Update Biaya Kuliah di Le Cordon Bleu Sydney

Bacaan Umum
Universitas123 | 20 July 2022
Update Biaya Kuliah di Le Cordon Bleu Sydney

Mengetahui berapa besar biaya kuliah di Le Cordon Bleu Sydney dapat membantu agar kamu bisa menjalani pendidikan lebih fokus selama di sekolah kuliner ini. Le Cordon Bleu Sydney adalah Lembaga pendidikan yang mengusung seni kuliner, manajemen restoran dan hotel, serta sudah berdiri di Paris sejak 1895.

Banyak pelajar domestik dan internasional memilih Le Cordon Bleu, Sydney karena menawarkan jaringan global sekolah kuliner dan perhotelan top dunia. Sekolah di Sydney ini adalah salah satu dari 35 lembaga yang sudah tersebar di 20 negara.

Le Cordon Bleu Sydney menawarkan biaya kuliah bergantung pada pilihan program yang dibutuhkan pelajar. Berikut adalah penjelasan terkait biaya kuliah di Le Cordon Bleu Sydney sesuai pilihan programnya:

Patisserie (Advance Diploma Hospitality Management)

Dengan kemampuan dasar Teknik kuliner ala Prancis, maka mengambil program studi Advance Diploma Hospitaility Management artinya kamu akan mengambil program pathway profesional untuk mengembangkan kemampuan di sektor industri perhotelan.

Intake dimulai pada Januari, April, Juli, dan Oktober. Pelajar internasional harus membayar biaya kuliah sebesar AU$63,505 dengan durasi belajar selama 27 bulan full-time. Lokasi kampusnya berada di Sydney, Adelaide, Brisbane, dan Melbourne.

Untuk melakukan pendaftaran, kamu harus memiliki usia 18 tahun dengan kemampuan Bahasa inggris 5.5 Academic IELTS dan tidak boleh ada band score dibawah 5.

Dari program inilah, kamu akan semakin mengasah kemampuan kuliner dan membangun wawasan operasional terkait manajemen perhotelan.

Diploma Cuisine (Commercial Cookery)

Dapatkan kemampuan dasar dan wawasan terkait Teknik kuliner klasik Prancis dengan intake perkuliahan mulai dari Januari, April, Juli, dan Oktober.

Biaya kuliah di Le Cordon Bleu Sydney untuk jurusan ini yaitu sebesar AU$37,609 bagi pelajar internasional. Selama mengikuti program, maka kamu harus menyelesaikannya selama 15 bulan dengan mode belajar full-time.

Perkuliahan akan dimulai di kampus Sydney, Adelaide, Brisbane, dan Melbourne dengan syarat kuliah usia minimal 18 tahun. Kamu juga harus memenuhi sertifikat IELTS academic dengan nilai 5.5 dan tidak boleh ada band score dibawah 5.

Topik-topik kuliner Prancis dikombinasikan dengan kompetensi belajar ala Australia menciptakan program belajar yang unik. Dengan peningkatan keterampilan yang kamu dapatkan, maka kamu bisa belajar Teknik cuisine tradisional ataupun kontemporer. Kamu juga dapat mendalami karir sebagai seorang Sous chef, Banquet manager, Restaurant manager, Catering manager, manager, dan Executive chef.

Program ini berfokus pada keterampilan dasar seperti:

  • Bagaimana memegang pisau yang benar
  • Bagaimana menyajikan aneka sayuran dan ayam

Kamu juga berpeluang belajar perencanaan dan persiapan makanan maupun peralatan dengan benar, mengenal banyak gaya presentasi atau plating.

Le Cordon Bleu pada jurusan ini juga mengajarkan para pelajar untuk membuat banyak macam resep termasuk kaldu, saus, kue-kue, hidangan daging, makanan laut, dan unggas.

Itulah informasi lengkap tentang biaya kuliah di Le Cordon Bleu Sydney yang bisa kamu pertimbangkan. Dari program-program tersebut, mempunyai keunikan tersendiri. Sehingga, kamu bisa memilih mana program yang sesuai dengan karir atau kebutuhan kamu.

Banner Konsultation
+62

Raih Beasiswa, Wujudkan Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Raih Beasiswa, Wujudkan
Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari
Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Profil

Universitas123
Logo
Please Wait