Jadi peran dari sistem informasi geografis ini bisa membantu meramalkan terjadinya bencana alam dari sebuah wilayah. Dalam sistem informasi geografis tersebut bisa terlihat pemodelan spasial yang berguna untuk memahami, menggambarkan, dan memprediksi berbagai macam fenomena di sebuah wilayah. 

Ada berbagai macam faktor-faktor yang berbeda setiap wilayah, tetapi kita bisa melihat faktor apa yang umumnya terjadi pada bencana alam tersebut. Nah untuk bisa mengelola sistem informasi geografis tersebut ada berbagai macam tahapan, salah satunya adalah analisis sistem informasi geografis. 

Ada berbagai macam analisis yang bisa dilakukan, seperti berikut;

Analisis Buffering

Analisis buffering merupakan Analisis SIG  yang menghasilkan daerah batasan dan lingkup objek atau wilayah baru. Analisis ini sangat bagus untuk bisa melakukan perencanaan, perlindungan lingkungan,  maupun melakukan pemetaan zonasi. Ada berbagai macam jenis analisis buffering nih, seperti berikut;

  • Titik pada peta bisa menunjukkan sebuah lokasi
  • Garis pada peta akan menunjukkan jalan, rel maupun sungai 
  • Polygon dapat digunakan pada peta untuk menunjukkan area danau, pegunungan, dan pemukiman.

Jadi, jenis-jenis tersebut harus diketahui untuk bisa melakukan analisis pada SIG ya.

Analisis Overlay

Selanjutnya ada analisis overlay yang merupakan tumpang susun dua atau lebih data spasial. Analoginya jika kamu memiliki burger dengan lapisan-lapisan mulai dari roti, keju, tomat, dan lain sebagainya dan bahan baku tersebut saling tumpang tindih. Analisis tersebut juga sangat cocok untuk menentukan kesesuaian lahan dan integrasi informal spesial. Ada berbagai macam jenis-jenis analisis overlay, seperti berikut;

  • Menggunakan metode Union di mana semua lapisan data terlihat, misalnya pada peta penggunaan tanah dan peta jaringan lahan 
  • Menggunakan metode intersect, menunjukkan sebagai kenampakan yang berpotongan. Contohnya ada di peta jenis tanah pulau Kalimantan dan peta Provinsi Kalimantan Tengah. 

Dengan jenis tersebut kamu mungkin sudah memahami tentang analisis overlay.

Analisis Networking

Analisis networking merupakan analisis jaringan pada sebuah garis maupun titik yang saling berhubungan. Analisis networking sering sekali ditemukan dalam Google Maps dengan fungsi sebagai berikut;

  • Analisis jalur dapat digunakan untuk mencari rute terdekat dan tercepat antar.
  • Routing dapat digunakan untuk mencari rute yang bisa menuju Banyak lokasi
  • Drive Time untuk bisa menganalisis estimasi waktu yang ditempuh pada lokasi tertentu
  • Penunjuk arah dapat digunakan untuk menuju suatu tempat
  • Closest facility untuk menganalisis fasilitas terdekat
  • Digital image Processing merupakan analisis data raster yang terdiri dari kolom dan baris
  • Klasifikasi merupakan pengelompokan data sesuai dengan kriteria
  • Analisis 3D bisa menampilkan kondisi geografis dalam bentuk 3D 

Fungsi-fungsi tersebut tentu sangat dibutuhkan dalam Google Map dan sering kita gunakan.

Penutup

Analisis sistem informasi geografis merupakan kumpulan metode yang dapat digunakan untuk melakukan pengolahan SIG. Analisis tersebut sangat bagus untuk dilakukan pada perencanaan, perlindungan lingkungan, maupun pemetaan zonasi. 

Banner Konsultation
+62

Raih Beasiswa, Wujudkan Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Raih Beasiswa, Wujudkan
Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari
Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Profil

Universitas123
Logo
Please Wait