5 Universitas Swasta yang Ada Jurusan Ilmu Perpustakaan, Langsung Catat!

Bacaan Umum
Universitas123 | 31 August 2021
5 Universitas Swasta yang Ada Jurusan Ilmu Perpustakaan, Langsung Catat!

Ada banyak universitas swasta yang ada jurusan ilmu perpustakaan buat Kamu yang ingin berkarier sebagai pustakawan. Meski tidak populer seperti jurusan lain, namun hampir semua universitas di Indonesia memiliki jurusan ini. Hal ini menunjukkan bahwa jurusan ilmu perpustakaan termasuk jurusan terbaik. 

Mana Aja Sih Universitas Swasta yang Ada Jurusan Ilmu Perpustakaan?

Nah, jika Kamu penasaran universitas mana aja yang memiliki jurusan ilmu perpustakaan, yuk! Langsung simak ulasannya. Jangan lupa siapkan kertas dan pulpen untuk mencatat ya.

1. Universitas YARSI

Kamu tentu mengetahui Universitas YARSI kan? YARSI merupakan universitas swasta yang sangat populer dengan Fakultas Kedokterannya. Bahkan Fakultas Kedokteran di universitas ini mendapatkan akreditasi A loh, keren kan? 

Selain populer dengan Fakultas Kedokterannya, Universitas YARSI juga memiliki banyak fakultas dan program studi yang juga terakreditasi A. Salah satunya yaitu program studi Perpustakaan dan Sains Informasi. 

Jadi buat Kamu yang ingin melanjutkan pendidikan jurusan ilmu perpustakaan di kampus berkualitas, maka Universitas YARSI bisa menjadi pilihan tepat. Universitas YARSI berlokasi di Jalan Let. Jend. Suprapto, Jakarta Pusat. Akses jalannya yang mudah, tentu tidak akan menyulitkanmu saat menuju kampus. 

Dikenal sebagai universitas hits dan berkualitas, Universitas YARSI juga menyediakan sarana dan prasarana lengkap. Adapun sarana dan prasarananya antara lain auditorium, ruang workshop, Computer Based Test (CBT), ruang lembaga penelitian. Klinik, dan lain sebagainya. 

Gimana, udah siap belajar di universitas hits di Jakarta? Kamu bisa langsung daftar secara online dengan membuka website resmi Universitas YARSI. Pastikan Kamu mengisi semua data dan menyiapkan berkas yang diminta pihak universitas. 

2. Universitas Muhammadiyah Mataram

Selain dikenal dengan destinasi wisata alamnya, Mataram juga memiliki Perguruan Tinggi Swasta (PTS) berkualitas, yaitu Universitas Muhammadiyah Mataram (UMMAT). Universitas ini telah mendapatkan akreditasi B dari BAN-PT, sehingga tidak diragukan lagi kualitas pendidikannya. 

Universitas Muhammadiyah Mataram berlokasi di Jalan KH. Ahmad Dahlan Nomor 1 Pagesangan, Mataram. Universitas ini memiliki banyak fakultas dan program studi yang terakreditasi B, salah satunya program studi Ilmu Perpustakaan. 

Nah, buat Kamu yang ingin mendaftar jurusan ilmu perpustakaan di Universitas Muhammadiyah Mataram, pendaftaran bisa dilakukan secara online. Kamu hanya perlu membuka website resmi universitas, kemudian tinggal mengikuti prosedur pendaftaran, mudah kan? 

3. Universitas Kristen Satya Wacana

Jika Kamu ingin kuliah di Jawa Tengah, maka Universitas Kristen Satya Wacana bisa menjadi pilihan tepat. Universitas Kristen Satya Wacana atau UKSW merupakan salah satu universitas swasta yang ada di Salatiga, tepatnya di Jalan Diponegoro Nomor 52-60. 

UKSW termasuk universitas swasta yang ada jurusan ilmu perpustakaan dengan akreditasi B dari BAN-PT. Agar proses belajar lebih optimal, UKSW menyediakan berbagai fasilitas untuk mahasiswanya. 

Adapun fasilitasnya yaitu perpustakaan nyaman dengan koleksi lengkap, laboratorium lengkap mulai dari komputer hingga microteaching, sarana olahraga, dan lain sebagainya. 

Selain fasilitas lengkap, UKSW juga menyediakan berbagai program beasiswa untuk mahasiswa berprestasi. Terdapat lebih dari 20 beasiswa yang disediakan, mulai dari beasiswa dari pemerintah hingga beasiswa dari lembaga luar negeri. 

Buat Kamu yang berminat, bisa langsung mendaftar secara online dengan membuka website resmi UKSW. Di website tersebut telah dijelaskan secara detail mulai dari cara mendaftar hingga proses pembayaran. 

4. Universitas Wijaya Kusuma Surabaya

Universitas Wijaya Kusuma Surabaya atau UWKS merupakan universitas swasta yang ada jurusan ilmu perpustakaan. Universitas yang mendapatkan akreditasi Baik Sekali dari BAN-PT ini berlokasi di Jalan Dukuh Kupang XXV-54, Surabaya. 

Universitas ini memiliki berbagai program studi S1 yang bisa Kamu pilih, salah satunya program studi ilmu perpustakaan. Sama seperti universitas lain, UWKS juga menyediakan berbagai fasilitas pendukung agar proses belajar lebih maksimal. 

Adapun fasilitasnya antara lain laboratorium multimedia, ruang diskusi, perpustakaan, english center, dan lain sebagainya. Saat ini UWKS menyediakan berbagai program beasiswa untuk calon mahasiswa, mulai dari beasiswa dari pemerintah hingga beasiswa prestasi. Yuk, segera daftar!

5. Universitas Lancang Kuning

Universitas Lancang Kuning atau UNILAK merupakan universitas swasta terbaik yang ada di Riau. Universitas yang berlokasi di Jalan Yos Sudarso KM. 8, Pekanbaru ini memiliki jurusan ilmu perpustakaan yang terakreditasi B. 

Agar mendukung proses belajar, UNILAK juga menyediakan berbagai fasilitas untuk mahasiswanya. Adapun fasilitas yang disediakan antara lain perpustakaan, taman baca, arboretum, balai kesehatan, asrama, dan lain sebagainya.

Sekarang ini UNILAK masih membuka pendaftaran gelombang 2 sejak tanggal 26 Juni 2021 sampai 27 Juli 2021. Sehingga buat Kamu yang ingin mendaftar, segera lakukan pendaftaran dengan membuka website resmi UNILAK. 

Kesimpulan

Di Indonesia, ada banyak universitas swasta yang ada jurusan ilmu perpustakaan, 5 diantaranya telah disebutkan di atas. Dari daftar universitas di atas, manakah yang Kamu minati? Jika Kamu masih ingin mencari informasi lebih lengkap dan update seputar universitas dan beasiswa, langsung aja gabung di Universitas123. 

Banner Konsultation
+62
Perguruan Tinggi Swasta

Raih Beasiswa, Wujudkan Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Raih Beasiswa, Wujudkan
Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari
Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Profil

Universitas123
Logo
Please Wait