Ketika kamu hendak menulis proposal riset pemasaran, maka apa yang kamu buat yaitu dokumen penting untuk pemasar agar bisa menguraikan proyek promosi. Biasanya, dalam proposal tersebut terdapat rincian perkiraan biaya, waktu pengiriman dengan berbagai ide strategi lainnya. Proposal ditinjau oleh klien agar bisa memperoleh pemahaman jelas terkait apa proses penerapan proyek.
Proposal yang baik pasti memberikan penjelasan lengkap tentang strategi agar bisa memenuhi tujuan klien yang sudah ditetapkan. Proposal akan ditinjau oleh klien dan akan ada saran perbaikan sebelum akhirnya memperoleh persetujuan. Kemudian, bagian tim pemasaran bisa membuat rencana pemasaran tersebut sebagai landasan dalam membangun strategi sesuai tenggat waktu yang telah direncanakan.
Dalam menulis proposal riset pemasaran, maka kamu harus menggunakan kalimat yang ringkas dan persuasif. Akan lebih baik untuk meluangkan waktu agar bisa mengembangkan berbagai struktur secara konsisten dan jelas, termasuk tiap detail proposal.
Berikut adalah langkah-langkah penting dalam menulis proposal pemasaran yang lebih efektif:
Lakukan Penelitian
Melayani semua klien secara langsung merupakan hal penting untuk menjaga perhatian. Lakukan penelitian tersebut secara ektensif termasuk bisnis, pasar, dan kompetisi.
Gunakan riset ini agar kamu bisa mengungkap apa saja tantangan yang bisa mereka hadapi di bidang bisnis. Ini akan membantu agar kamu bisa menentukan dan menjelaskan terkait upaya pemasaran yang tepat.
Proposal tersebut harus dibuat dengan pusat kebutuhan klien dan rencana dalam meningkatkan kinerja, pendapatan, kesadaran merk ataupun tingkat konversi menggunakan strategi yang kamu pilih.
Pernyataan Masalah
Setelah mempunyai gagasan baik terkait kebutuhan dan juga preferensi klien, maka kamu harus membuat pernyataan masalah secara akurat, mengomunikasikan tantangan yang dihadapi semua klien kamu pada bidang industri mereka. Uraikan masalah tersebut dengan jelas, termasuk memaparkan sifat dan dampak pada bisnis.
Solusi dan Strategi
Buat rincian terkait apa rencana yang kamu siapkan untuk memecahkan masalah klien. Masing-masing item harus mempunyai manfaat yang bisa diterima oleh klien ketika mereka memilih bisnis kamu untuk membantu mengatasi semua permasalahan dalam industri dan organisasi.
Bagian tersebut harus dapat memberikan rekomendasi berupa sejumlah layanan yang kamu berikan agar klien mendapatkan bantuan dan mencapai hasil ataupun tujuan berbisnis sesuai keinginan.
Biaya
Dengan gagasan yang sangat jelas terkait layanan spesifik yang sudah kamu siapkan dan tawarkan pada klien, maka kamu harus memutuskan besaran biaa yang harus dibayar oleh klien.
Proposal pemasaran mencakup berbagai strategi pada jangka panjang, bagian penetapan harga harus tepat sasaran pada pencapaian tertentu sesuai yang direncanakan pada jangka waktu tertentu.
Tetapkan Garis Waktu
Dalam membuat proposal riset pemasaran, maka kamu juga harus membagi garis waktu pada fase proyek yang berbeda, khususnya pada proyek jangka panjang. Kamu bisa memberikan pengenalan secara cepat terkait hasil fase dan juga tenggat waktu masing-masing.
Hal ini penting untuk membuat klien memperoleh informasi terbaru tentang progress proyek dan membuat mereka bisa memeriksa ataupun memberikan persetujuan pada tiap tahap dalam proses penerapan proyek secara teratur.
Studi Kasus
Siapkan dan kumpulkan semua studi kasus yang menunjukkan jika kamu sebelumnya sudah berhasil melakukan proyek pemasaran. Sertakan studi kasus tersebut, terutama jika terdapat kemiripan masalah pada klien sebelumnya dengan klien saat ini.
Studi kasus wajib menguraikan apa masalah klien sebelumnya, apa langkah-langkah yang diputuskan dan apa hasil yang diberikan untuk menyelesaikannya. Bicaralah bersama anggota tim dan mintalah mereka agar dapat memberikan perkenalan singkat tentang diri sendiri dan apa yang akan mereka sumbangkan pada proyek tersebut.
Halaman Sampul
Sekarang, kamu sudah punya rangkaian besar terkait isi proposal. Berikutnya, kembali pada bagian awal proposal dan isi halaman sampul atau daftar isi halaman.
Pada halaman selanjutnya, harus ada daftar isi yang bisa mencakup bagian dalam dokumen serta nomor halaman pada tiap bagian.
Halaman sampul tersebut harus menjawab beberapa hal seperti judul proyek, namamu, deskripsi proyek, judul pekerjaan kamu, nama perusahaan kamu, nama prospek kamu, jabatan prospek, nama perusahaan prospek, dan tanggal saat ini.
Ringkasan Eksekutif
Ringkasan eksekutif dalam pernyataan pesuasif dapat menampilkan pekerjaan dan bagaimana hal tersebut bisa memenuhi kebutuhan klien. Mulai dengan menulis pernyataan pembuka untuk menjelaskan pekerjaan kamu yang sangat relevan dengan kebutuhan klien.
Tanda Tangan dan Perjanjian
Pada bagian terakhir, kamu bisa menguraikan apa harapan klien dari kamu selama proyek tersebut, apa yang kamu harapkan, dan bagaimana hasi kerja akan dieksekusi serta apa saja kode etik yang membuat kamu dan klien sepakat menjalaninya. Tambahkan juga pada bagian mana kamu dan klien memberikan tanda tangan serta tanggal.
Itulah penjelasan lengkap tentang apa saja langkah-langkah dalam membuat proposal riset pemasaran bersama klien agar berhasil. Dengan cara ini, maka klien bisa mempercayakan kemampuan kamu dalam memecahkan masalah.