Tips Belajar Bahasa Thailand Cepat

Tips & Trick
Universitas123 | 13 December 2021
Tips Belajar Bahasa Thailand Cepat

Belajar bahasa Thailand direkomendasikan bagi kamu yang memiliki cita-cita untuk bekerja atau sekedar liburan di negara Thailand. Thailand menggunakan bahasa siam dan memiliki beberapa dialek, seperti Lao, Shan, Isan. Namun bahasa Thailand yang standar biasanya menggunakan bahasa Thai.

Bagi kamu yang belum pernah memelajari bahasa Thailand mungkin merasa kebingungan, karena perbedaan bahasa yang sangat jelas. Bahasa Thailand ini cukup unik, hal paling penting adalah kamu harus mengucapkan dengan lantang. Sebab nada juga bisa menentukan sebuah kata dari maksud penyampaian, lho.

Jadi, intonasi pembicaraan di Thailand memiliki tinggi rendah yang berarti berbeda. Setelah memelajari bahasa Thailand, perlahan-lahan kamu akan memahaminya.

Tips Belajar Bahasa Thailand Mudah dan Cepat

Apabila kamu merasa tertarik untuk memelajari bahasa Thailand, ada beberapa cara yang bisa digunakan, seperti berikut :

Pelajari frase dasar

Hal pertama yang harus kamu lakukan adalah memelajari perasa dasar. Kamu bisa memelajari frase yang mudah terlebih dahulu seperti mengucapkan halo atau selamat tinggal.

Kosakata tersebut sering digunakan ketika kamu melakukan sebuah interaksi dengan lawan bicara. Jika mengetahui perasaan dengan baik, maka akan apa yang akan dibicarakan oleh lawan bicara.

Belajar frasa turis

Selanjutnya kamu juga bisa memelajari bagaimana frase turis. Jika kamu tertarik untuk memelajari bahasa Thailand karena akan berkunjung ke negara tersebut, maka bisa memelajari tentang frase turis. Dengan begitu akan lebih membantu untuk berbicara dengan orang Thailand asli.

Belajar berbicara dengan sopan santun

Salah satu hal yang harus kamu pelajari jika ingin menguasai bahasa Thailand adalah berbicara dengan sopan santun. Thailand memiliki budaya untuk bersyukur dan bisa kamu ekspresikan melalui perkataan terima kasih dan cara bicara yang sopan.

Kamu bisa memelajari ungkapan rasa terima kasih yang akan memberikan kesan positif dalam bahasa Thailand. Dengan begitu berkomunikasi dengan orang Thailand akan terasa lebih mudah dan dihargai.

Pelajari alfabet Thailand

Selanjutnya kamu juga bisa memelajari tentang alfabet di Thailand. Alfabet adalah salah satu hal yang penting untuk dipelajari dan bisa dilakukan melalui buku pelajaran. Belajar alfabet juga bisa dilakukan dengan online, sebab saat ini banyak juga situs yang mencantumkan alfabet bahasa Thailand.

Pelajari nada kata bahasa Thailand

Memelajari nada juga harus dilakukan jika kamu ingin menguasai bahasa Thailand. Memelajari nada akan membantu kamu untuk mempermudah belajar alfabet. Pastikan untuk memelajari intonasi bahasa Thailand. 

Untuk memelajari nada, kamu bisa menggunakan website memelajari bahasa Thailand. Kamu bisa belajar setiap kosakata dengan pelafalannya juga, lho.

Belajar setiap hari

Untuk bisa menguasai bahasa Thailand dengan cepat, kamu harus belajar setiap hari. Apabila sudah mulai hafal beberapa kosakata, seringlah mengucapkannya setiap hari untuk membantu pelafalan agar lancar. 

Lakukan beberapa hal yang bisa mendukung proses pembelajaran, seperti mendengarkan musik Thailand, melihat film Thailand dan masih banyak lagi yang lainnya.

Bicara dengan orang Thailand

Punya teman orang Thailand? Kamu bisa mencoba untuk langsung praktik. Jadi setelah belajar banyak dari bahasa tersebut, saatnya untuk praktik. Sering-seringlah bicara dengan orang Thailand. 

Tetapi jika masih belum punya teman orang Thailand, kamu bisa cari teman yang sama-sama sedang memelajari bahasa Thailand. Jadi, proses belajar akan lebih mudah dan cepat.

 

Demikianlah tips belajar bahasa Thailand yang dapat kami infokan untukmu. Jika kamu merasa tertarik untuk belajar bahasa Thailand, kamu bisa mulai dari sekarang untuk memelajari berbagai macam kosakata, nada bicara, alfabet Thailand dan beberapa materi dasar lainnya. Hal tersebut akan membantu kamu untuk lebih cepat menguasai bahasa Thailand.

Untuk mendapatkan aneka macam tips dan trik belajar bahasa asing lainnya, kunjungi website Universitas123.

Banner Konsultation
+62

Raih Beasiswa, Wujudkan Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Raih Beasiswa, Wujudkan
Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari
Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Profil

Universitas123
Logo
Please Wait