Apa itu definisi? Mungkin kamu sering sekali mendengar kata definisi tetapi tidak begitu mengetahui artinya. Definisi ini biasanya digunakan untuk menjabarkan arti dari sebuah kata. Arti dari definisi menurut kamus lexical definition adalah pernyataan yang memberikan arti pada sebuah kata maupun frase.
Jadi jika kamu menganggap bahwa definisi itu adalah sebuah penjelasan atau pernyataan dari kata tertentu, kamu tidak sepenuhnya salah. Banyak pelajar atau mahasiswa yang kurang memahami arti dari definisi dan tidak begitu peduli, padahal sangat penting untuk mengetahui artinya, lho.
Apa itu Definisi Menurut Ahli?
Definisi bisa dikatakan sebagai perumusan yang singkat, padat dan jelas untuk bisa menjelaskan tentang sebuah kata. Ada beberapa arti dari definisi menurut para ahli seperti berikut :
Menurut Rescher Nicholas, definisi adalah sebuah penjelasan tentang arti sebuah kata. Jadi arti tersebut bisa dijelaskan dengan maksud, definisi yang berhubungan dengan kata bukan benda.
Menurut W. Poespoprodjo, definisi adalah sebuah rumusan yang singkat, padat, jelas serta tepat untuk menerangkan ‘apa dari sebuah hal’. Dengan keterangan tersebut diharapkan mudah dimengerti dan dapat membedakan dengan lainnya.
Dari penjelasan kedua ahli tersebut bisa dikatakan bahwa definisi adalah penjelasan yang singkat, padat, jelas dan tepat untuk bisa menerangkan sebuah kata. Hal tersebut tentu sangat penting, sehingga kamu dapat menggunakan kata “definisi” sesuai dengan artinya.
Ciri-Ciri dari Definisi
Setelah mengetahui arti dari kata definisi menurut beberapa ahli, kamu juga harus memahami beberapa ciri-cirinya. Melalui beberapa ciri-ciri tersebut kamu akan dimudahkan untuk mengetahui bahwa penjelasan tersebut termasuk dalam kategori definisi atau tidak.
Adapun ciri-ciri dari definisi dibagi menjadi dua bagian, seperti berikut :
- Ada sesuatu yang akan didefinisikan. Hal tersebut dikenal dengan istilah definiendum.
- Ciri-ciri selanjutnya penjelasan tersebut akan menjelaskan sesuatu yang dikenal dengan definiens. Contoh, kakek adalah orang tua laki-laki dari ayah ataupun ibu.
- Dalam setiap definiens bisa dibagi lagi menjadi genus atau dikenal dengan differentia, yang memiliki sifat pembeda. Untuk bisa mendefinisikan sebuah kata kamu membutuhkan analisis jenis dan sifat pembeda yang dikandungnya.
Tujuan dari Definisi
Selain memahami ciri-cirinya, kamu juga harus paham dari tujuannya. Menurut Nicholas Rescher, definisi ini memiliki tujuan umum dan khusus. Berikut ini tujuan dari definisi :
Tujuan umum definisi
Tujuan umum dari definisi, seperti berikut :
- Definisi bisa memfasilitasi komunikasi sehingga proses komunikasi tersebut menjadi lebih sederhana dan tepat. Intinya definisi akan membantu untuk mempersingkat ekspresi pada pernyataan yang panjang dan kompleks.
- Tujuannya untuk memperkenalkan kata baru dalam sebuah bahasa.
- Definisi memiliki tujuan untuk memberikan arti baru pada kata yang lama.
- Tujuan lain bisa digunakan sebagai cara terbaik dan efektif untuk menjamin ketepatan dan kebenaran penggunaan kata tersebut.
Tujuan khusus definisi
Serangkan untuk tujuan yang khusus, definisi memiliki beberapa tujuan, seperti berikut ini :
- Definisi yang tepat. Tujuannya dapat digunakan dalam bahasa yang memiliki arti dan tujuan khusus maupun tertentu. Contoh, dewasa merupakan seseorang yang memiliki usia 21 tahun ke atas.
- Definisi yang bersifat teoritis. Definisi ini memiliki tujuan untuk menjelaskan secara sederhana pada sebuah kata dan menjelaskan secara teoritis, didapatkan melalui kehidupan sehari-hari, ilmu pengetahuan maupun penelitian.
- Tujuan definisi secara khusus ini lebih spesifik. Namun sebenarnya jika dilihat keduanya memiliki tujuan yang sama, yaitu menjelaskan arti sebuah kata.
Kesimpulannya, apa itu definisi? Definisi adalah perumusan singkat, padat, jelas dan tepat untuk bisa menjelaskan sebuah kata. Definisi ini memiliki ciri-ciri yang bisa menunjukkan maksud, misalnya, ada sesuatu yang didefinisikan dan ada yang dijelaskan.
Untuk mendapatkan artikel informatif lainnya, kamu dapat kunjungi website Universitas123.