Siapa Penemu Google Beserta Sejarahnya? yuk Cari Tahu

Bacaan Umum
Universitas123 | 24 January 2022
Siapa Penemu Google Beserta Sejarahnya? yuk Cari Tahu

Penemu Google patut mendapat apresiasi yang tinggi. Bagaimana tidak? Peranannya dalam menghadirkan suatu mesin pencari yang kini digandrungi masyarakat nyaris di seluruh dunia sangatlah patut diacungi jempol. Mesin pencari Google telah berperan sangat besar dalam persebaran informasi dan komunikasi yang seiring dengan perkembangan zaman semakin mudah dan cepat diakses.

Mesin pencari Google menyediakan milyaran bahkan mungkin tidak terhitung informasi. Mulai dari buku, video, artikel, bahkan kita dapat membuka aplikasi-aplikasi melalui Google. Sehingga dengan akses internet, ilmu yang sebelumnya perlu harga yang cukup merogoh kocek, kini dapat diakses secara gratis atau dalam harga yang jauh lebih murah.

Penemu Google berjasa dalam membantu persebaran berita dan informasi terkini bagi masyarakat di dunia. Siapa sih sosok dibalik berdirinya mesin pencari raksasa bernama Google ini? Bagaimana sejarah dapat terbentuknya Google? Simak informasi selengkapnya pada poin-poin berikut ini, ya!

Sosok Pendiri Google, Situs Pencari Raksasa

Google yang merupakan mesin pencari unggulan nomor satu di dunia maya ini lahir atas kerja keras, tekad yang kuat, keingintahuan yang tinggi, jiwa pantang menyerah, kemampuan dalam berwirausaha, serta keberuntungan yang dimiliki oleh para pendirinya.

Penemu Google terdiri atas dua orang yang bernama Larry Page dan Sergey Brin yang merupakan seorang mahasiswa jenjang pascasarjana yang menempuh pendidikan doktor di Universitas Stanford, California, Amerika Serikat. Pertemuan keduanya yang epik di tahun 1995 merupakan asal usul dari lahirnya Google. Pada tahun berikutnya, mereka berdua bersama-sama menciptakan sebuah mesin pencari bernama BackRub.

Mesin tersebut lahir dari algoritma yang membentuk peringkat yang berdasarkan pada banyaknya backlink yang dimiliki oleh sebuah halaman, laman, ataupun website. Proyek ini pada awalnya dibuat di server yang dimiliki oleh universitas Stanford dalam waktu lebih dari satu tahun.

Kemudian di tahun 1997, mesin pencari tersebut didaftarkan dengan nama Google.com. Sehingga Google resmi berdiri sejak tanggal 15 September 1997. Setahun berikutnya, di tahun 1998 Larry Page kemudian menghadirkan sebuah bulletin bulanan yang memiliki nama Google Friends Newsletter yang berisikan informasi terkait perusahaan.

Latar Belakang Larry Page

Penemu Google yang bernama Larry Page memiliki nama asli Lawrence Edward Larry Page yang merupakan seorang pria yang lahir di Lansing, Michigan, Amgerika Serikat pada tanggal 26 Maret 1973. Ia sudah memiliki ketertarikan yang tinggi pada komputer sejak usia yang sangat dini yakni pada saat berusia 6 tahun. Saat itu ia masih mempelajari komputer pada generasi pertama.

Larry Page lahir dari keluarga terpandang, orang tuanya merupakan seorang professor di Universitas Michigan di keilmuan komputer dan seorang guru pemrograman komputer. Ia memiliki gelar di bidang rekayasa komputer yaitu Bachelor of Science dari Universitas Michigan. Kemudian ia melanjutkan studi doktornya di Universitas Stanford di Inggris yang merupakan tempat pertamanya bertemu dengan Sergey Brin.

Penemu Google ini memiliki rumah yang penuh akan majalah-majalah tentang komputer, teknologi, dan sains. Hal ini adalah salah satu yang mendukung Larry Page memiliki pengetahuan yang luas di bidang komputer serta dapat membangun sebuah mesin pencari yang sangat hebat dengan pengetahuannya yang luas.

Latar Belakang Sergey Brin

Selanjutnya adalah Sergey Brin, rekan sejawat Larry Page dalam menciptakan Google. Ia memiliki nama panjang yaitu Sergey Mikhailovich Brin yang merupakan seorang pria yang lahir di Moscow pada tanggal 21 Agustus Tahun 1973. Ia lahir dari keluarga terpandang. Sergey Brin sendiri adalah seorang pengusaha di Amerika Serikat yang memiliki ketertarikan yang tinggi untuk mempelajari ilmu komputer dan matematika.

Penemu Google ini adalah seorang presiden teknologi di Google dan diketahui memiliki kekayaan sebesar 18.7 miliar dollar yang terus bertambah seiring dengan berjalannya waktu. Ia lahir dari keluarga yang terpandang di Rusia. Orang tuanya adalah seorang ahli matematika yang lulus dari Universitas Moscow State. Saat Sergey berusia 6 tahun, keluarganya memutuskan untuk pindah ke Negara Amerika Serikat.

Ia lulus dengan gelar Bachelor of Science dari Universitas Maryland pada tahun 1993. Kemudian Sergey melanjutkan pendidikan doktornya di Universitas Stanford dengan beasiswa yang ia peroleh dari National Science Fondation.

Sejarah Singkat Lahirnya Google, Sang Mesin Pencari Legendaris

Penemu Google, yaitu Sergey Brin dan Larry Page mulai memperkenalkan mesin pencari Google ini pada tahun 1998 dengan proses yang tidak mudah di awal-awal perkenalannya. Keduanya pun pernah merasakan ketidakcocokan karena adanya perbedaan pendapat yang akhirnya bisa teratasi karena memiliki ketertarikan yang sama di bidang mesin pencari.

Lokasi dari Google Garage ini di Amerika Serikat, sehingga Google didirikan di Negara Amerika Serikat. Perjalanan yang bersejarah karena Google berhasil diciptakan dari garasi, sebuah tempat yang tidak terbayangkan akan melahirkan sebuah mesin pencari raksasa nomor 1 di dunia. Di awal berdirinya Google, mereka mendapatkan investasi dana sebesar 100 ribu dollar dari Co-Founder Sun yang bernama Andy Bechtolsheim.

Mereka kemudian memperoleh kantor pertama yang berupa garasi yang dimiliki oleh Susan Wojcicki yang kini merupakan seorang CEO Youtube. Setelah beberapa waktu, proyek menjadi semakin berkembang yang mengharuskan Google pindah kantor ke The GooglePlex yang berlokasi di Mountain View, California, Amerika Serikat.

Penemu Google sangat berjasa dalam melahirkan sebuah mesin pencari yang sangat berguna bagi pergerakan informasi di dunia nyata. Melalui sejarah panjang, kedua pendiri Google berhasil berjuang untuk melahirkan karya yang fenomenal.

Untuk informasi penting dan bermanfaat lainnya, kunjungilah laman universitas123.com.

Banner Konsultation
+62

Raih Beasiswa, Wujudkan Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Raih Beasiswa, Wujudkan
Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari
Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Profil

Universitas123
Logo
Please Wait