Fakultas Ekonomi di Universitas Pamulang bisa menjadi pilihan terbaik buat kamu yang ingin menempuh pendidikan lanjut dengan biaya lebih ringan dengan jam kuliah fleksibel. Hal tersebut karena universitas ini menerapkan sistem jam malam. Tentunya, setiap fakultas memiliki ketentuan terkait hal ini.
Fakultas Ekonomi di Universitas Pamulang
Di program Fakultas Ekonomi Universitas Pamulang ini, kamu akan dihadapkan dengan istilah reguler A, B dan C. lalu apa itu? Reguler A maksudnya bagi mahasiswa semester I dengan waktu kuliah mulai dari jam 8 pagi hingga usai. Reguler B memulai perkuliahan dari jam 18.30-21.30 WIB. Sedangkan, reguler C waktu kuliah hanya hari Sabtu mulai dari pukul 08.00 hingga 18.00.
Sebagai tambahan informasi, total biaya berkuliah di Universitas Pamulang terbilang terjangkau. Biaya kuliah S1 dan D3 hanya sekitar Rp2,6 juta hingga Rp3,5 juta tiap semester. Namun, seiring berjalannya waktu biaya tersebut bisa berubah. Sedangkan, biaya kuliah S2 sekitar 7 jutaan per semester.
Secara Institusi, Universitas Pamulang telah mendapatkan akreditasi B. Tidak hanya itu, universitas ini juga masuk kategori universitas terbaik nasional di peringkat 55.
Lalu, apa saja program studi di Fakultas Ekonomi Universitas Pamulang?
Sebagai tambahan informasi, Universitas Pamulang terdiri atas 19 program studi yang masih aktif. Tentu saja, semua program studi tersebut telah terdaftar dan terakreditasi oleh BAN-PT. sedangkan, program studi di Fakultas Ekonomi di Universitas Pamulang terdiri atas Diploma D3 Akuntansi, S1 Manajemen dan Pascasarjana Magister Manajemen. Berikut penjelasannya:
Diploma D3 Akuntansi
Salah satu program studi Fakultas Ekonomi Universitas Pamulang yang bisa menjadi pilihan kamu untuk menempuh pendidikan yakni, D3 Akuntansi. Prodi ini lebih menjurus pada bidang administrasi perkantoran.
Perlu kamu tahu, D3 Akuntansi sudah berdiri sejak tahun 2001. Sekarang, prodi Fakultas Ekonomi Universitas Pamulang tersebut sudah mendapatkan akreditasi B dari BAN-PT. Kamu tidak perlu khawatir untuk menempuh pendidikan lanjut disini. Hal itu lantaran pihak fakultas menyediakan fasilitas penunjang pembelajaran, diantaranya lab akuntansi, lab bank mini dan tax center.
Fungsi lab akuntansi menunjang kegiatan mata kuliah akuntansi dan auditing. Lab bank mini dimanfaatkan untuk simulasi guna mengenalkan mahasiswa pekerjaan di bagian perbankan. Sedangkan, tax center digunakan sebagai tempat konsultasi yang berkaitan dengan pajak.
Apakah D3 Akuntansi memiliki kerja sama dengan lembaga sekaligus memperoleh sertifikat kompetensi usai lulus? Kamu tidak perlu cemas, pihak prodi telah bekerja sama dengan LSP-Teknisi Akuntansi, sehingga nantinya kamu bisa mempunyai sertifikat pendamping ijazah dan sertifikat kompetensi.
Nantinya, kamu akan memperoleh materi terkait akuntansi secara praktik dan teori diantaranya, akuntansi syariah, akuntansi sektor publik, akuntansi keuangan, penganggaran perusahaan, aplikasi komputer dan lainnya.
S1 Manajemen
Bagi kamu yang berminat untuk menempuh pendidikan SI Manajemen. Fakultas Ekonomi Universitas Pamulang juga menyediakan program studi S1 Manajemen dengan akreditasi B dari BAN-PT.
Seperti halnya, Diploma D3 Akuntansi, prodi ini juga dilengkapi dengan perpustakaan, ruang perkuliahan dan laboratorium guna menunjang pembelajaran.
Prodi ini juga memiliki beberapa konsentrasi yang bakal kamu pelajari yakni, konsentrasi manajemen keuangan, manajemen pemasaran dan manajemen sumber daya manusia. Setiap konsentrasi terdapat pilihan A,B dan C.
Konsentrasi manajemen keuangan dapat meliputi, pasar modal dan portofolio, manajemen keuangan internasional dan analisa laporan keuangan. Konsentrasi manajemen pemasaran meliputi, sistem informasi pemasaran, manajemen pemasaran internasional dan strategi pemasaran.
Sedangkan, konsentrasi manajemen sumber daya manusia seperti, MSDM Internasional, perencanaan MSDM dan Audit MSDM. Bagaimana kamu tertarik menempuh pendidikan di prodi ini?
Pascasarjana Magister Manajemen
Program Pascasarjana di Universitas Pamulang sudah mengantongi akreditasi B dari BAN-PT. Tidak hanya itu, program studi tersebut terdiri atas dua magister yakni, Magister Manajemen dan Magister Hukum.
Program Magister Manajemen menawarkan kompetensi bagi para lulusan agar mampu menjadi seorang manajer profesional dan kepemimpinan visioner kedepannya. Sedangkan, Magister Hukum mengharapkan agar para lulusan menjadi law policy maker dan legal problem solver.
Perlu kamu tahu, biaya kuliah di prodi ini hanya 2,4 juta per semester untuk reguler A dan B. Tidak hanya itu, biaya kuliahnya juga dapat diangsur sebanyak 6 kali tiap semester.
Itulah beberapa informasi berkaitan dengan program studi Fakultas Ekonomi Universitas Pamulang. Nah, universitas swasta ini sangat cocok buat kamu yang ingin menempuh pendidikan dengan harga terjangkau. Namun, kualitasnya tidak bisa dianggap remeh. Bagaimana kamu tertarik?