Syarat Masuk Sekolah Pertambangan Terbaik di Indonesia

Bacaan Umum
Universitas123 | 22 February 2022
Syarat Masuk Sekolah Pertambangan Terbaik di Indonesia

Bergabung dengan sekolah pertambangan akan membantu kamu untuk mempelajari proses penambangan mineral dan batu bara. Saat ini, jurusan tersebut banyak diminati oleh para pemuda karena prospek karir di masa depan cukup menjanjikan.

Kamu akan fokus pada Jurusan Teknik Pertambangan dengan berbagai macam kegiatan eksplorasi sampai pemrosesan. Jadi, mahasiswa akan belajar banyak berbagai macam sifat penjual yang akan di tambang dan bagaimana cara menanganinya.

Di Indonesia sendiri ada banyak perguruan tinggi yang menyediakan Jurusan Teknik Pertambangan. Bahkan, beberapa di antaranya sudah memiliki kualitas terbaik. Prospek pekerjaan untuk teknik pertambangan juga cukup tinggi loh, tertarik dengan jurusan ini?

Ketahui Syarat Sekolah Pertambangan di Indonesia

Memilih Jurusan Pertambangan memang banyak yang dapat dilakukan karena prospek kerja di masa depan cukup luas. Selain itu, nilai gaji atau penghasilan umumnya juga terbilang tinggi. Namun, untuk masuk perguruan tinggi Jurusan Pertambangan memang tidak mudah. Ada berbagai macam syarat yang harus kamu penuhi, seperti berikut.

1. Memiliki Kemampuan Untuk Observasi

Syarat pertama ketika ingin bergabung dengan Jurusan Pertambangan, kamu harus menjadi seseorang yang memiliki kemampuan untuk melakukan observasi. Hal ini sangat dibutuhkan, sebab sebagian besar mineral ada di bawah permukaan bumi.

Kemampuan untuk melakukan observasi akan membantu kamu lebih mudah menjalankan pekerjaan di bidang perminyakan. Jika kamu sudah mengetahui adanya tanda keberadaan mineral, maka akan membantu menyelesaikan proses eksplorasi.

2. Memiliki Kemampuan Bekerjasama

Jurusan Pertambangan harus memiliki kemampuan kerjasama yang baik. Setelah masuk Jurusan Pertambangan di kampus favorit, cobalah untuk lebih mudah bergaul dengan teman-teman lainnya.

Nantinya setelah lulus dan bekerja kamu harus melakukan survei turun lapangan, bahkan melakukan penggalian dengan tim. Apabila kamu tidak memiliki kemampuan bekerja sama, akan sulit untuk mendapatkan eksplorasi mineral.

Kemampuan berkomunikasi yang baik tentu menjadi salah satu bagian penting. Melalui komunikasi tersebut, akan mudah untuk mengontrol manajemen dan melakukan pembagian tanggung jawab pekerjaan. Pastikan untuk tidak mementingkan ego sendiri.

3. Harus Senang Membaca

Apakah kamu tidak suka membaca buku? Bagi beberapa orang yang tidak suka membaca akan sangat sulit untuk masuk Teknik Pertambangan. Hal ini sangat penting sebab kamu akan menemukan berbagai macam dokumen berisi prosedur eksplorasi, prosedur keselamatan kerja, pengoprasian alat, dan masih banyak lagi lainnya.

Dengan memiliki hobi membaca akan membantu kamu memperlancar proses penambangan dan tidak akan berimbas rekan tim di lapangan.

4. Lebih Baik Memiliki Kemampuan Bertahan Hidup

Jika kamu memiliki cita-cita untuk bekerja di pertambangan, sebaiknya di awal perkuliahan tanamkan pada diri sendiri untuk belajar bertahan hidup. Sebagian besar proyek harus dilakukan dengan durasi cukup lama, bahkan bisa berbulan-bulan.

Walaupun biasanya hanya sementara, tetapi sangat besar kemungkinan jika akan tidur di alam terbuka. Sangat penting jika kamu mampu menguasai dasar-dasar bertahan hidup, misalnya mendirikan tenda, menyediakan makan dan minum, dan masih banyak lagi lainnya.

5. Mampu Memecahkan Masalah

Menjadi seorang orang pelajar di Teknik Pertambangan harus mampu memecahkan masalah. Hal ini sangat penting dan harus mulai diasah sejak awal masuk kuliah. Mampu memecahkan masalah ketika berada di area pertambangan akan membantu proses pekerjaan menjadi lebih mudah loh.

Selalu latihan dan cobalah untuk menghadapi situasi yang tidak terencana. Kemampuan problem solving akan membantu kamu untuk menyelesaikan pekerjaan dengan baik. Untuk mengambil keputusan pastikan selalu melibatkan tim dengan berdiskusi atau dapat belajar dari pengalaman sebelumnya.

Kesimpulan

Sekolah pertambangan adalah salah satu jurusan yang banyak diminati. Namun banyak pelajar yang tidak mengetahui persyaratan untuk bisa masuk di Jurusan Pertambangan. Ada banyak hal yang harus dikuasai sebelum akhirnya lulus dan bekerja di area pertambangan.

Banner Konsultation
+62

Raih Beasiswa, Wujudkan Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Raih Beasiswa, Wujudkan
Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari
Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Profil

Universitas123
Logo
Please Wait