Jurusan hukum adalah salah satu jurusan humaniora yang paling banyak peminatnya. Adapun tingginya peminat ini dikarenakan prospek kerja lulusan sarjana hukum cukup banyak. Terlebih lagi, umumnya pekerjaan di bidang hukum memberikan gaji yang cukup fantastis.
Maka tak mengherankan bila ada banyak pelajar yang bersemangat untuk mendaftar menjadi mahasiswa sarjana hukum. Banyaknya peluang kerja Sarjana Hukum S1 inilah yang menjadi alasannya. bisa bekerja di sektor pemerintahan, swasta, atau mandiri. Semua bidang bisa dimasuki oleh alumni jurusan hukum.
5 Pekerjaan dan Gaji Sarjana Hukum di Perusahaan Ternama
Untuk kamu yang ingin tahu apa saja lowongan kerja Sarjana Hukum dan juga bagaimana prospek kerjanya, berikut ini telah dirangkum untukmu. Yakni terkait 5 pekerjaan dan gaji sarjana hukum di perusahaan ternama. Simak baik-baik ya!
1. Sekretaris Legal
Apabila kamu lebih suka mengerjakan tugas-tugas dokumen dan ingin bekerja di bidang hukum, maka kamu bisa mencoba peruntungan menjadi sekretaris legal. Tugasnya yaitu menyiapkan dokumen dan korespondensi hukum yang dibutuhkan di pengadilan.
Ada banyak lowongan kerja Sarjana Hukum untuk sekretaris legal. Biasanya gaji yang ditawarkan sekitar Rp 3.500.000. Apabila tertarik menjadi sekretaris legal, kamu bisa bergabung di berbagai perusahaan ternama seperti PT. Jatim Watkoraya di Surabaya, NKN Legal di Jakarta Selatan, dan lainnya.
2. Staf HRD
Kamu juga bisa menjadi staf HRD di suatu perusahaan. Biasanya perusahaan membutuhkan ahli hukum untuk menyelesaikan masalah yang ada, apalagi terkait perundang-undangan dan ketenagakerjaan.
Gaji yang diperoleh staf HRD kurang lebih di atas Rp 3.000.000. Contoh perusahaan yang siap menerimamu untuk menjadi staf HRD antara lain PT Pertamina Persero, PT Gudang Garam Tbk, dan lainnya.
3. Pegawai Yudisial
Salah satu pekerjaan yang paling diminati oleh lulusan Sarjana Hukum adalah menjadi pegawai yudisial. Detail profesinya adalah menjadi petugas hukum banding, petugas hukum federal, petugas keadilan, petugas hukum asisten yudisial, dan lainnya.
Gaji yang diberikan kepada pegawai yudisial ditetapkan berdasarkan kelas jabatannya. Gaji terendah yaitu Rp 1.500.000,- untuk kelas jabatan 1 dan gaji tertinggi yaitu Rp 19.360.000 untuk kelas jabatan 17.
Kamu bisa melamar menjadi pegawai yudisial di pengadilan dekat rumahmu. Atau mungkin bisa menjadi petugas hukum di perusahaan ternama seperti PD Winarsih Mulyani di Jawa Timur, PT Prima Mitra di Bali, dan lainnya.
4. Teknisi Ilmu Forensik
Apabila kamu tipe orang yang suka dengan tantangan, maka menjadi seorang teknisi ilmu forensik mungkin akan cocok untukmu. Di sini kamu bertugas untuk mengidentifikasi, mengklasifikasi, sekaligus menganalisis bukti fisik yang berhubungan dengan investigasi kriminal.
Adapun gaji yang biasanya didapatkan oleh para teknisi ilmu forensik adalah mulai dari Rp 5.000.000,-. Nilai tersebut akan berbeda-beda karena bergantung dari jabatannya. Atau mungkin kamu bisa menjadi teknisi ilmu forensik di perusahaan ternama seperti RootBrain IT Consulting, dan lainnya.
5. Pengacara
Pengacara adalah pekerjaan yang paling difavoritkan oleh mahasiswa jurusan hukum. Profesi ini memiliki tugas untuk menemani dan mewakili klien pada proses pengadilan pidana dan juga proses hukum lainnya.
Adapun gaji yang bisa didapat pengacara muda adalah sekitar Rp 20.000.000,-. Apabila kamu memiliki pengalaman yang cukup banyak, maka kamu akan bebas menentukan biaya jasamu sebagai pengacara handal.
Sebagai awal, kamu bisa bergabung dengan beberapa perusahaan ternama seperti Acatec ai di Jakarta, Kawan Lama Group di Jakarta, PT Nara Group Indonesia di Jakarta, dan lainnya.
Itulah 5 prospek kerja dan gaji sarjana hukum di perusahaan ternama yang ada di Indonesia. Selain bekerja di perusahaan, kamu bisa bekerja di instansi pemerintahan. Tenang saja, setiap tahun dibuka lowongan CPNS untuk jurusan hukum. Jadi, peluang kerja untuk lulusan sarjana hukum selalu terbuka lebar.