Mengetahui universitas
pertambangan di Kalimantan akan memudahkan anda dalam memilih tujuan
studi. Jadi tidak lagi memilih universitas berdasarkan kategori terbaik atau
terdekat dari rumah, kini anda menjadi lebih rinci. Memilih universitas
berdasarkan program studi atau jurusan yang ingin dituju akan lebih
menguntungkan anda di masa depan. Berikut beberapa universitas yang memiliki
jurusan pertambangan.
Universitas Mulawarman
Universitas Mulawarman yang ada di Kalimantan Timur ini
memiliki jurusan pertambangan. Anda patut mencobanya gunam nedapatkan jurusan
yang diinginkan. Dengan status PTN yang dimilikinya maka membuat anda hanya
memiliki tiga jalur masuk yaitu SNMPTN, SBMPTN, dan ujian mandiri. Disarankan
untuk berjuang keras masuk melalui jalur SBMPTN karena akan memudahkan anda
dalam hal biaya kuliah.
Salah satu universitas
pertambangan di Kalimantan ini memiliki rasio keketatan seleksi sebesar
11 persen. Hal tersebut didapatkan dari data pendaftara pada tahun ajaran
2020/2021 sebesar 2533 sedangkan jumlah yang diterima hanyalah 273. Terlepas
dari ketersediaan kelasnya, anda perlu mengetahui bahwa akreditasi jurusan
tersebut tidak begitu bagus yaitu terakreditasi C.
Biaya studi di Universitas Mulawarman ini menetapkan sistem
UKT yang mungkin bisa mempermudah anda. Tidak hanya memiliki sistem UKT namun
UNMUL juga memberlakukan biaya BKT atau Biaya Kuliah Tunggal. Besaran nominal
biaya BKT untuk program studi ini ialah Rp 13.397.000 sedangkan UKT terbagi
menjadi 4 golongan dengan rentang nominal Rp 500.000-Rp 5.500.000.
Universitas Palangka Raya
Universitas pertambangan di Kalimantan
dengan akreditasi B ini juga bisa anda jadikan sebagai pilihan. Jurusan
teknik pertambangan di dalamnya memiliki akredotasi C, sama dengan jurusan di
Universitas Mulawarman. Namun hal ini tidak mengartikan bahwa mahasiswanya
tidak mendapatkan pengajaran terbaik terlebih lagi berada di bawah universotas
yang terakreditasi B.
Untuk rasio keketatan seleksi masuknya lebih kecil
dibandingkan dengan UNMUL yaitu 12 persen. Rasio tersebut didapatkan dari
jumlah pendaftar pada tahun ajaran 2020/2021 sebesar 1013 sedangkan yang
diterima hanyala 124. Jalur seleksinya pun sama dengan kebanyakan PTN lainnya
yaitu bisa dimulai dari SNMPTN, SBMPTN, dank bisa juga melalui ujian mandiri.
UPR sebagai universitas
pertambangan di Kalimantan memiliki sistem pembayaran biaya studi yang serupa dengan PTN lain yaitu sistem UKT. Universitas ini membagi besaran nominal
tersebut kepada 5 kelompok penerima UKT. Rentang nominalnya ialah mulai dari Rp
500.000 hingga Rp 4.500.000.
Universitas Lambung Mangkurat
Universitas satu ini terkenal dengan reputasi yang baik dan
bahkan dinobatkan sebagau salah satu universitas terbaik yang ada di
Kalimantan. Fakultas teknik di UNLAM ini memiliki jurusan pertambangan yang
sangat menarik untuk digali lebih dalam. Mungkin anda akan menemukan fakta atau
ketertatikan baru yang kemudian memantapkan hati untuk berkuliah di UNLAM ini.
Perlu diketahui bahwa rasio keketatan seleksi masuknya
sangat tinggi yaitu 8 persen. Hal tersebut dijelaskan dengan jumlah pendaftar
sebanyak 2295 namun yang diterima hanya 183. Dengan begitu anda harus sangat
bekerja keras dan berjuang untuk bisa lolos seleksi masuk.
Penutup
Demikian informasi tentang universitas
pertambangan di Kalimantan yang bisa anda ketahui pada saat ini. Semoga
bisa menjadi tambahan informasi bagi anda yang menginginkan berkuliah di teknik
pertambangan.
Kunjungilah universitas123.com untuk mendapatkan referensi
kampus dan jurusan lainnya yang mungkin akan menjadi menarik bagi anda. Situs
tersebut pun juga menyediakan berbagai informasi tentang beasiswa, mungkin akan
bermanfaat untukmu di masa kuliah nanti.