Setiap tahun ada banyak lulusan SMA yang ingin berkuliah di jurusan kedokteran. Hal ini dikarenakan jurusan tersebut dianggap keren oleh masyarakat, bahkan ada juga yang mengatakan seorang dokter adalah menantu idaman mertua. Setiap tahunnya juga lulusan SMA mengikuti berbagai macam seleksi mulai dari seleksi nilai rapor sampai dengan seleksi tertulis atau mandiri.
Salah satu universitas yang menyelenggarakan seleksi jalur mandiri adalah Universitas Sumatera Utara atau yang disingkat dengan USU. Sama dengan universitas lainnya, di USU fakultas kedokteran juga menjadi incaran banyak siswa bahkan mereka mengikuti semua seleksi yang diadakan oleh USU seperti SNMPTN, UTBK dan mandiri.
Tentang Fakultas Kedokteran USU Jalur Mandiri
Jalur mandiri sebenarnya hampir sama dengan SBMPTN atau UTBK, calon mahasiswa baru harus mengikuti ujian tulis. Bedanya adalah ada biaya yang harus dibayar oleh calon mahasiswa yaitu Dana Kelengkapan Akademik atau yang disebut dengan DKA. DKA ini hanya dibayarkan satu kali saja dan bisa dicicil selama 4 kali tetapi harus dibayar di awal semester.
Selain itu mahasiswa jalur mandiri juga harus membayar biaya Sumbangan Pembinaan Pendidikan atau SPP sebagai pengganti UKT. Nama lain seleksi jalur mandiri universitas ini yaitu UMB-PT. Yaitu ujian masuk yang diadakan pihak SPMB langsung.
Persyaratan Daftar Fakultas Kedokteran USU Jalur Mandiri
Jika kamu berminat menjadi salah satu bagian dari Fakultas Kedokteran USU ada beberapa persyaratan yang harus dipenuhi seperti membuat akun terlebih dahulu di website resmi kampus USU, melakukan pembayaran melalui ATM/teller/e-banking. Setelah itu calon mahasiswa akan diminta untuk mengisi biodata dan berkas yang diupload adalah NISN, pas foto dengan ukuran 400x600 px dengan ukuran maksimal 500 kb.
Berkas lain yang juga harus kamu lengkapi adalah mencetak kartu tanda peserta di kertas berukuran A4. Kartu tanda peserta tersebut harus dibawa saat ujian mandiri dimulai karena di dalamnya terdapat informasi mengenai waktu dan lokasi ujian.
Cara Daftar Fakultas Kedokteran USU Jalur Mandiri
- Buka website resmi USU seleksi.us.ac.id.
- Dapatkan nomor virtual account untuk pembayaran.
- Melakukan pembayaran sesuai yang tertera di layar.
- Melengkapi biodata dan berkas yang diminta.
- Konfirmasi jika sudah melakukan pendaftaran.
- Cetak kartu tanda peserta ujian mandiri USU.
Kelebihan Fakultas Kedokteran USU Jalur Mandiri
Bagi kamu yang masih ragu untuk kuliah kedokteran di USU atau tidak, ada beberapa kelebihan yang harus diketahui seperti ujian tertulisnya sudah berbasis komputer, jadi cara ini bisa meminimalisir kesalahan yang biasa dilakukan ketika ujian manual. Apa yang perlu dipersiapkan apabila ingin mengambil Fakultas Kedokteran USU Jalur Mandiri?
Seperti yang kamu ketahui bahwa jika ingin mendaftar fakultas kedokteran USU dengan jalur mandiri, kamu harus menyiapkan biaya yang cukup besar karena harus membayar uang DKA dan SPP sebagai pengganti UKT. Selain itu yang perlu dipersiapkan adalah berkas-berkas persyaratan untuk mendaftar ujian mandiri dan yang paling penting adalah mempersiapkan bekal materi agar bisa menyelesaikan tes dengan baik.
Ujian mandiri khususnya Fakultas Kedokteran di USU memiliki peminat yang banyak. Karena itu kamu harus siap bersaing dengan calon mahasiswa dari berbagai sekolah. Untuk selebihnya bila ingin mengambil pendidikan Fakultas Kedokteran USU Jalur Mandiri, maka cari tahu informasi pendaftaran dan beasiswa selengkapnya di universitas123.