Yuk, Kenalan dengan Mata Kuliah Teknologi Informasi UGM!

Bacaan Umum
Universitas123 | 16 August 2021
Yuk, Kenalan dengan Mata Kuliah Teknologi Informasi UGM!

Saat disebut ‘teknologi informasi’, tak sedikit orang pasti berpikir ke arah coding, program, sistem aplikasi dan hal-hal sejenisnya.

Tahukah kamu, saat ini teknologi informasi adalah jurusan yang sangat harum namanya. Tak heran jurusan ini memiliki lulusan-lulusan yang sangat dipakai di dunia pekerjaan. Dan jurusan teknologi informasi ini hampir dimiliki oleh setiap kampus, lho. Salah satunya kampus UGM.

Nah, kamu penasaran tidak dengan mata kuliah teknologi informasi UGM? Cara belajarnya? Alasan mengapa lulusannya sangat terpakai di dunia pekerjaan. Kamu tentu tahu, bahwa lulusan teknologi informasi sangatlah jarang mengalami masa-masa pengangguran lho. Penasaran kan? Yuk, simak ulasan berikut ini untuk tahu informasi lebih lanjut terkait teknologi informasi UGM.

Profil Singkat Teknologi Informasi UGM

Apakah kamu tertarik untuk menjadi seorang IT? Perlu kamu ketahui, bidang IT sangatlah luas. Salah satunya adalah teknologi informasi.

Di UGM, teknologi informasi adalah salah satu mata kuliah yang berada dalam naungan Departemen Teknik Elektro dan Teknologi Informasi. Jadi, sejarah program studi ini hadir di UGM merupakan bagian dari program studi teknik elektro. Itu sebabnya, program studi teknologi informasi UGM ini lebih kearah engineering dibandingkan dengan computing. Jadi tak heran, mata kuliah teknologi informasi UGM banyak yang mengarah ke arah teknik. Kurikulum yang dijalankan dalam program studi ini terbagi atas 3 konsentrasi yaitu:

  • Rekayasa perangkat lunak,
  • Rekayasa sistem informasi, dan
  • Rekayasa sistem komputer

Konsentrasi-konsentrasi ini memiliki sifat penajaman dan pendalaman materi dari mata kuliah wajib dan diberikan kebebasan untuk dipilih oleh mahasiswa itu sendiri.

Intip Mata Kuliah Teknologi Informasi UGM

Sudah tahu sedikit tentang profil dan sejarah teknologi informasi UGM, kini saatnya kamu harus tahu mata kuliah teknologi informasi UGM. Jadi, untuk mendapatkan gelar sarjana teknologi informasi UGM kamu harus menyelesaikan 2 jenis mata kuliah.

1. Mata Kuliah Wajib

Untuk menjadi seorang IT, kamu harus tahu dasar dari pemrograman. Itu sebabnya kamu harus mengambil mata kuliah pemrograman dasar saat awal semester. Mata kuliah tersebut termasuk kedalam kriteria engineering topic.

Selain itu, di UGM juga menawarkan mata kuliah general education seperti mate-matika diskrit, kalkulus, bahasa indonesia dan penulisan ilmiah. Selain itu masih terdapat mata kuliah teknologi informasi UGM yang menjadi dasar untuk seorang IT yaitu praktikum pemrograman dasar dan juga algoritma dan struktur data yang termasuk kedalam kriteria engineering topic.

2. Mata Kuliah Pilihan

Untuk mata kuliah teknologi informasi UGM yang menjadi pilihan, semuanya sudah masuk kedalam kriteria engineering topic. Mata kuliah tersebut terbagi atas 4 kelompok yaitu sebagai berikut:

  • Software Engineer
  • Network&security engineer
  • Data engineer
  • Pilihan b / mbkm 2

Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, bahwa IT itu sangatlah luas. Dari ke-4 mata kuliah pilihan di atas kamu dapat mengetahui apa mata kuliah pilihan yang akan kamu ambil yang dapat kamu sesuaikan dengan profesi yang akan kamu apply nantinya. Jika kamu ingin menjadi seorang software engineer, kamu bisa mengambil pilihan yang pertama.

Jika kamu lebih minat dengan data, kamu bisa mengambil pilihan ketiga. Sementara jika kamu lebih suka dengan jaringan dan juga keamanan sistem, kamu bisa mengambil pilihan yang kedua. Pilihan-pilihan ini juga sangat mempengaruhi topik mata kuliah wajib yaitu skripsi dan pendadaran yang akan kamu ambil di semester 8.

Gimana? Kamu sudah tahukan, mata kuliah teknologi UGM untuk gelar sarjana? Sangat terstruktur, bukan? Nah, buat kamu yang ingin mencari tahu lebih jauh lagi. Kamu bisa mengunjungi web nya langsung. Jangan sampai ketinggalan informasi ya.

Banner Konsultation
+62

Raih Beasiswa, Wujudkan Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Raih Beasiswa, Wujudkan
Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari
Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Profil

Universitas123
Logo
Please Wait