5 Tempat Kuliah Arsitektur Terbaik di Dunia Versi QS World University Rankings

Bacaan Umum
Universitas123 | 28 September 2021
5 Tempat Kuliah Arsitektur Terbaik di Dunia Versi QS World University Rankings

Punya rencana kuliah arsitektur terbaik di dunia, sebaiknya dengan mempertimbangkan daftar tempat kuliah terbaik jurusan tersebut menurut QS World University Rankings. Laporan ranking ini telah diumumkan untuk peringkat kampus dengan jurusan arsitektur terbaik di dunia tahun 2021.

Sampai saat ini, Massachusett Institute of Technology masih menduduki peringkat pertama. Lembaga perguruan tinggi Amerika Serikat tersebut mampu mempertahankan prestasinya dengan jurusan arsitektur terbaik dunia sejak tahun 2020.

Daftar Kuliah Terbaik di Dunia

Agar tidak penasaran dan dapat mempersiapkan perkuliahan jurusan arsitektur sebaik mungkin di luar negeri, kamu dapat mempertimbangkan beberapa informasi tentang tempat kuliah terbaik untuk memperdalam ilmu tersebut:

1. Massachusett Institute of Technology

Jurusan arsitektur Massachusett Institute of Technology menyediakan berbagai program pendidikan tingkat Sarjana, Master, dan Doctor. Bahkan jurusan arsitektur pada lembaga tersebut sekaligus menjadi jurusan tertua semenjak lembaga ini berdiri.

Sehingga, kualitas pendidikan yang ditawarkan tidak diragukan lagi karena departemen ini mencapai usia hingga 150 tahun pada 2018. Dengan proses seleksi mahasiswa baru cukup ketat, kamu wajib merencanakan pendidikan sebaik mungkin ketika hendak mendaftar jurusan arsitektur di Massachusett Institute of Technology.

2. Delft University of Technology

Pada ranking kedua, Delft University of Technology berhasil menjadi salah satu tempat kuliah arsitektur terbaik di dunia dengan program pendidikan tingkat tinggi serta lingkungan kampus kaya pengetahuan. Menjadi mahasiswanya berarti kamu akan berada pada lingkungan jurusan arsitektur mendukung para peneliti pada bidang tersebut.

Jurusan arsitektur pada model juga menyediakan berbagai pilihan gelar mulai dari tingkat sarjana sampai Master. Para mahasiswa internasional seringkali memanfaatkan program khusus riset untuk memperdalam bidang arsitektur.

3. The Bartlett School of Architecture

Keberadaan Bartlett School of Architecture tidak lepas dari peran University College London. Universitas tersebut telah melahirkan sekolah arsitektur terbaik di dunia dengan berbagai macam program tersedia. Mahasiswa internasional dapat belajar program gelar program singkat sampai program profesional pada sekolah tersebut.

Hal menarik dari Bartlett School of Architecture adalah kemampuannya dalam menyediakan berbagai program gelar variatif pada berbagai jenjang pendidikannya. Internasional dari berbagai negara jadi lebih mudah memilih mana program sesuai kebutuhan minat dan karir.

4. Swiss Federal Institute of Technology

Sering juga disebut sebagai ETH Zurich, menawarkan kuliah arsitektur terbaik di dunia pada posisi keempat. Institut tersebut mempunyai jurusan arsitektur yang mampu membuat berbagai program studi.

Seluruh tingkatan program tersedia pada semua tingkat mulai dari program studi sarjana, Master, sampai Doktor. Swiss Federal Institute of Technology juga masuk dalam deretan universitas yang aktif melakukan riset terkait arsitektur.

5. Harvard University

Departemen arsitektur Harvard University menyediakan berbagai program studi arsitektur untuk mahasiswa. Kamu bisa memilih program pendidikan Sarjana, Master, Doctor, atau program riset non gelar.

University juga mempunyai kualitas pendidikan terdepan departemen arsitektur menyediakan kualitas pendidikan unggul terutama dalam hal riset. Inilah alasan utama mengapa Harvard University masuk dalam deretan kampus jurusan arsitektur top di Amerika dan dunia.

Keuntungan Lulusan Jurusan Arsitektur

Saat ini masyarakat mempunyai permintaan tinggi dalam merancang hunian nyaman. Tugas seorang arsitektur adalah membuat desain rumah idaman atau bahkan memenuhi permintaan perusahaan developer dalam mengembangkan suatu kawasan.

Sedangkan bagi perusahaan kontraktor, sarjana teknik jurusan arsitektur sangat berperan penting dalam merancang bangunan. Seorang lulusan jurusan arsitektur, mempunyai peluang membuka kantor konsultan arsitek mandiri sehingga dapat berprofesi sebagai seorang arsitek, building controller, cost estimator, atau construction documentary.

Bahkan jika kamu punya minat pada dunia media, sangat mungkin lulusan kuliah arsitektur terbaik di dunia menjadi jurnalis pada bidang rancang bangun.

Banner Konsultation
+62

Raih Beasiswa, Wujudkan Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Raih Beasiswa, Wujudkan
Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari
Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Profil

Universitas123
Logo
Please Wait