Pernahkah mendengar tentang kalimat efektif dan tidak efektif? Kalimat Efektif dan Tidak bisa menjadi materi yang sering dibahas dalam pelajaran bahasa Indonesia. Pelajaran tersebut sudah bisa kamu dapatkan sejak duduk di sekolah dasar.
Dalam penulisan, kalimat efektif dan tidak ini harus diketahui dengan baik agar tidak terjadi sebuah kesalahan. Pengertian dari keduanya juga sangat berbeda sehingga harus dipahami dengan baik.
Pengertian Kalimat Efektif dan Tidak Efektif
Untuk bisa memahami kalimat efektif dan tidak dengan baik, kamu harus memahami pengertian terlebih dahulu. Berikut ini pengertian kalimat efektif dan tidak.
Pengertian Kalimat Efektif
Kalimat efektif merupakan kalimat yang memiliki kandungan gagasan penulis dan kata-katanya memiliki unsur subjek, predikat, objek, dan keterangan. Kalimat efektif juga bisa diartikan sebagai kalimat yang mampu menyampaikan informasi dengan lengkap, singkat, dan mudah diterima oleh pembaca maupun pendengar.
Jadi kalimat tersebut harus bisa menyampaikan semua informasi terhadap pembaca maupun pendengar. Kalimat efektif juga harus mampu menarik dan mudah dipahami oleh seluruh pembaca maupun pendengar.
Kalimat efektif ini memiliki beberapa ciri-ciri, seperti berikut.
- Memiliki kandungan SPOK
- Bisa memenuhi kaidah ejaan yang sudah berlaku
- Menggunakan diksi sesuai dengan kebutuhan
Jadi melalui kalimat efektif tersebut kamu bisa mengetahui maksud dan tujuan penulisan atau percakapan dengan mudah. Keberadaan kalimat efektif ini sangat penting untuk penulisan.
Pengertian Kalimat Tidak Efektif
Selain memahami kalimat efektif dengan baik, kamu harus mengerti tentang kalimat tidak efektif. Jadi kalimat Tidak Efektif ini berbanding terbalik dengan kalimat efektif. Kalimat efektif merupakan kalimat yang kurang mampu menyampaikan pesan dengan baik karena berdiri tinggi dan kesalahan ejaan.
Ada beberapa ciri-ciri kalimat Tidak Efektif yang harus kamu ketahui, seperti berikut.
- Kalimat Tidak Efektif tidak memiliki subjek maupun predikat
- Kalimat Tidak Efektif ini biasanya terlalu panjang dan terlalu bertele-tele
- Penjelasan kalimat efektif dalam penyampaian pesan juga kurang
Jadi jika dilihat secara garis besar, kalimat efektif dan tidak efektif terletak pada kaidahnya. Kalimat efektif menggunakan kaidah yang baik dan benar, sedangkan kalimat Tidak Efektif menggunakan kaidah yang kurang tepat.
Contoh Kalimat Efektif dan Tidak Efektif
Agar bisa membedakan Kalimat Efektif dan Tidak, ada beberapa contoh yang bisa kamu dapatkan, seperti berikut.
Contoh Kalimat Efektif
- Semua anggota panitia Diharapkan hadir tepat waktu
- Guru masuk ruang kelas
- Untuk menghemat waktu, kami akan meneruskan acara ini
- Tika membeli baju baru
- Semua murid mengerjakan soal ujian matematika
Contoh Kalimat Tidak Efektif
- Bagi semua anggota panitia diharapkan untuk hadir tepat waktu
- Guru tersebut akan masuk ruang kelas
- Demi mempersingkat waktu, kami akan meneruskan acara ini.
- Tika sudah membeli baju yang baru
- Semua murid sedang mengerjakan soal ujian matematika.
Perbedaan yang jelas antara kalimat efektif dan tidak terlihat dari kata yang digunakan. Kalimat efektif lebih singkat, padat, dan jelas. Namun, kalimat tidak efektif lebih berbelit-belit.